CEKLIST.ID – Madiun merupakan sebuah kota di provinsi Jawa Timur dan menjadi kota terbesar ke-4 di provinsi tersebut, setelah Surabaya, Malang, dan Kediri. Daerah ini terkenal dengan camilan bernama brem, bahkan pasti menjadi oleh-oleh utama para wisatawan sepulangnya dari Madiun. Selain brem, kira-kira apa lagi ya oleh-oleh khas Madiun yang wajib dibeli? Yuk kita bahas semuanya melalui artikel ini.
Sekilas tentang Madiun
Ada cukup banyak sebutan untuk Madiun, seperti “Kota Pecel”, “Kota Brem”, “Kota Sastra”, hingga Milan van Java. Di sini terdapat Industri Kereta Api (INKA) yang merupakan pabrik pembuatan kereta api terbesar se-Asia Tenggara, termasuk di dalamnya ada Politeknik Perkeretaapian Indonesia. Dilihat dari wilayahnya, daerah ini hampir berbatasan sepenuhnya dengan Kabupaten Madiun di sebelah Barat, dan dialiri Bengawan Madiun, yaitu salah satu anak sungai terbesar Bengawan Solo. Nah kalau Anda berencana liburan sambil memburu beragam oleh-oleh khas Madiun, beberapa tempat berikut ini layak masuk dalam list liburan Anda.
- Air Terjun Banyulawe Dong yang seluruh areanya ditumbuhi dengan vegetasi hijau, membuatnya terlihat sangat segar. Lokasi air terjun ini ada di desa Kepel, Kare.
- Air Terjun Seweru atau dikenal juga Air Terjun Kedung Malam. Areanya seluas 6 ha dan berlokasi di kaki Gunung Wilis.
- Gunung Wilis, lokasi yang menjadi jalur gerilya ke Yogyakarta bagi pasukan Jenderal Soedirman menjelang Serangan Umum 1 Maret 1949.
- Hutan Pinus Nongko Ijo. Penanaman pohon pinus di sini sudah dimulai sejak 1981 sehingga sekarang sudah begitu rindang. Di sini juga dapat melihat pertemuan aliran mata air dari Sungai Juweh dan Sungai Catur.
- Waduk Notopuro, sebuah waduk tadah hujan yang juga menampung aliran air dari hutan lereng Gunung Pandan.
- Waduk Dawuhan di Desa Sidomulyo, Wonoasri, Madiun. Selain mengairi sawah di sekitar, waduk ini juga menjadi tempat budidaya ikan air tawar.
- Beberapa taman rekreasi, seperti Taman Rekreasi Tirtonirmolo, Umbul, serta Sun City Mall & Theme Park.
Cara Memilih Oleh-Oleh khas Madiun
Brem menjadi salah satu oleh-oleh khas Madiun yang paling terkenal di kalangan para wisatawan, bahkan sangat mudah ditemukan di marketplace. Tapi selain itu, masih ada banyak lho pilihan oleh-oleh lain yang tidak kalah menarik. Yuk kita bahas satu per satu.
1. Pilih beragam kuliner khas ala Madiun
Ketika berkunjung ke Madiun, Anda pasti akan menemukan banyak kuliner yang cocok dibawa sebagai oleh-oleh khas Madiun. Berikut beberapa di antaranya.
- Brem
Belum berlibur ke Madiun kalau tidak membawa pulang oleh-oleh khas Madiun satu ini. Bentuknya berupa persegi panjang, rasanya manis asam, dan menghadirkan sensasi dingin ketika sudah lumer di mulut. Selain rasa original, brem Madiun kekinian juga hadir dalam varian rasa Coklat, keju, strawberry, hingga matcha.
- Kue manco
Oleh-oleh khas Madiun ini termasuk jajanan tradisional yang terbuat dari tepung ketan, lalu dibentuk segitiga, dan ditaburi dengan biji wijen. Teksturnya renyah, terasa mais dan gurih, serta dapat bertahan selama berhari-hari di suhu ruang. Kalau Anda mencari camilan Madiun yang tahan lama untuk dikirim ke kerabat yang jaraknya jauh, manco adalah pilihan tepat.
- Lempeng puli
Pada dasarnya, lempeng puli adalah semacam kerupuk yang terbuat dari Beras. Jadi, beras yang telah diberi obat puli dipipihkan terlebih dahulu, baru dijemur sampai benar-benar kering. Oleh-oleh khas Madiun ini biasanya terasa gurih asin, tapi beberapa produsen ada yang menambahkan bumbu bawang hingga keju supaya terasa lebih enak.
