CEKLIST.ID – Sirup merupakan sejenis cairan kental dengan kadar gula yang tinggi, namun tidak memiliki kecenderungan untuk mengendapkan kristal. Oleh karena itu, penyajian sirup dilakukan dengan mengencerkannya dengan air kemudian ditambah dengan es batu supaya semakin segar.

Di Indonesia sendiri ada beberapa merk sirup yang enak dan sudah cukup terkenal, seperti Marjan dan ABC. Jika Anda tengah mencari rekomendasi sirup yang terasa segar untuk berbagai sajian, temukan jawabannya pada artikel ini.

Cara Memilih Sirup yang Enak

Merk Sirup di Indonesia
Gambar Ilustrasi Sirup Segar

Untuk membuat semakin banyak kadar gula terlarut di dalamnya, sirup dipanaskan sampai menjadi larutan yang sangat jenuh. Berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan supaya memperoleh merk sirup terbaik yang ada di pasaran.

1. Mengetahui jenis-jenis sirup

Sirup terbagi menjadi beberapa jenis, salah satunya adalah simple sugar syrup yang hanya mengandung campuran gula dan air. Merk sirup yang termasuk jenis ini biasanya digunakan sebagai pemanis koktail dan sebagai yeast feeding agent pada fermentasi etanol. Umumnya perbandingan gula dan airnya adalah 1:1, tetapi bisa juga ditingkatkan sampai 2:1 kalau mau sirup jadi lebih kental dan manis.

Bukan simple syrup, berbagai merk sirup yang ada di Indonesia justru termasuk jenis flavored syrup yang dibuat dengan mencampurkan perisa pada olahan simple syrup ketika pembuatan. Sirup jenis ini menjadi jenis yang sangat umum ditemukan pada kedai-kedai kopi, Minuman, maupun makanan manis, karena bisa dimanfaatkan untuk menambah kelezatan pada beragam dessert.

Selain kedua jenis sirup di atas, ada juga jenis gomme syrup yang dibuat dengan menambahkan gum arabic pada adonan simple syrup. Gomme syrup menjadi merk sirup yang punya jumlah gula terlarut paling tinggi sehingga teksturya juga paling halus dibandingkan sirup lainnya. Penggunaan gomme syrup umumnya sebagai pemanis pada es kopi di Jepang.

Merk Sirup di Indonesia
Gambar Ilustrasi Varian Rasa Sirup

2. Memilih berdasarkan varian rasanya

Berbagai merk sirup di Indonesia memiliki pilihan rasa yang beragam, misalnya rasa buah jeruk, leci, mangga, strawberry, anggur, melon, dan cocopandan. Sirup rasa buah sangat digemari oleh banyak orang karena sangat segar ketika dikonsumsi dalam keadaan dingin. Selain itu, sirup rasa buah-buahan yang umum ini juga mudah dikombinasikan dengan makanan lain.

Ada juga merk sirup yang ditambah dengan rasa buah unik, seperti sirsak, nanas, markisa, apel hijau, dan lemon. Meski terasa cukup unik, namun sirup ini cukup sulit dijadikan sebagai tambahan pada dessert maupun untuk es buah dan es campur karena memiliki rasa yang dominan.

Banyak juga merk sirup yang dibuat dengan perasa non-buah, seperti sirup karamel, hazelnut, vanilla, mocca, madu, dan pandan. Sirup dengan varian rasa ini biasanya dimanfaatkan untuk kopi sehingga menjadi lebih kaya rasa dan tidak terlalu pahit.

3. Memastikan komposisi sirup yang dibeli

Pada dasarnya, semua merk sirup terbuat dari gula dan air yang ditambah dengan perisa maupun aroma tertentu. Ada juga sirup squash yang terbuat dari sari buah asli dan ditambah soda serta memiliki tekstur lebih encer dibandingkan sirup biasa. Beberapa produsen juga seringkali menambahkan sejumlah zat aditif ke dalam produk sirup buatannya, seperti pewarna makanan dan pengawet sintetis.

Jadi ketika memilih produk sirup tertentu yang ada di pasaran, Anda bisa memilih yang terbuat dari gula asli untuk memperoleh rasa manis alami atau memilih produk khusus yang bebas gula dan rendah kalori kalau tengah menjalankan diet.

