CEKLIST.ID – Pernahkah Anda mendengar iklan yang mengatakan bahwa menjaga kesehatan tulang membutuhkan kalsium yang tinggi? Kalsium memang dikenal sebagai mineral penting yang sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk membentuk tulang dan gigi. Tak hanya itu,  kalsium juga penting untuk kontraksi otot dan detak jantung.

Kalsium dapat Anda peroleh dari berbagai makanan dan Minuman. Salah satunya adalah susu yang mengandung kalsium tinggi. Artikel ini akan memberikan informasi mengenai manfaat kalsium, cara memilih susu berkalsium tinggi, dan rekomendasi susu berkalsium tinggi untuk kesehatan tulang yang telah beredar di pasaran. Jadi, Anda dapat mengkonsumsi susu berkalsium tersebut sesuai kebutuhan.

Apa Saja Manfaat Kalsium?

Kekurangan kalsium akan menimbulkan berbagai penyakit, seperti rakitis dan osteoporosis. Lalu, apa saja manfaat kalsium bagi tubuh? Berikut ini adalah manfaat kalsium, antara lain:

1. Kesehatan tulang

Manfaat kalsium yang pertama ini pasti sudah banyak dikenal oleh banyak orang. Kalsium memang bermanfaat untuk kesehatan tulang. Mayoritas nutrisi pada tubuh ada pada tulang dan gigi. Oleh karena itu, kalsium sangat penting untuk pertumbuhan dan kesehatan tulang. Jika Anda memiliki seorang anak yang masih kecil maka Anda perlu memberikan asupan yang mengandung kalsium tinggi. Jadi, anak Anda dapat memiliki tumbuh kembang tulang yang baik. Selain itu, dengan mengkonsumsi kalsium maka Anda juga akan terhindar dari penyakit tulang. Baik itu osteoporosis atau tulang keropos maupun penyusutan tulang saat hamil dan menyusui.

Brand Sale!!
Liveterbaru
Event Shopee LIVE
Dapatkan Promo Shopee Mega...Show More
Dapatkan Promo Shopee Mega Sale Ramadhan Show Less

2. Kesehatan jantung

Tahukah Anda bahwa kalsium tak hanya menjaga kesehatan tulang? Kalsium ini juga bermanfaat untuk kesehatan jantung Anda. Kalsium berperan untuk mempertahankan aksi otot jantung sehingga jantung dapat tetap berdetak dengan baik. Apabila jantung dapat berdetak dengan normal maka kegiatan yang Anda lakukan dapat berjalan dengan baik.

3. Kesehatan gigi

Selain kesehatan tulang dan jantung, kalsium juga bermanfaat untuk kesehatan gigi Anda. Kalsium dapat membantu pertumbuhan gigi dan mencegah pendarahan pada akar gigi. Untuk Anda yang pernah merasakan sakit gigi maka Anda pasti tahu betul kan bagaimana rasa sakitnya? Jadi, jangan lupa mengkonsumsi kalsium ya!

Brand Sale!!
Liveterbaru
Event Shopee LIVE
Dapatkan Promo Shopee Mega...Show More
Dapatkan Promo Shopee Mega Sale Ramadhan Show Less

4. Kontraksi otot

Manfaat kalsium yang ketiga adalah mengatur kontraksi otot pada tubuh Anda. Kontraksi otot dapat terjadi ketika dipicu oleh otak. Saraf pada otak memberikan sinyal kepada sel-sel otot. Lalu, asetilkolin merespon sinyal tersebut dengan menimbulkan reaksi kimia. Reaksi itulah yang dapat menghasilkan kalsium dalam otot untuk mengaktifkan senyawa aktin dan miosin yang dapat membuat otot berkontraksi.