- Bluder Cokro
Jika Anda mencari oleh-oleh khas Madiun yang kekinian, tetapi juga legend, maka Bluder Cokro jawabannya. Konon, kue ini sudah ada sejak tahun 1889 hasil kreasi seseorang bernama Nyonya Susana. Varian rasanya cukup banyak, ada rasa keju, kismis, coklat, kacang, nanas, strawberry, dan abon, tinggal pilih saja yang paling Anda gemari. Sangat mudah menemukan Bluder Cokro di pusat oleh-oleh terkenal Madiun, salah satunya di Mirasa.
- Madumongso
Madumongso juga terbuat dari ketan, hanya saja bentuknya menyerupai dodol Garut. Rasa oleh-oleh khas Madiun ini cenderung asam-manis dan lumayan lengket. Madumongso biasanya dibungkus menggunakan kertas minyak warna-warni sehingga terlihat lebih menarik.
- Pentol corah
Kalau pentol biasanya dibuat berbentuk bulat, pentol corah Madiun berbentuk kotak dengan tambahan tahu dalam penyajiannya. Bumbu oleh-oleh khas Madiun ini berupa Saus pedas dari cabai merah yang terlihat menyala. Tertantang mencicipi kepedasannya?
- Kue satu
Anda mungkin mengenali kue satu sebagai oleh-oleh khas Betawi, padahal kue ini juga kerap dijadikan sebagai oleh-oleh khas Madiun. Selain terbuat dari kacang hijau, kue satu Madiun juga ada yang terbuat dari ketan hitam. Hal tersebut membuatnya dapat terasa gurih atau manis, jadi Anda tinggal pilih saja sesuai selera, ya.
2. Jangan lupakan sambal pecel dan sirup Mimosa
Kedua produk tersebut juga bisa dibilang menjadi oleh-oleh khas Madiun yang laris manis di kalangan wisatawan. Sirup Mimosa, khususnya, cukup sulit ditemukan di daerah luar Madiun maupun di marketplace.
- Sambal atau bumbu pecel
Anda pasti sudah tidak asing lagi dengan pecel pincuk Madiun. Rasa pedas, manis, dan gurih dari bumbu kacangnya berpadu sempurna, membuat banyak orang cukup menggemari olahan satu ini. Begitu populernya pecel pincuk, membuat banyak pihak menjadikan bumbu pecelnya sebagai oleh-oleh khas Madiun, bahkan dipasarkan juga secara online.
- Mimosa lemon
Ada satu Minuman segar yang kerap diburu sebagai oleh-oleh khas Madiun, yaitu Sirup Mimosa Lemon. Bahan bakunya memang berupa lemon asli yang ditambah dengan gula, sehingga terasa asam-manis menyegarkan.
3. Ketahui juga toko oleh-oleh terkenal di Madiun
Sekalipun sudah banyak oleh-oleh khas Madiun yang bisa dibeli secara online, tentu akan lebih baik kalau Anda membelinya secara langsung di toko oleh-oleh. Berikut beberapa di antaranya.
- Toko Putra Rasa
Toko Putra Rasa berlokasi di Jalan Raya Ponorogo No. 62, Tean, Kota Madiun. Usianya sudah cukup lama dan varian oleh-oleh khas Madiun yang dijual juga sangat lengkap, sehingga toko ini nyaris selalu ramai di setiap harinya.
- Omah Makan dan Oleh-Oleh Nusantara
Jika Anda ingin berburu oleh-oleh khas Madiun, sekaligus menikmati beragam kulinernya, Omah Makan jadi pilihan tepat. Mulai dari jajanan tradisional, seperti bakpia, madumongso, brem, keripik, hingga jajanan kekinian, seperti dessert box dapat ditemukan dengan mudah di sini.
- Bluder Cokro
Selain dijual pada pusat oleh-oleh khas Madiun terkenal, seperti Mirasa, Bluder Cokro juga membuka tokonya sendiri di Jalan Hayam Wuruk No. 51-53 Manguharjo, Kota Madiun. Sebagai toko roti legend, Bluder Cokro memang selalu dipadati pengunjung, baik warga lokal maupun wisatawan.
Rekomendasi Beragam Oleh-Oleh Madiun
Sudah tahu oleh-oleh khas Madiun apa yang akan dibeli? Untuk semakin memudahkan Anda memutuskannya, di bawah ini juga sudah ada rekomendasi beragam produk oleh-oleh Madiun, lengkap dengan ulasan dan kisaran harganya.
1. Brem Cap Suling Gading

