CEKLIST.ID – Siapa yang tidak kenal dengan nugget? Nugget merupakan salah satu makanan yang banyak disukai terutama anak-anak. Hal ini karena, rasanya yang lezat dan juga cara memasaknya yang sangat mudah. Oleh karena itu, saat ini banyak bertebaran berbagai merk nugget di pasaran.

Nugget yang Enak
Gambar Ilustrasi Nugget / Foodnavigator

Banyaknya merk nugget yang enak di pasaran ini menimbulkan suatu masalah baru yaitu bingung dalam menentukan mana yang terbaik. Namun tidak perlu bingung, karena artikel ini ada untuk menjawab kebingungan tersebut. Pasalnya di bawah ini telah disediakan beberapa rekomendasi produk nugget dari merk-merk yang terbaik.

Lantas, apa saja beberapa rekomendasi merk nugget yang enak tersebut? Jika ingin mengetahuinya, maka ikuti terus penjelasan yang ada di bawah ini.

Tips Memilih Merk Nugget yang Enak & Tepat

Sebelum mengetahui rekomendasi merk nugget, sebaiknya memahami terlebih dahulu bagaimana cara memilih nugget yang enak dan tentunya aman dikonsumsi. Pasalnya, saat ini masih ditemukan beberapa produsen nakal yang menjual nugget berbahaya. Jadi, harus benar-benar memerhatikan tips memilih nugget yang enak berikut ini.

1. Perhatikan tanggal expired

Tips yang paling pertama dan penting untuk diperhatikan saat menentukan nugget yaitu perhatikan tanggal expirednya. Jika berniat membeli merk nugget yang enak untuk stok beberapa hari atau beberapa minggu, sebaiknya pilih nugget dengan tanggal expired yang masih jauh. Jangan terpengaruh oleh kemasan yang masih segar saat di lemari pendingin, pastikan kembali melihat tanggal expirednya.

2. Pastikan sudah bersertifikat BPOM

Setelah memastikan tanggal expired merk nugget yang enak, wajib memastikan bahwa produk tersebut telah memiliki tersitifkas BPOM. sertifikat BPOM ini untuk memastikan bahwa nugget yang dijual telah aman untuk dikonsumsi dan tidak berbahaya. Jika membeli nugget tanpa sertifikat BPOM, maka kebersihan dan keamanannya tidak terjadi. Jadi, sebaiknya membeli nugget yang aman saja dengan melihat sertifikat BPOMnya.

3. Pilih sesuai varian rasanya

Tips memilih merk nugget yang enak selanjutnya yaitu dengan memilih varian yang disukai. Selain memilih varian jenis nugget seperti Chicken Nugget atau ayam dan beef nugget atau nugget daging sapi. Anda juga bisa memilih varian rasa original dan pedas. Jika diperuntukan untuk anak, mungkin sebaiknya pilih yang original. Namun, jika ingin untuk dikonsumsi sendiri, maka nugget yang pedas bisa menjadi pilihan yang tepat.

Nugget Enak Terbaik
Gambar Ilustrasi Nugget Enak Terbaik / foodman

4. Pilih sesuai tekstur yang diinginkan

Umumnya, nugget memiliki tekstur yang renyah dan gurih pada bagian luar dan daging yang lembut di bagian dalam. Untuk mendapatkan nugget yang memiliki tekstur seperti ini, Anda harus memastikan merk nugget enak yang hendak dibeli memiliki lapisan Tepung Roti atau Tepung Panir di bagian luarnya. Meski terlihat mirip, namun tepung roti dan tepung panir merupakan tepung yang berbeda. Jika tidak ingin banyak minyak pada nugget, sebaiknya pilih yang menggunakan tepung panir.

13 Rekomendasi Merk Nugget yang Enak

Setelah sudah memahami cara memilih nugget yang baik, maka selanjutnya Anda bisa menyimak rekomendasi berbagai merk nugget. Di bawah ini akan disajikan beberapa rekomendasi merk nugget yang bisa Anda pertimbangkan. Setiap merk tentunya memiliki ciri khasnya masing-masing mengenai rasanya, jadi pastikan pilih yang benar-benar cocok dengan lidah Anda. Mari, simak beberapa rekomendasi merk nugget yang enak di bawah ini.