4. Mempertimbangkan kemasan sirup

Jenis kemasan yang paling sering ditemukan pada banyak merk sirup adalah botol kaca, karena memiliki daya tahan yang baik terhadap korosi dan segala perubahan cuaca. Kalau sirupnya sudah habis, botol kaca tetap bisa dimanfaatkan lagi sebagai wadah benda cair tertentu. Sayangnya, botol kaca memang rawan pecah dan cukup berat sehingga diperlukan pengemasan yang sangat proper kalau dipesan secara online.

Ada juga merk sirup yang dikemas dalam botol plastik yang bobotnya jauh lebih ringan dari sirup berbotol kaca dan tidak mudah pecah, jadi relatif lebih aman kalau dikirim ke daerah yang cukup jauh. Sayangnya perlindungan yang diberikan botol plastik tidak sebaik botol kaca sehingga saran penyimpanan dan batas waktu untuk menghabiskan sirup itu harus benar-benar diperhatikan untuk mendapatkan cita rasa terbaiknya.

13 Rekomendasi Beberapa Merk Sirup yang Enak

Penjualan berbagai merk sirup biasanya meningkat ketika mendekati hari raya tertentu, padahal sirup bisa dikonsumsi kapanpun karena bisa diolah menjadi beragam dessert. Berikut ceklist.id bahas rekomendasi beberapa merk sirup sebagai pelengkap sajian manis yang Anda buat, termasuk merk terkenal, seperti ABC Sirup, Marjan, dan Indofood Freiss.

1. Kartika Syrup Sirup Frambozen Klasik

Merk Sirup yang Enak Terbaik Kartika Syrup Sirup Frambozen Klasik
Kartika Syrup Sirup Frambozen Klasik
Nama ProdukKartika Syrup Sirup Frambozen Klasik
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Merk sirup dari Kartika Syrup ini tidak hanya berlabel halal MUI dan BPOM saja, namun sudah berstandar nasional Indonesia. Alhasil, konsumen yang akan mengkonsumsinya tidak perlu merasa khawatir lagi. Untuk varian rasa sirupnya sendiri tentunya lebih banyak. Anda dapat mengunjungi etalase toko Kartika Syrup di Shopee Mall untuk melihat produk sirup terbaru.

Rasa dan tingkat kekentalan yang diberikan terasa sangat pas. Kemasan botolnya juga lebih khas dan berbeda dari produk sirup lainnya. Pastinya, bisa dengan mudah untuk Anda genggam dan mudah untuk diolah dalam bentuk aneka hidangan minuman terbaik. Salah satu rasa sirup Kartika yang banyak dicari yaitu frambozen klasik dengan harga jual terjangkau yakni Rp21.000.

2. Pohon Pinang Sirup Terong Belanda

Merk Sirup yang Enak Terbaik Pohon Pinang Sirup Terong Belanda
Pohon Pinang Sirup Terong Belanda
Nama ProdukPohon Pinang Sirup Terong Belanda
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Brand Pohon Pinang selalu menyajikan rasa sirup yang enak dan sangat menjaga kualitasnya dengan baik. Produk sirup dari Pohon Pinang yang booming dan rasanya menyegarkan salah satunya adalah terong Belanda. Harga satu botol untuk sirup ini yaitu Rp35.000 yang hadir dalam kemasan 520 ml. Tentunya, Anda bisa menikmati sirup terong Belanda ini setiap hari dengan menambahkan es batu.

Kemasan botolnya lebih modern dan cantik. Selain itu, mudah untuk Anda bawa kemana saja. Bagian tutupnya juga sudah dilengkapi dengan pengamanan yang ekstra. Hal ini bertujuan untuk mencegah sirup tumpah. Produk sirup ini sudah sejak lama dikenal dan pastinya mendapatkan lisensi halal dan BPOM yang sudah tidak diragukan lagi.

3. Haldin Foods Cucumber Syrup

Merk Sirup yang Enak Terbaik Haldin Foods Cucumber Syrup
Haldin Foods Cucumber Syrup
Nama ProdukHaldin Foods Cucumber Syrup
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Merk sirup yang enak dari Haldin Foods ini bisa Anda coba tentunya. Khususnya ketika Anda ingin mencoba varian sirup yang lainnya seperti rasa timun. Produk ini dijual seharga Rp130.000 saja yang dikemas dengan botol berukuran 750 ml. Sensasi menyegarkan dari olahan buah timun pada sirup Haldin Foods ini tentu membuat tenggorokan Anda jadi lebih lega.

Tidak mengandung pewarna dan sari manis karena langsung diolah dari buah timun yang segar. Anda juga bisa mencampurkannya dengan air soda, cocktail, dan irisan lemon. Tentunya, mengkonsumsi sirup rasa mentimun di siang hari merupakan penghilang dahaga terbaik yang bisa Anda lakukan. Sirup ini aman untuk dikonsumsi karena tidak mengandung bahan-bahan yang berbahaya.