5. Mengatasi kulit kering dan pecah-pecah

Apakah Anda tahu bahwa salah satu penyebab kulit kering dan pecah-pecah adalah karena kekurangan kalsium? Kulit kering dan pecah-pecah apabila Anda biarkan saja maka lama-kelamaan akan mudah tergores dan berdarah. Oleh karena itu, penting untuk Anda memperhatikan asupan gizi yang perlu dikonsumsi. Dengan begitu, Anda tidak akan mengalami kulit kering dan pecah-pecah lagi.

Susu Berkalsium Tinggi untuk Kesehatan Tulang Terbaik
Gambar Ilustrasi Susu Berkalsium Tinggi untuk Kesehatan Tulang / FoodTribe

Tips Memilih Susu Berkalsium Tinggi yang Bagus Untuk Kesehatan Tulang

Proses regenerasi tulang mulai berkurang setelah Anda memasuki usia antara 20-30 tahunan. Penurunan kepadatan tulang juga terjadi ketika usia tersebut. Oleh karena itu, Anda membutuhkan asupan untuk menjaga kesehatan tulang. Sebelum membeli dan mengkonsumsi susu berkalsium tinggi untuk menjaga kesehatan tulang Anda, ada baiknya Anda untuk mengetahui apa saja yang harus diperhatikan. Berikut ini tips memilih susu berkalsium tinggi, antara lain:

1. Cek kandungan kalsium pada label

Setiap orang membutuhkan jumlah kalsium yang berbeda-beda. Hal itu tergantung dari kebutuhan setiap tubuh. Namun, pada umumnya orang dewasa membutuhkan sekitar 2.500 mg kalsium setiap harinya. Anda dapat memeriksa jumlah kandungan kalsium pada susu yang akan Anda beli pada label kemasan yang ada di bagian belakang. Biasanya sudah tertulis berapa jumlah kalsium yang terkandung dalam susu tersebut.

2. Rendah gula dan lemak

Apakah Anda tahu mengapa harus memilih susu yang rendah gula dan lemak? Hal itu karena kadar gula yang tinggi dapat memicu terjadinya obesitas. Sedangkan, susu yang rendah lemak dapat membatasi kalori dan lemak jenuh namun tetap memenuhi nutrisi yang membuat pertumbuhan menjadi optimal. Jika Anda ingin membeli susu berkalsium tinggi yang dapat menjaga kesehatan tulang maka pilihlah susu dengan kandungan Susu Skim karena rendah lemak.

3. Pilih varian rasa sesuai selera

Jika Anda termasuk tipe orang yang kurang suka mengkonsumsi susu maka Anda dapat memilih varian rasa susu berkalsium tinggi ini sesuai dengan selera Anda. Ada berbagai varian rasa yang sudah beredar di pasaran, seperti rasa cokelat. Namun, jika Anda lebih senang dengan rasa original maka pilih saja rasa original dari susu berkalsium tinggi tersebut. Dengan memilih varian rasa yang sesuai dengan selera maka Anda dapat lebih bersemangat untuk mengkonsumsi susu demi menjaga kesehatan tulang Anda.

10+ Rekomendasi Susu Berkalsium Tinggi Untuk Kesehatan Tulang

Nah, setelah mengetahui manfaat dan cara memilihnya, ceklist.id akan memberikan beberapa rekomendasi susu berkalsium tinggi untuk kesehatan tulang yang bisa Anda gunakan sesuai dengan kebutuhan Anda.

1. Susu Frisian Flag Kompleta Rasa Coklat

Susu Berkalsium Tinggi Untuk Kesehatan Tulang Terbaik Susu Frisian Flag Kompleta Rasa Coklat
Susu Frisian Flag Kompleta Rasa Coklat
Nama ProdukSusu Frisian Flag Kompleta Rasa Coklat
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Produk susu berkalsium tinggi untuk kesehatan tulang kini hadir dari merk Frisian Flag. Produk yang satu ini hadir dalam kemasan 800 gram. Produk susu yang mengandung kalsium tinggi ini punya rasa coklat yang sangat lezat untuk dikonsumsi. Prdouk ini bisa dikonsumsi oleh seluruh anggota keluarga Anda ya dari mulai usia anak-anak, remaja, hingga dewasa. Namun, Anda tidak boleh memberikan produk tersebut pada bayi yang masih berusia 0 bulan hingga 12 bulan ya.