1. Nugget Merk Okey

Merk Nugget yang Enak Terbaik Nugget Merk Okey
Nugget Merk Okey
Nama ProdukNugget Merk Okey
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Nugget yang pertama kali hadir dari merk Okey dalam kemasan 500 gram. Produk ini sudah terjamin halal dan bentuknya unik yaitu bulat. Tentunya, sangat cocok untuk sekali makan. Rasanya juga lebih gurih dan enak apalagi jika Anda tambahkan Saus Sambal. Pastinya, cita rasanya akan tambah hot dan juga lebih terasa sensasinya. Bisa dikonsumsi begitu saja dan bisa juga dijadikan sebagai lauk-pauk yang bergizi.

Anda bisa menyimpan sisa nugget dari Okey ini di Kulkas untuk dikonsumsi pada hari berikutnya. Tentunya, lebih awet dan juga rasanya tidak berubah. Cemilan yang satu ini membuat Anda tidak bosan untuk mengkonsumsinya kapanpun dan dimanapun karena sangat enak dan menyenangkan.

2. Nugget Merk So Nice

Merk Nugget yang Enak Terbaik Nugget Merk So Nice
Nugget Merk So Nice
Nama ProdukNugget Merk So Nice
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Merk nugget yang enak berikutnya yaitu dari merk So Nice. Produk ini hadir dalam kemasan 250 gram dengan bentuk yang unik yaitu stick. Kandungan gizi serta kandungan protein yang terdapat pada produk nugget ini tentunya lebih tinggi. Alhasil, sangat bagus untuk kesehatan Anda. Selain itu, rasanya juga lebih lezat sehingga mampu meningkatkan selera makan Anda. Produk ini sangat praktis untuk dikonsumsi, Anda cukup menggorengnya saja.

Anda bisa menambahkan Saus sebagai pelengkapnya. Tujuannya agar lebih gurih dan sedap pastinya. Cocok dijadikan sebagai makanan ringan atau cemilan yang sehat. Terbuat dari daging ayam yang segar, berkualitas, dan higienis. Nugget dari So Nice ini sudah memiliki sertifikat halal MUI.

3. Nugget Merk D’MAMAM

Merk Nugget yang Enak Terbaik Nugget Merk D’mamam
Nugget Merk D’MAMAM
Nama ProdukNugget Merk D’MAMAM
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Produk nugget merk D’MAMAM tentunya bisa menjadi pilihan terbaik Anda dalam memilih produk makanan beku yang praktis. Produk yang sudah BPOM dan halal ini terbuat dari daging sapi pilihan yang kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Tidak heran jika rasanya sangat lezat dan juga fresh untuk dikonsumsi. Pastinya, jauh lebih higienis dan tidak mengandung bahan pengawet apapun.

Kemudian, tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya maupun MSG. Diproduksi secara higienis menggunakan bahan-bahan yang kualitasnya is the best. Pastinya, dibuat secara home made dan kesegarannya juga terjamin dengan baik. Anda bisa mengkonsumsi nugget tersebut kapan saja. Satu kemasan dari nugget merk D’MAMAM ini berisi 225 gram.

4. Nugget Merk Belfoods

Merk Nugget Terbaik Belfoods
Merk Nugget Terbaik Belfoods
Nama ProdukBelfoods
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Rekomendasi merk nugget yang enak keempat yaitu Belfoods. Merk nugget yang satu ini, terbilang laku keras karena menjadi yang terlaris di salah satu marketplace. Produk nugget dari Belfoods ini memiliki bentuk yang unik yaitu berupa stick yang membuatnya nyaman dipegang dengan dua jari. Selain itu, bentuknya berupa stick ini sangat cocok dijadikan sebagai cemilan dengan mencelupkannya ke dalam saus.

Tidak hanya dari dalam bentuk stick, Belfoods terkenal dengan chicken nugget dengan bentuk-bentuk yang unik seperti bintang, angka, ikan hingga gajah. Oleh karena itu, Belfoods juga cocok untuk menjadi lauk anak agar ingin makan. Selain itu, Belfoods ini juga bisa didapatkan dengan harga yang terbilang murah.