4. ABC Sirup Squash Delight Jeruk Florida

Merk Sirup yang Enak di Indonesia ABC Sirup Squash Delight Jeruk Florida
Merk Sirup Abc Sirup Squash Delight Jeruk Florida
Nama ProdukSirup ABC
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

ABC Sirup Squash bisa disebut sebagai merk sirup squash nomor satu di Indonesia dengan rasa manis yang pas dan begitu segar, terutama jika dikonsumsi dalam keadaan dingin. Sirup ini terbuat dari komposisi utama air dan gula dengan tambahan konsentrat dan perisa sintetis jeruk. Bukan hanya segar disajikan secara langsung, ABC Squash Delight juga terasa enak ketika ditambahkan ke puding, moctails, koktail, untuk es buah, dan lainnya.

ABC Squash Delight juga tersedia dalam pilihan rasa lainnya, ada mangga, leci, sirsak, nanas, dan anggur. Merk sirup ini bisa dicari dengan mudah di pasaran Indonesia dan harganya juga sangat terjangkau, hanya 13 ribuan rupiah per kemasan 450 ml.

5. Marjan Boudoin Syrup Cocopandan

Merk Sirup yang Enak di Indonesia Marjan Boudoin Syrup Cocopandan
Merk Sirup Marjan Boudoin Syrup Cocopandan
Nama ProdukSirup Marjan
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Terbuat dari 100% gula murni, tanpa tambahan pengawet maupun pemanis buatan, Marjan menjadi salah satu merk sirup yang jadi favorit banyak orang, terutama ketika Hari Raya Idulfitri. Warnanya yang merah terang dengan rasa dan aroma cocopandan yang kuat menjadikan sirup ini sangat cocok ditambahkan untuk es campur, es buah, es doger, dan sajian es segar lainnya. Marjan Boudoin Syrup Cocopandan dikemas dalam botol kaca dengan isi 460 ml dan harganya sekitar 23 ribuan rupiah. Selain cocopandan, jangan lewatkan juga varian sirup Marjan yang lain, seperti melon, strawberry, leci, vanilla, mocca, rose, grenadine, pisang, kopi, dan markisa.

6. Tropicana Slim Sirup Leci

Merk Sirup yang Enak di Indonesia Tropicana Slim Sirup Leci
Merk Sirup Tropicana Slim Sirup Leci
Nama ProdukSirup Tropicana Slim
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Meskipun diformulasikan sebagai merk sirup bebas gula, Tropicana Slim Sirup tetap terasa enak ketika ditambahkan ke berbagai sajian minuman, seperti punch, cocktail, es buah, es serut, dan sajian segar lainnya. Sayangnya pilihan rasa Tropicana Slim Sirup masih sangat terbatas, baru ada jeruk, leci, dan cocopandan.

Penyajian sirup Tropicana Slim sangat mudah, tinggal larutkan sekitar 2 sendok makan atai 25 ml merk sirup ini dalam 200 ml air dingin, lalu aduk dan nikmati. Dikemas dalam botol kaca dengan isi 750 ml tiap kemasan, sirup Tropicana Slim dijual dengan harga 30 ribuan rupiah.

7. Delifru Syrup Caramel

Merk Sirup yang Enak di Indonesia Delifru Syrup Caramel
Merk Sirup Delifru Syrup Caramel
Nama ProdukSirup Delifru
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Delifru Syrup Caramel menghadirkan tekstur sirup yang sangat lembut, manis, dan kaya rasa sehingga dapat meningkatkan kenikmatan kreasi minuman yang Anda buat. Merk sirup ini hanya terbuat dari ekstrak buah asli dengan 100% gula murni tanpa pemanis maupun pengawet sintetis dan tentunya telah bersertifikasi BPOM.