Produk susu yang berkualitas baik ini mengandung kalsium yang tinggi, zat besi yang tinggi, karbohidrat, lemak, dan protein. Kemudian, juga mengandung komposisi lainnya yang berguna untuk kesehatan Anda yakni 4 mineral dan 10 Vitamin. Pastinya, bisa menjaga kesehatan tulang dengan optimal ya jika dikonsumsi secara rutin. Lalu, soal rasanya juga nyaman untuk dikonsumsi, terasa pas di lidah, dan tidak membuat enek tentunya.

Oleh karena itu, Anda wajib menyediakan produk susu dari Frisian Flag ini untuk kesehatan keluarga tercinta ya. Jangan lewatkan sejumlah kebaikan yang terdapat pada produk susu ini ya. Pastinya, sangat direkomendasikan untuk menjaga kepadatan tulang Anda.

2. Susu Diamond Milk

Susu Berkalsium Tinggi Untuk Kesehatan Tulang Tinggi Susu Diamond Milk
Susu Diamond Milk
Nama ProdukSusu Diamond Milk
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Produk berkalsium tinggi untuk kesehatan tulang Anda yang menjadi rekomendasi berikutnya yaitu merk Diamond. Produk susu yang satu ini sudah terdaftar secara resmi di BPOM ya, jadi aman untuk dikonsumsi. Susu yang berasal dari Diamond ini efektif dalam mencukupi asupan kalsium tubuh sehari-hari. Oleh karena itu, Anda bisa mengkonsumsinya secara rutin agar kesehatan tulang selalu terjaga ya.

Produk tersebut dibuat menggunakan bahan alami yaitu susu segar dan tidak menggunakan bahan pengawet sama sekali. Proses pembuatan produk ini begitu higienis, pasalnya menggunakan ultra high temperature. Fungsinya yaitu untuk membunuh bakteri jahat yang dapat menyebabkan penyakit pada tubuh Anda. Terdapat sejumlah kandungan yang baik untuk kesehatan tubuh Anda yaitu vitamin dan mineral secara lengkap. Selain itu, susu ini dibuat dengan kadar lemak yang rendah lho.

Dengan demikian, sangat cocok dikonsumsi oleh Anda yang sedang menjalani program diet ya. Produk susu dengan kandungan kalsium yang tinggi ini termasuk ke dalam jenis Susu Uht. Produk ini juga dikemas menggunakan kemasan aseptic yang super aman.

3. Susu Anlene Gold Plus

Anlene Gold Plus - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
Anlene Gold Plus
Nama ProdukAnlene Gold Plus
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Rekomendasi susu berkalsium tinggi yang pertama adalah Anlene Gold Plus. Jika Anda ingin tetap bersemangat saat beraktifitas maka Anda dapat memilih susu ini karena susu Anlene Gold Plus memiliki kandungan berupa formula movemax dan beatplus.

Selain itu, susu ini mengandung kolagen yang dapat menjaga persendian Anda. Pada umumnya, susu harus diseduh dengan air hangat terlebih dahulu agar mudah tercampur dengan air. Namun, hal itu tidak berlaku pada susu Anlene Gold Plus karena susu ini bisa larut dalam air dingin atau air dengan suhu biasa.

4. Susu HiLo Platinum Swiss Chocolate

HiLo Platinum Swiss Chocolate - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
HiLo Platinum Swiss Chocolate
Nama ProdukHiLo Platinum Swiss Chocolate
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Brand susu berkalsium tinggi yang satu ini pasti sering Anda dengar. HiLo Platinum Swiss Chocolate merupakan kombinasi dari  susu dan alga merah yang membuat susu berkalsium tinggi ini memiliki 74 kandungan mineral alami. Selain itu, jika Anda merasakan nyeri sendi maka susu HiLo Platinum Swiss Chocolate ini patut menjadi pilihan karena susu ini mengandung glukosamin dan kondroitin.