5. Nugget Merk So Good

Merk Nugget Terbaik So Good
Merk Nugget Terbaik So Good
Nama ProdukSo Good
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Mungkin Anda sudah tidak asing dengan merk yang satu ini. Bagaimana tidak, So Good merupakan salah satu merk yang terkenal di Indonesia dengan berbagai produk frozen foodnya seperti Sosis, ayam potong hingga nugget. Jadi, Anda tidak perlu mengkhawatirkan lagi mengenai keamanan dan sertifikat BPOM dari merk nugget satu ini.

Untuk produk nugget, merk nugget yang enak satu ini mengeluarkan begitu banyak produk seperti So Good Chicken Nugget Original, So Good Chicken Nugget Premium  So Good Chicken Nugget Hot & Spicy, So Good Chicken Nugget Spicy Garlic dan masih ada lagi. Semua bahan yang digunakan dalam pembuatan ini, terjamin menggunakan bahan-bahan berkualitas. Jadi, Anda hanya tinggal memilih varian yang paling sesuai selera.

6. Nugget Merk Champ

Merk Nugget Terbaik Champ
Merk Nugget Terbaik Champ
Nama ProdukChamp
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Merk nugget patut Anda pertimbangkan selanjutnya yaitu Champ. Merk nugget satu ini terkenal dengan harganya yang mura sehingga menjadi primadona. Walaupun harganya yang cukup murah, bukan berarti nugget dari Champ ini berbahaya. Semua bahan yang digunakan berasal dari bahan yang segar dan juga tentunya telah bersertifikat BPOM.

Terdapat beberapa pilihan nugget dari merk nugget yang enak satu ini yaitu chicken nugget dan juga seafood nugget. Untuk varian chicken nugget terbuat dari ayam segar yang diolah dengan bersih dan bebas pengawet. Sedangkan untuk seafood nugget terbuat dari ikan dan udang yang kaya dengan kandungan asam omega.

7. Nugget Merk SunnyGold

Merk Nugget Terbaik SunnyGold
Merk Nugget Terbaik SunnyGold
Nama ProdukSunnyGold
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

SunnyGold merupakan merk baru yang memproduksi nugget. Oleh karena itu, mungkin masih belum familiar dengan merk nugget satu ini. SunnyGold merupakan merk yang memproduksi berbagai produk frozen food seperti sosis, karaage, chicken tempura dan juga nugget. Walaupun baru, merk nugget ini sudah memiliki izin dari BPOM dan juga MUI.

Salah satu varian nugget yang patut dicoba dari merk nugget yang enak ini yaitu Sunnygold Chicken Karaage. Varian ini menyajikan rasa yang sangat khas dengan jepang dengan bumbu dan aroma yang akan membuat Anda ketagihan.

8. Nugget Merk Fiesta

Merk Nugget Terbaik Fiesta
Merk Nugget Terbaik Fiesta
Nama ProdukFiesta Nugget
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Fiesta merupakan brand nugget yang patut Anda pertimbangkan selanjutnya. Mungkin banyak dari Anda yang sudah sangat familiar dengan merk yang satu ini. Pasalnya, merk nugget ini sudah lama tampil pada iklan di berbagai stasiun television. Bahkan, ada sepenggal slogan yang sangat terkenal, yaitu Fiesta chicken nugget, aku mau tiap hari.

Apabila Anda pecinta keju, maka varian yang patut dicoba yaitu Fiesta Cheesy Lover. Pasalanya, Fiesta Cheesy Lover ini terbuat dari daging ayam pilihan yang dicincang kemudian di bagian dalamnya terdapat isian keju dan smoke beef. Saat menggoreng merk nugget yang enak ini, maka keju di bagian dalamnya akan meleleh dan ketika Anda menggigitnya maka lelehan keju akan membanjiri mulut.