Selain rasa Caramel, Delifru Syrup hadir dalam banyak sekali rasa lain. Sebut rasa rasa cocopandan, gula aren, jeruk bali, anggur, dark cherry, tiramisu, pisang, roasted barley, passion fruit, buttersctoch, raspberry, salted caramel, blue curacao, mojito mint, hazelnut, almond, semangka, dan masih banyak lagi. Setiap kemasan Delifru Syrup memiliki isi 1 liter yang cocok untuk stok sirup kafe maupun restoran dan dijual dengan harga 100 ribuan rupiah

8. Health Today Premium Durian Syrup

Merk Sirup yang Enak di Indonesia Health Today Premium Durian Syrup
Merk Sirup Health Today Premium Durian Syrup
Nama ProdukSirup Health Today
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Selain dikonsumsi langsung atau dijadikan sebagai durian kocok, buah durian juga terasa enak ketika dibuat menjadi sirup lho. Diproses menggunakan teknologi modern yang higienis, Health Today Premium Durian Syrup memiliki rasa manis yang legit dan dapat digunakan pada beragam minuman, seperti flavored tea/coffee, flavored fruit smoothies, dan mocktail. Untuk setiap 120 ml minuman yang disajikan, cukup tambahkan 30 ml merk sirup ini dengan 200 gram ice cube.

Setiap kemasan Health Today Premium Syrup memiliki isi 750 ml yang dijual dengan harga 84 ribuan rupiah. Merk sirup ini tidak hanya menyediakan pilihan rasa durian, tapi juga ada pilihan sirup rasa lime, peppermint, butterscotch, lavender, peach, mint, vanilla, banana, caramel, cream, mojito, palm sugar, pandan, passion fruit, raspberry, lychee, dan hazelnut.

9. Indofood Freiss Sirup Framboz

Merk Sirup yang Enak di Indonesia Indofood Freiss Sirup Framboz
Merk Sirup Indofood Freiss Sirup Framboz
Nama ProdukSirup Indofood
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Tidak mau kalah dengan merk sirup lain, Indofood juga mengeluarkan produk sirup yang menyegarkan, salah satunya Indofood Syrup Freiss Frambozen. Sirup ini dibuat dari campuran gula, air, perisa alami dan sari buah frambozen, garam, serta madu sehingga rasa manisnya tidak membosankan sama sekali. Untuk menghasilkan kesegaran yang maksimal, gunakan 1 bagian sirup dengan 6 bagian air saja. Jadi kalau ingin membuat 300 ml sirup Framboz, tinggal larutkan 50 ml sirup ke dalam 300 ml air.

Merk sirup ini juga tersedia dalam dua pilihan rasa lainnya, yaitu cocopandan dan melon. Indofood Syrup Freiss Frambozen dikemas dalam botol kaca dan dijual dengan harga 19 ribuan rupiah per kemasan 500 ml.

10. MultiBev Syrup Vanilla Bottle

Merk Sirup yang Enak di Indonesia MultiBev Syrup Vanilla
Merk Sirup MultiBev Syrup Vanilla
Nama ProdukMultiBev Syrup
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

MultiBev Syrup Vanilla hanya terbuat dari komposisi gula, perisa vanila, penstabil, serta pewarna makanan sehingga menghadirkan tekstur sirup yang begitu lembut dan kental. Aroma vanila yang sangat wangi menjadikan merk sirup ini juga sangat mudah dikombinasikan dengan beragam minuman, terutama untuk kopi. Untuk harganya, MultiBev Syrup Vanilla dibandrol 50 ribuan rupiah per kemasan 500 ml. Penasaran dengan rasa lainnya? Jangan lewatkan juga varian rasa MultiBevmint, anggur, leci, hazelnut, chendol, doger, karamel, bubblegum, dan blewah.

11. MONIN Lemonade Concentrate Syrup 70 CL

Merk Sirup yang Enak di Indonesia MONIN Lemonade Concentrate Syrup
Merk Sirup MONIN Lemonade Concentrate Syrup
Nama ProdukMONIN Syrup
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Monin merupakan merk sirup asal Perancis yang sudah eksis sejak tahun 1912 dan sudah terkenal sebagai produsen sirup premium untuk café, bar, restoran, serta kedai kopi di berbagai negara. Varian yang dihadirkan juga sangat banyak, salah satunya Monin Lemonade Concentrate Syrup 70 CL yang terasa asam-manis dan sangat pas disajikan sebagai pink lemonades dan lemonades cocktails.

Bukan hanya menghadirkan warna kuning-oranye yang cantik, Monin Lemonade Concentrate Syrup 70 CL juga sangat kaya rasa, ada sedikit hint jeruk mandarin, madu, dan tentunya rasa lemon itu sendiri. Dijual dengan kisaran harga 110 ribuan – 170 ribuan rupiah per kemasan 700 ml, merk sirup ini juga tersedia dalam pilihan rasa pandan, hazelnut, tropical fruit, blackberry, osmanthus, leci, kiwi, green apple, coconut, cheesecake, blackcurrant, agave, dan masih banyak lagi.