Nama Produk | Brem Cap Suling Gading |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Berbicara mengenai brem Madiun, tentu tidak lengkap tanpa memasukkan Brem Cap Suling Gading dalam list. Oleh-oleh khas Madiun ini diproduksi dari sentra industri brem, yaitu Desa Kaliabu, dan terbuat dari sari tape ketan asli, ragi, soda kue, serta susu skim saja, tanpa perasa, pewarna, maupun pengawet sintetis. Warnanya putih kusam, bertekstur padat tetapi mudah hancur, dan cepat sekali lumer dengan meninggalkan sensasi dingin. Sekotak produk ini berisi lima batang brem dan dibandrol 10 ribuan rupiah.
2. Bluder Cokro Standar

Nama Produk | Bluder Cokro Standar |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sudah ada sejak 1980-an, membuktikan Bluder Cokro sebagai salah satu oleh-oleh khas Madiun yang sangat worth it dibeli. Tekstur rotinya sangat lembut, berpori, dan pilihan rasanya pun enak-enak, seperti original, cokelat, kismis, keju, cokelat keju, keju lumer, cokelat kacang, kacang, serta tiramisu.
Sekalipun tidak mengandung pengawet sintetis, ketahanan Bluder Cokro terbilang lumayan lho, sekitar 6-9 hari, tergantung varian yang Anda pilih. Kalau belum sempat mengunjungi outlet-nya secara langsung, Anda juga bisa kok memesan makanan ini secara online, harganya 100 ribuan rupiah tiap kemasan isi 8 pcs.
3. Agrarasa Brem Madiun

Nama Produk | Agrarasa Brem Madiun |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Bosan dengan brem rasa original? Saatnya Anda mencoba Agrarasa Brem Madiun, kalau begitu. Bahan bakunya sama saja kok dengan brem original, yaitu ketan putih, tetapi oleh-oleh khas Madiun ini diberi rasa-rasa yang unik, seperti buah-buahan, mete, tiramisu, Red Velvet-almond, dan matcha-almond. Sekotak Agrarasa Brem Madiun biasanya berisi 18-20 pcs brem, tergantung ketebalan potongan, dan dibandrol 20 ribuan rupiah.
4. Sambal Pecel Cap Cabe Merah

Nama Produk | Sambal Pecel Cap Cabe Merah |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Memang, pecel pincuk khas Madiun sudah sangat mudah dijumpai pada banyak daerah, tetapi tidak ada salahnya bukan membuat pecel sendiri di rumah? Untuk keperluan tersebut, Sambal Pecel Cap Cabe Merah bisa jadi andalan nih. Kacang tanah yang menjadi komposisi utamanya disangrai terlebih dulu supaya lebih wangi dan tidak berminyak, kemudian diolah bersama cabai merah, daun jeruk purut, dan penyedap. Tiap kemasan 200 gram oleh-oleh khas Madiun ini dijual 9000-an rupiah, baik untuk varian sedang maupun pedas.
5. D.I Bakery Madiun Madumongso Premium

Nama Produk | D.I Bakery Madiun Madumongso Premium |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Bukan hanya menawarkan kualitas premium, D.I Bakery juga selalu menawarkan madumongso dalam kondisi fresh from the oven, alias baru dibuat begitu ada pesanan. Bahan bakunya sederhana kok, seperti ketan hitam, santan, gula kelapa, dan gula pasir, tapi kualitas terbaik dari setiap bahan tersebut menghadirkan tekstur madumongso yang lembut dan tidak lembek sama sekali. Harga oleh-oleh khas Madiun ini memang relatif mahal, sekitar 40 ribuan rupiah untuk kemasan toples 400 gram, tapi dijamin sangat sebanding dengan kualitasnya.
6. Amanah Kue Satu Ketan

Nama Produk | Amanah Kue Satu Ketan |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Ada beberapa merk kue satu yang dijual pada toko oleh-oleh khas Madiun, dan merk Amanah ini bisa disebut sebagai produk terpopuler. Terdapat dua varian Amanah Kue Satu yang diproduksi, yaitu ketan dan satu kacang hijau, keduanya sama-sama padat, renyah, dan terasa manis-gurih. Harganya pun sangat terjangkau, sekitar 9000-an rupiah saja per bungkus, jadi tidak akan membuat kantong kering kalaupun harus membeli sebanyak belasan bungkus.
7. Rajawali Krupuk Puly