9. Nugget Merk Kanzler

Merk Nugget Terbaik Kanzler
Merk Nugget Terbaik Kanzler
Nama ProdukKanzler
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Rekomendasi merk nugget patut untuk jadi pertimbangkan selanjutnya yaitu Kanzler. Mungkin banyak dari Anda yang mengenal Kanzler dengan berbagai produk sosisnya yang sangat enak. Namun nyatanya, Kanzler juga memproduksi nugget dengan mengeluarkan produk Kanzler Crispy Chicken Nugget yang tentunya sudah bersertifikat BPOM.

Produk nugget dari merk nugget yang enak ini, menawarkan sensasi baru saat makan nugget. Pasalnya, produk nugget yang diproduksi Kanzler ini diberi extra crispy bubble crumb. Dengan tambahan ini, maka nugget dari Kanzler ini akan terasa sangat renyah dan garing dan juga tahan lama. Walaupun garing, saat menggigitnya maka akan terasa daging ayam yang sangat lembut dan kenyal.

10. Nugget Merk Goldstar

Merk Nugget Terbaik GoldStar
Merk Nugget Terbaik GoldStar
Nama ProdukGoldstar
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Jika Anda merasa produk nugget dari Fiesta terlalu mahal, maka cobalah untuk nugget dari Goldstar ini. Banyak yang menyebut-nyebut, merk nugget satu ini sebagai versi murahnya fiesta karena memiliki harga yang lebih terjangkau. Meski lebih murah, namun soal rasa Anda tidak bisa memandangnya sebelah mata.

Produk nugget dari Goldstar ini terbuat dari daging ayam pilihan dengan rasa original. Tambahan bumbu dan merica membuat rasanya sangat menggoda selera. Tidak hanya itu, merk nugget yang enak satu ini juga dilapisi breadcrumb pilihan sehingga membuat teksturnya sangat crispy dan gurih ketika digoreng.

11. Nugget Merk Ciki Wiki

Merk Nugget Terbaik Ciki Wiki
Merk Nugget Terbaik Ciki Wiki
Nama ProdukCiki Wiki
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Jika ingin nugget yang murah meriah, namun tetap enak, maka bisa mempertimbangkan merk nugget satu ini. Pasalnya, Ciki Wiki ini mengeluarkan produk nugget ayam dengan harga yang terbilang terjangkau sekitar 13 ribu hingga 15 ribu untuk 250 gramnya. Jadi, bagi anak kosan atau ingin berjualan nugget, sudah pasti sangat cocok dengan nugget yang satu ini.

Walaupun harganya murah, bukan berarti merk nugget yang enak satu ini berbahaya untuk dikonsumsi. Hal ini karena, Ciki Wiki sudah mengantongi izin dari BPOM dan juga memiliki sertifikat halal dari MUI. Tidak hanya itu, nugget dari Ciki Wiki ini juga terbilang enak untuk harga yang cukup murah.

12. Nugget Merk Pelangi

Merk Nugget Terbaik Pelangi
Merk Nugget Terbaik Pelangi
Nama ProdukPelangi Nugget
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Anak Anda malas makan sayur? Mungkin nugget dari Pelangi ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Pasalnya, merk nugget satu ini sedikit berbeda dengan produk nugget dari merk lainnya. Produk nugget yang diproduksi oleh Pelangi ini terbuat dari campuran daging ayam dengan parutan wortel. Jadi, dengan mengkonsumsi nugget ini, maka bisa mendapatkan nutrisi dari ayam dan wortel sekaligus.

Selain itu, nugget dari Pelangi ini juga aman dikonsumsi oleh anak-anak karena tidak mengandung MSG serta bahan pengawet. Rasanya yang renyah dan enak pun sangat disukai oleh anak-anak. Jadi sebagai orangtua bisa lebih lega memberikan merk nugget yang enak ini kepada anak.

13. Nugget Merk Eat Joy

Merk Nugget Terbaik Eat Joy
Merk Nugget Terbaik Eat Joy
Nama ProdukEat Joy
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Rekomendasi merk nugget terakhir yaitu Eat Joy. Mungkin beberapa dari Anda belum familier dengan merk yang satu ini. Walaupun begitu, tidak perlu meragukannya karena merk nugget ini sudah bersertifikat BPOM dan juga bersertifikat Halal MUI. Jadi, produk nugget dari Eat Joy ini aman untuk dikonsumsi dan patut untuk dipertimbangkan.

