CEKLIST.ID – Dari sekian produk Cimory yang dipasarkan secara luas, susu menjadi salah satu yang terfavorit. Varian rasanya sangat beragam, terasa gurih, bertekstur creamy, menjadi beberapa alasan susu Cimory digemari oleh masyarakat luas. Kali ini, akan dibahas mengenai daftar beberapa varian susu Cimory, sekaligus beberapa kreasi yang bisa Anda buat menggunakan bahan baku tersebut.
Tips Memilih Varian Susu Cimory yang Enak
Semua varian susu Cimory dibuat menggunakan bahan utama susu segar yang diproses menggunakan sistem UHT, untuk menghilangkan bakteri merugikan yang masih tertinggal dalam susu segar. Meski demikian, kandungan nutrisi di dalamnya masih sangat lengkap, termasuk protein, karbohidrat, Vitamin, dan berbagai mineral untuk tubuh. Nah sebelum memutuskan pilihan rasa mana yang akan dibeli, yuk ketahui dulu bagaimana cara memilih produk tersebut.
1. Mengetahui semua rasa susu Cimory yang enak
Pada dasarnya, ada empat kategori varian susu Cimory yang sekarang tersedia di pasaran. Ada full cream, coklat, buah, dan beberapa rasa lainnya. Namun keempat rasa tersebut masih punya varian lain lagi, yang tentu saja tidak boleh dilewatkan.
a. Cimory full cream
Dari sekian varian rasa susu Cimory, susu full cream menjadi salah satu yang paling banyak dicari oleh orang-orang. Karena sudah mengandung laktosa sebagai gula alami susu, produk ini sudah terasa manis walaupun tidak ditambah gula sukrosa.
b. Cimory choco
Selain susu full cream, varian rasa susu Cimory Chocolate juga menjadi best seller di pasaran. Gurihnya susu, berpadu dengan manisnya gula, dan hint pahit coklat, menghadirkan kenikmatan yang sangat memanjakan lidah. Jangan lewatkan juga varian rasa Cimory coklat yang berpadu dengan rasa lainnya, seperti Cimory Almond, Cimory Sea Salt, Cimory Hazelnut, Cimory Cashew, dan Cimory Choco Malt, semuanya dijamin tidak akan mengecewakan.
c. Cimory rasa buah
Tidak hanya coklat, susu juga terasa enak ketika dipadukan dengan ekstrak buah, sehingga Cimory juga membuat varian rasa ini bagi para konsumennya. Namun pilihan varian susu Cimory rasa buah memang belum sebanyak coklat, sejauh ini baru ada rasa pisang, strawberry, dan blueberry.
d. Varian lainnya
Sudah mencob semua varian susu Cimory yang dibahas sebelumnya? Kalau begitu, jangan lewatkan juga rasa matcha dan marie biscuit yang sama-sama creamy, gurih, dan lezat. Atau jika Anda mempunyai intoleransi terhadap laktosa, langsung beli saja Cimory Bebas Laktosa di pusat perbelanjaan terdekat. Tenang, rasa gurih dan manisnya sangat mirip dengan Cimory Full Cream kok, jadi Anda bisa mencicipi lezatnya susu Cimory tanpa perlu khawatir gangguan pecernaan.
2. Mempertimbangkan pilihan kemasan
Berbagai varian susu Cimory dipasarkan dalam wadah karton dengan isi bersih 125 ml, 250 ml, hingga 950 ml. Hanya saja, tidak semua varian rasa tersedia dalam ketiga pilihan kemasan tersebut. Berikut rincian beberapa rasa untuk setiap kemasan.
- Kemasan 125 ml, hanya untuk varian susu Cimory Cashew, Chocomalt, serta Cimory Tayo Chocolate dan Cimory Tayo Strawberry yang ditujukan bagi anak-anak.
- Kemasan 250 ml punya pilihan rasa paling banyak, antara lain rasa coklat, full cream, bebas laktosa, cashew, sea salt, hazelnut, matcha, almond, strawberry, blueberry, dan
- Kemsan 950 ml, hanya untuk varian susu Cimory Plain, chocolate, strawberry, matcha, banana, café latte, dan low fat.
Setelah proses produksi selesai, semua varian susu Cimory dikemas dalam kemasan aseptik yang terdiri dari 6 lapisan karton untuk menjaga higienitasnya. Keenam lapisan karton ini terdiri dari lapisan plastik polietilena, alumunium foil, dan kertas untuk melindungi susu dari sinar ultra violet, udara, bakteri, maupun pengotor lain.