Nama Produk | Rajawali Krupuk Puly |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Selain dengan peyek, pecel Madiun juga dapat dinikmati bersama kerupuk puli, dan ini membuatnya cukup sering dicari untuk dibawa sebagai oleh-oleh khas Madiun. Teksturnya renyah, tapi tidak mudah remuk, dan rasa asinnya tidak terlalu lekat seperti kerupuk lain. Sebungkus Rajawali Krupuk Puly dengan berat 250 gram biasanya berisi sekitar 20-25 pcs kerupuk, tergantung besar-kecil potongan. Harga yang ditawarkan tidak mahal kok, yaitu 11 ribuan rupiah untuk varian beras putih dan 12 ribuan rupiah untuk beras merah.
8. Pentol Corah Asli Madiun

Nama Produk | Pentol Corah Asli Madiun |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Memang sudah menjadi rahasia umum kalau orang Indonesia suka makanan pedas, jadi tidak heran kalau produk ini cukup populer sebagai oleh-oleh khas Madiun. Bahan yang dipakai untuk membuat pentol hanya berupa tepung terigu, tapioka, bawang, dan penyedap rasa, sehingga teksturnya jauh lebih kenyal daripada baso daging atau ikan.
Tiap pembelian Pentol Corah Madiun juga sudah disertai Saus Sambal, jadi tinggal Anda panaskan sebentar, lalu sajikan deh. Harga 500 gram jajanan ini sekitar 20 ribuan rupiah, dan sengaja baru dibuat begitu ada pesanan.
9. Kue Manco Wijen Anggi

Nama Produk | Kue Manco Wijen Anggi |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Renyah, legit, dan terdapat sentuhan wangi khas wijen, menjadi beberapa alasan Kue Manco Anggi digemari oleh banyak orang. Hanya ada tiga bahan yang digunakan untuk membuatnya, yaitu ketan, Gula Merah, dan wijen, tapi rasanya tidak kalah dari oleh-oleh khas Madiun kekinian. Kue ini dibungkus dalam plastik-plastik bening, isi tiap bungkus sekitar 70 gram, dan dijual dengan harga 8000-an rupiah saja.
10. Mimosa Lemon Squash

Nama Produk | Mimosa Lemon Squash |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Tidak melulu makanan, Mimosa Lemon Squash juga sangat layak dipilih sebagai oleh-oleh khas madiun. Rasanya asam, manis, dan tidak terlalu kental, sangat cocok dipadukan dengan Sprite, es batu, plus nata de coco. Sekalipun tidak kalah segar dari merk sirup lain, sayangnya agak sulit menemukan Mimosa Lemon Squash di pasaran, terutama bagi orang-orang di luar Madiun. Ada kok 1-2 toko oleh-oleh yang menjualnya melalui marketplace, dengan kisaran harga 30 ribuan rupiah.
Fun Facts tentang Madiun
Beres dengan oleh-oleh khas Madiun, mari kita bahas dulu beberapa fakta menarik tentang daerah satu ini. Siapa tahu, membantu Anda memperoleh gambaran Madiun dengan lebih jelas sebelum mengunjunginya.
- Kata Gadis pada julukan Madiun sebenarnya merupakan akronim dari perda-ga-ngan, pen-di-dikan, dan indu-s-tri. Disebut demikian karena posisi Madiun yang sangat penting bagi kota-kota di sekelilingnya, seperti Magetan, Pacitan, dan Ponorogo.
- Menjadi saksi bisu pemberontakan PKI (Partai Komunis Indonesia) di tahun 1948 atau disebut yang disebut sebagai Peristiwa Madiun. Untuk mengingat peristiwa ini, Pemerintah Madiun membangun monumen pemberontakan PKI Madiun di Desa Kresek, Kecamatan Wungu, Kabupaten Madiun.
- Setidaknya terdapat 12 perguruan pencat silat di Kota Madiun, seperti Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), Persaudaraan Setia Hati Winongo (PSHW), Ikatan Keluarga Silat Putra Indonesia (IKSPI) Kera Sakti, Ki Ageng Pandan Alas, Tapak Suci Putra Muhammadiyah, Merpati Putih, dan Pagar Nusa.
- Pemerintah masih sering mengadakan pertunjukan pentas wayang kulit untuk memperingati hari kemerdekaan di Alun-alun Kota Madiun.
Kesimpulan
Kalau membahas tentang oleh-oleh khas Madiun, pasti ada brem dalam list tersebut. Tapi selain brem, Madiun juga menyimpan banyak oleh-oleh menarik lain yang sayang dilewatkan lho. Beragam oleh-oleh Madiun itu sudah dibahas secara lengkap pada artikel ini.
Tanggal Pembaharuan