Ada beberapa varian yang ditawarkan oleh merk nugget yang enak satu ini diantaranyayaitu Eat Joy Chicken Nugget Original, Eat Joy Chicken Nugget Ball, dan Eat Joy Chicken Nugget Love. Setiap varian dari Eat Joy ini terbuat dari daging ayam pilihan dan memiliki kandungan protein nabati serta minyak nabati.

Tips Menyimpan Nugget Agar Tahan Lama

Setelah mengetahui 10 rekomendasi merk nugget yang enak, sebaiknya Anda juga memahami bagaimana cara menyimpan nugget agar tahan lama. Tentunya Anda tidak ingin, nugget yang baru saja dibeli untuk stok beberapa hari akhirnya busuk dan harus dibuang bukan. Oleh karena itu, wajib menyimak beberapa cara menyimpan nugget agar tahan lama berikut ini.

1. Simpan di dalam kulkas

Hal paling pertama yang harus dilakukan setelah membeli merk nugget yang enak yaitu menyimpannya di dalam kulkas. Pasalnya, nugget tidak dapat bertahan lama di suhu  ruangan. Jadi, setelah pulang dari membeli nugget, silakan masukkan ke dalam kulkas agar mikroba yang ada di dalam kemasan tidak tumbuh dan akhirnya nugget menjadi busuk.

2. Simpan menggunakan tempat kedap udara

Jika Anda telah membuka kemasan merk nugget yang enak untuk di goreng, lalu masih tersisa beberapa potongan, maka sebaiknya simpan di dalam wadah kedap udara terlebih dahulu. Wadah kedap udara yang bisa digunakan ada berbagai macam seperti wadah kaca, wadah plastik dan lainnya. Wadah kedap udara ini bertujuan menghalau bakteri masuk ke dalam nugget sehingga nugget tape aman untuk dikonsumsi.

3. Jangan buka kemasan jika tidak digunakan

Apabila tidak ingin langsung memasak merk nugget yang enak baru saja dibeli, sebaiknya tidak membuka kemasannya dan langsung masukkan ke dalam kulkas. Hal ini untuk menghindari masuknya bakteri-bakteri ke dalam kemasan yang membuat nugget menjadi lebih cepat busuk. Anda bisa membukanya saat hendak memasaknya, jika masih tersisa simpanlah di kemasan kedap udara.

4. Simpan di wadah berisi es jika tidak memiliki kulkas

Mungkin beberapa dari Anda ada yang tidak memiliki kulkas atau lemari pendingin sehingga bingung bagaimana cara menyimpan nugget agar tahan lama. Sebenarnya Anda juga bisa menyimpan merk nugget yang enak agar tahan lama tanpa kulkas. Caranya yaitu dengan memasukkan nugget ke dalam wadah yang berisi es batu. Namun sebelum memasukkan nugget ke dalam wadah berisi es batu, pastikan simpan terlebih dahulu di wadah kedap air karena es batu akan mencair.

Inti dari membuat nugget agar tahan lama yaitu meminimalisir masukkan bakteri dengan cara menyimpannya di wadah kedap udara dan menjaganya agar tetap dingin. Apabila tidak memiliki kulkas, sebaiknya beli merk nugget yang enak dalam jumlah yang kecil sehingga bisa sekali habis saat dibeli.

Kesimpulan

Mungkin cukup sekian penjelasan mengenai beberapa rekomendasi merk nugget yang enak. Perlu diperhatikan kembali, sebelum membeli nugget yang enak, pastikan telah menerapkan tips-tips yang sudah dijelaskan di atas. Tidak hanya itu, terapkan juga beberapa tips menyimpan nugget yang sudah dijelaskan.

Apabila memutuskan untuk membeli merk nugget yang enak di online shop, patikan telah melihat review dari pembeli lainnya agar tidak tertipu dengan produk yang palsu. Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi yang ingin membeli nugget yang enak.

Rekomendasi Lainnya :

Tanggal Pembaharuan

Write A Comment

/* */