3. Mengecek kandungan nutrisi dan tanggal kadaluwarsa
Semua varian susu Cimory memang dikenal terasa enak, bahkan mungkin bisa membuat Anda sampai ketagihan. Meski demikian, sebaiknya periksa juga kandungan gizi di setiap produk yang dibeli, terutama kalau Anda tengah menjalankan diet, mengidap diabetes, atau intoleransi laktosa.
Dalam varian susu Cimory coklat, misalnya, tersimpan sekitar 180 kkal untuk kemasan 250 ml yang berasal dari 24 gram karbohidrat, 5 gram protein, 5 gram lemak, dan 11 gram gula. Rata-rata produk susu Cimory memiliki kandungan gula di angka 10-12 gram, kecuali susu full cream yang hanya mengandung gula laktosa dan Cimory Bebas Laktosa yang tidak mengandung gula sama sekali.
4. Memastikan pengiriman produknya akan aman sampai tujuan
Seperti fresh milk pada umumnya, varian susu Cimory juga kurang tahan jika diletakkan pada suhu ruang, apa lagi kalau tutupnya telah dibuka. Jadi kalau mau memesan susu Cimory melalui marketplace, pastikan tokonya berada satu domisili dengan Anda, untuk menjaganya tetap fresh begitu sampai ke rumah. Setelah sampai, sebaiknya langsung simpan susu Cimory dalam suhu Kulkas 4 derajat Celcius supaya bisa lebih tahan lama.
11 Rekomendasi Berbagai Varian Susu Cimory yang Enak
Semua varian susu Cimory telah dipasarkan secara luas melalui marketplace, supermarket, atau minimarket di berbagai daerah. Berikut ini list beberapa varian rasa susu Cimory yang pastinya enak dan sangat worth it untuk dijadikan stok susu harian.
1. CIMORY UHT Tayo Cokelat
Nama Produk | CIMORY UHT Tayo Cokelat |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi varian susu Cimory yang enak berikutnya yaitu hadir dengan rasa coklat. Susu UHT tayo rasa coklat ini berisi 125 ml dalam satu kemasannya. Susu ini bisa dikonsumsi untuk anak-anak hingga orang dewasa. Produk susu Cimory ini hadir dengan kemasan travel size yang mudah untuk Anda bawa kemana saja. Susu seharga Rp2.750 ini bagus untuk menjaga kesehatan tubuh karena terdapat berbagai nutrisi dan vitamin yang diperlukan oleh tubuh.
2. Cimory UHT Milk Chocolate
Nama Produk | Cimory UHT Milk Chocolate |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Varian susu Cimory ini dibuat menggunakan komposisi utama susu segar dan air, kemudian ditambah dengan gula, Susu Bubuk full cream, susu skim bubuk, kakao bubuk, penstabil, dan perisa. Semua perpaduan itu menciptakan perpaduan rasa gurih, manis, dan sedikit pahit khas coklat yang sangat nikmat, apa lagi kalau diminum dalam keadaan dingin. Tidak sulit kok menemukan Cimory UHT Milk Chocolate, baik itu kemasan 125 ml, 250 ml, dan 950 ml, harganya sekitar 7000-an rupiah untuk kemasan 250 ml.
3. Cimory UHT Milk Full Cream
Nama Produk | Cimory UHT Milk Full Cream |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Pecinta fresh milk, tentu tidak boleh melewatkan varian susu UHT Cimory satu ini. Susu segar yang menjadi komposisi utamanya, membuat Cimory UHT Full Cream terasa sangat gurih dan creamy, tanpa meninggalkan sentuhan rasa manis walau hanya mengandung gula laktosa. Pilihan kemasannya banyak, salah satunya 950 ml, dan dijual sekitar 25 ribuan rupiah, tetapi hanya 200 ribuan kalau Anda langsung membeli 1 dus isi 12 pcs.
4. Cimory UHT Milk Choco Malt
Nama Produk | Cimory UHT Milk Choco Malt |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Pada varian susu Cimory ini, dipadukan malt dengan Bubuk Kakao sebagai pemberi rasa tambahan, sehingga konsumen bisa merasa seperti mengonsumsi sereal ketika meminumnya. Namun perlu diingat, komposisi malt pada Cimory Choco Malt tidak sebanyak pada Minuman sereal khusus, ya, jadi teksturnya tetap lembut dan creamy seperti varian rasa lainnya. Penasaran? Cimory Choco Malt pasti sudah tersedia di pusat-pusat perbelanjaan terdekat, biasanya dijual 7000-an rupiah untuk kemasan 250 ml.