12. Trieste Syrup Pandan Flavour

Merk Sirup yang Enak di Indonesia Trieste Syrup Pandan Flavour
Merk Sirup Trieste Syrup Pandan Flavour
Nama ProdukTrieste Syrup
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Wanginya aroma pandan dalam Trieste Syrup Pandan Flavour menjadikannya sangat cocok dicampurkan sebagai campurankopi, teh, susu, maupun minuman lainnya. Karena terbuat dari bahan-bahan premium, penambahan merk sirup ini sedikit saja sudah menghasilkan rasa yang diharapkan. Tertarik mencoba? Anda bisa membeli Trieste Syrup Pandan Flavour di Tokopedia dengan harga 67 ribuan rupiah per kemasan 650 ml. Selain rasa pandan, Trieste Syrup juga hadir dalam varian rasa leci, vanilla, hazelnut, caramel, mojito mint, blue curacao, peach, mangga, lemon, dan tiramisu.

13. Toschi Green Apple Syrup

Merk Sirup yang Enak di Indonesia Toschi Green Apple Syrup
Merk Sirup Toschi Green Apple Syrup
Nama ProdukToschi Green Apple Syrup
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Bagi Anda para pecinta buah apel hijau, merk sirup satu ini tidak boleh dilewatkan. Toschi Green Apple Syrup mengandung hingga 20% apple juice yang sangat pas ditambahkan ke dalam cocktail, mocktail, dan olahan minuman dingin lainnya. Setiap kemasan 1 liter dari produk ini dijual dengan harga 160 ribuan rupiah dan dapat dibeli di e-commerce. Jangan lupa juga untuk mencoba pilihan rasa lainnya, ada kiwi, grenadine, mangga, strawberry, peach, elder flower, markisa, leci, blue curacao, karamel, serta vanilla.

Berbagai Kreasi Enak Berbahan Sirup

Merk sirup yang sudah disebutkan di atas sudah terasa sangat menyegarkan meski hanya diencerkan lagi dalam air, kemudian ditambahkan beberapa buah ice cube. Tapi kalau Anda mau membuatnya lebih spesial lagi, yuk coba beberapa kreasi sirup di bawah ini.

A. Es markisa regal

Bahan-bahan:

  • 100 ml sirup markisa
  • 50 ml Yogurt Plain
  • 50 ml susu segar
  • 2 keping regal, hancurkan
  • 1 sdm lemon jus
  • 2 sdm Gula Cair

Cara membuat:

  1. Masukkan yoghurt, susu, gula cair dan es batu ke dalam Blender, haluskan sampai merata.
  2. Hancurkan regal dan sisihkan.
  3. Tuang sirup ke dalam gelas saji, masukkan hasil blender ke dalamnya lalu letakkan regal di atasnya.
  4. Nikmati selagi dingin.

B. Es timun serut

Bahan-bahan:

  • 2 buah timun
  • 250 ml sirup melon
  • 1 buah jeruk nipis, peras airnya
  • 800 ml air matang
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Cuci bersih timun, belah, buang bagian bijinya, lalu serut kasar timun.
  2. Campurkan timun serut dengan air jeruk nipis, sirup melon, dan air matang, aduk rata.
  3. Tuang minuman dalam gelas saji, beri es batu secukupnya, dan sajikan.

C. Punch lime leci squash

Bahan-bahan:

  • Sirup leci squash
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 botol soda
  • Buah leci kalengan
  • Nata de coco

Cara membuat:

  1. Siapkan gelas, isi dengan perasan jeruk nipis, lalu susun rapi nata de coco dan leci.
  2. Tuang sirup leci dan soda ke dalamnya.
  3. Aduk campuran tersebut dan tambahkan beberapa buah ice cube untuk sensasi lebih segar.

D. Es semangka susu

Bahan-bahan:

  • 1/2 buah semangka tanpa biji, potong dadu kecil
  • 1200 ml susu cair full cream
  • 300 ml sirup frambozen
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Langsung campur semua bahan dalam satu wadah, aduk sebentar.
  2. Nikmati selagi dingin.

Kesimpulan

Sirup menjadi salah satu bahan yang enak disajikan dalam berbagai olahan minuman segar. Di Indonesia sendiri sudah banyak merk sirup dalam beragam pilihan rasa untuk banyak keperluan dan beberapa di antaranya sudah dibahas pada artikel ini.

Daftar Rekomendasi Lainnya :

Tanggal Pembaharuan

Write A Comment

/* */