5. Cimory UHT Milk Strawberry
Nama Produk | Cimory UHT Milk Strawberry |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Buah strawberry telah sejak dulu dipilih sebagai perisa susu, tidak terkecuali pada produk susu Cimory. Berbeda dengan coklat yang cenderung mendominasi, rasa strawberry di varian susu Cimory ini sangat lembut, jadi masih ada tekstur maupun aroma susu yang cukup dominan. Sebagai salah satu varian rasa yang paling awal diproduksi, Cimory UHT Milk Strawberry tersedia mulai dari kemasan kecil 125 ml hingga 950 ml, dan dapat dibeli dengan harga mulai 3000-an rupiah saja.
6. Cimory UHT Milk Sea Salt
Nama Produk | Cimory UHT Milk Sea Salt |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sea salt yang ditambahkan ke dalam susu bisa memberikan sensasi rasa asin yang unik tapi tetap enak, seperti pada varian susu Cimory satu ini. Perpaduan komposisi yang pas susu segar, gula, kakao bubuk, dan sea salt, menciptakan rasa manis dengan sentuhan asin, dijamin membuat Anda sulit move-on dari keunikan rasanya. Jika tertarik mencoba, Anda bisa langsung mendatangi minimarket atau supermarket terdekat untuk membeli Cimory UHT Milk Sea Salt, harganya sekitar 7000-an rupiah per kemasan 250 ml.
7. Cimory UHT Milk Matcha
Nama Produk | Cimory UHT Milk Matcha |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Bagi para pecinta matcha, wajib banget coba varian susu Cimory satu ini. Sekalipun komposisi matcha-nya tidak terlalu banyak, sudah cukup memberikan aroma maupun rasa yang kuat, tanpa mengurangi gurih dan creamy dari susu. Untuk semakin menguatkan kesan matcha tersebut, produk ini didesain dengan warna hijau yang membuatnya terlihat segar. Dikemas dalam wadah 250 ml dan 1 liter, Cimory UHT Milk Matcha bisa dipesan melalui pusat perbelanjaan terdekat dengan harga mulai 7000-an rupiah.
8. Cimory UHT Milk Bebas Laktosa
Nama Produk | Cimory UHT Milk Bebas Laktosa |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Selain berbagai varian di atas, Cimory juga mengeluarkan fresh milk yang tidak mengandung gula sukrosa maupun laktosa, alias bebas laktosa. Uniknya, varian susu Cimory ini tetap menghadirkan sedikit rasa manis yang berpadu dengan gurih khas susu, pokoknya enak deh! Yuk segera beli Cimory UHT Milk Bebas Laktosa di toko-toko terdekat dan harga jualnya sekitar 7000-an rupiah saja untuk kemasan 250 ml.
9. Cimory UHT Milk Almond
Nama Produk | Cimory UHT Milk Almond |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Almond sebagai topping pada choco cookies atau cake mungkin sudah biasa, tapi bagaimana jika dijadikan sebagai perisa susu? Nah, varian susu Cimory UHT Almond ini jawabannya. Yang pasti perpaduan fresh milk, bubuk kakao, almond, dan gula, menyatu dengan sangat baik dan siap membuat Anda ketagihan. Ada dua pilihan kemasan varian rasa ini, yaitu 250 ml dan 1 liter, harganya mulai dari 7000-an rupiah.
10. Cimory UHT Milk Marie Biscuit
Nama Produk | Cimory UHT Milk Marie Biscuit |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Biskuit Marie Regal, salah satu biskuit susu legend di Indonesia, juga dipilih oleh Cimory untuk menjadi varian rasa pada susunya. Tetapi karena rasa biskuit marie itu sudah manis, maka kandungan gula pada varian susu Cimory ini sedikit dikurangi supaya susu tetap terasa enak ketika diminum. Penasaran dengan rasa Cimory UHT Milk Marie Biscuit? Pastinya sudah banyak dijual di minimarket terdekat dari rumah Anda, harganya juga 7000-an rupiah untuk kemasan 250 ml.
11. Cimory UHT Milk Banana
Nama Produk | Cimory UHT Milk Banana |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Seiring dengan meningkatnya popularitas banana milk, Cimory juga mengeluarkan varian susu Cimory rasa pisang baru-baru ini. Kelezatannya tidak kalah dengan Cimory Strawberry, tetapi ekstrak buah pisang yang ditambahkan menghadirkan keunikan tersendiri. Sebagai salah satu pilihan rasa baru, Cimory UHT Milk Banana memang lebih mudah ditemukan di marketplace, dan biasanya dijual dengan harga 6000-7000-an rupiah per kemasan 250 ml.
Berbagai Kreasi Lezat Berbahan Susu Cimory
Tentu sudah banyak yang tahu kalau semua varian susu Cimory memang sudah terasa begitu lezat dikonsumsi secara langsung, tanpa diolah menjadi sebuah dessert atau minuman. Tapi kalau sewaktu-waktu Anda tengah bosan meminum susu Cimory dengan cara yang biasa, bisa banget nih coba berbagai resep kreasinya berikut ini.
a. Iced tiramisu latte
Bahan-bahan:
- 10 gram kopi hitam instan
- 50 ml air panas
- 2 sdm sirup tiramisu
- 150 ml susu Cimory low fat milk atau full cream
- Es batu
Cara membuat:
- Larutkan kopi instan dengan air panas, aduk.
- Ambil gelas lainnya, masukkan dulu sirup tiramisu, es batu, susu Cimory, dan kopi, lalu aduk lagi dan nikmati selagi dingin.
b. Setup roti es teler lumer
Bahan-bahan:
- 6 lembar roti tawar
- 200 gram daging alpukat, haluskan
- 6 buah nangka, potong dadu
- Daging kelapa muda secukupnya
Bahan saus lumer:
- 400 ml Cimory full cream
- 100 ml air
- 3 sdm creamer
- 3 sdm gula pasir
- 4-5 sdm susu kental manis
- Garam secukupnya
- 1 sdm maizena
Cara membuat:
- Masukkan susu Cimory, air, creamer, Gula Pasir, susu kental manis, garam dan maizena ke dalam panci, aduk dan masak sampai teksturnya mengental. Dinginkan.
- Masukkan campuran tersebut dan pure alpukat ke dalam wadah, lalu aduk.
- Siapkan wadah, susun 1 lembar roti, siram dengan 1 sdm saus lumer, taburi dengan potongan nangka, lakukan proses ini sekali lagi.
- Setelah itu, tabur potongan nangka dan daging kelapa muda ke atasnya, tutup wadah dan dinginkan di kulkas selama beberapa saat, baru deh
c. Strawberry yogurt smoothie
Bahan-bahan:
- 5 butir buah strawberry
- 400 ml susu Cimory rasa strawberry
- 100 ml yogurt kental
- 2 sdm granola cokelat
Cara membuat:
- Masukkan buah strawberry, susu Cimory, dan yogurt yang sudah didinginkan ke dalam Blender dan campur semuanya sampai halus.
- Sajikan dalam mangkuk, taburkan granola ke atasnya, lalu sajikan.
d. Banana milk crispy
Bahan-bahan:
- 2 lembar puff pastry instan
- 2 buah pisang
- 100 ml susu Cimory full cream atau rasa pisang
- 1 butir kuning telur
- ½ sdt banana essence
- 1/2 sdm tepung maizena
- 25 gram gula halus
- Pewarna kuning
- Keju dan meses
Cara membuat:
- Siapkan wadah, lalu campurkan susu Cimory, telur, tepung maizena, gula halus, banana essence, pewarna kuning, dan aduk hingga rata, sisihkan.
- Siapkan loyang berbentuk pisang, letakkan puff pastry di atasnya dan potong sesuai dengan bentuk loyang tersebut.
- Letakkan meses di atas puff pastry, tambahkan pisang yang sudah dipotong kecil-kecil.
- Tuang adonan susu hingga menutupi pisang tersebut dan taburkan keju serta meses di atasnya.
- Panggang dalam suhu 180 derajat celcius selama kurang lebih 30 menit sampai kecokelatan, lepaskan dari loyang, dan sajikan.
e. Teh tarik
Bahan-bahan:
- 100 ml susu Cimory UHT full cream
- 200 ml air panas
- 1 bungkus SKM
- 1 kantung teh
- ½ sdt gula pasir
Cara membuat:
- Seduh teh dengan air panas dan gula pada satu gelas.
- Masukkan SKM dan susu Cimory ke dalam gelas tersebut, sesuaikan tingkat kemanisannya dengan selera Anda.
- Kocok menggunakan shaker hingga berbuih, lalu sajikan.
Kesimpulan
Menawarkan banyak sekali pilihan rasa, menjadikan susu Cimory sebagai salah satu pilihan favorit orang Indonesia. Ulasan mengenai berbagai varian susu Cimory tersebut sudah dibahas di sini, termasuk dengan resep kreasi lezat berbahan susu ini.
Daftar Rekomendasi Lainnya :
- 10 Varian Rasa Cimory Squeeze
- 10 Produk Cimory & Harga
- 10 Susu UHT Terbaik
- 10 Susu Bubuk Full Cream Terbaik
- 10 Merk Susu Bubuk untuk Kue
Tanggal Pembaharuan