5. Susu Anchor Boneeto

Anchor Boneeto - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
Anchor Boneeto
Nama ProdukAnchor Boneeto
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Susu berkalsium tinggi untuk kesehatan tulang tidak hanya dikonsumsi oleh orang dewasa. Anak-anak juga membutuhkan asupan untuk kesehatan tulangnya. Anda dapat memilih susu Anchor Boneeto karena brand susu satu ini memang khusus dirancang untuk kesehatan tulang anak-anak. Selera anak-anak tentu saja berbeda satu sama lain. Tidak semuanya menyukai varian rasa susu yang original. Oleh karena itu, Anchor Boneeto juga memiliki varian rasa coklat dan strawberry.

6. Susu HiLo Gold Chocolate

HiLo Gold Chocolate - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
HiLo Gold Chocolate
Nama ProdukHiLo Gold Chocolate
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Produk susu berkalsium tinggi yang dapat menjaga kesehatan tulang selanjutnya adalah HiLo Gold Chocolate. Susu yang satu ini dibuat untuk Anda yang berusia di atas 50 tahun karena dapat menjaga kesehatan tulang dan sendi Anda.

Selain itu, Anda dapat memilih varian rasa susu yang sesuai dengan selera Anda sehingga Anda akan bersemangat untuk menjaga kesehatan tulang dan sendi.  Brand susu HiLo Gold Chocolate ini sangat mudah ditemukan karena sudah banyak beredar di pasaran, misalnya di minimarket dan supermarket.

7. Susu Entrasol Active

Entrasol Active - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
Entrasol Active
Nama ProdukEntrasol Active
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Apakah saat ini Anda berada dalam rentang usia 19 sampai 50 tahun? Jika iya, Entrasol Active dapat menjadi pilihan Anda dalam menjaga kesehatan tulang. Hal itu karena kandungannya, yaitu profit formula. Selain itu, ada juga ekstrak buah zaitun yang dikenal sebagai sumber antioksidan.

Tak hanya itu, susu berkalsium tinggi yang satu ini juga memiliki 10 vitamin dan 7 mineral. Apakah Anda penyuka kopi? Anda patut mencoba varian rasa mochaccino sehingga Anda tetap dapat bersemangat dalam menjaga kesehatan tulang dengan varian rasa favorit Anda.

8. Susu Prosteo Plus

Prosteo Plus - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
Prosteo Plus
Nama ProdukProsteo Plus
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Rekomendasi susu berkalsium tinggi selanjutnya adalah Prosteo Plus. Brand susu yang satu ini mampu mengoptimalkan tinggi badan serta memperkuat tulang dan gigi.  Anda  hanya perlu mengkonsumsi susu Prosteo Plus ini sebanyak dua gelas setiap hari dan rajin berolahraga agar osteoporosis dapat dicegah.

Susu berkalsium tinggi yang satu ini tidak menyebabkan pengendapan pada ginjal ataupun persendian karena susu ini terbuat dari susu asli sehingga kandungannya lebih mudah diserap tubuh.

9. Susu Ultra Milk Low Fat High Calcium

Ultra Milk Low Fat High Calcium - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
Ultra Milk Low Fat High Calcium
Nama ProdukUltra Milk Low Fat High Calcium
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Brand susu cair yang rendah lemak dan tinggi kalsium ini juga sudah lama terkenal di kalangan masyarakat. Ultra Milk Low Fat High Calcium ini tersedia dalam berbagai kemasan yang mudah dibawa kemana-mana sehingga Anda tidak mudah terlupa untuk Minum susu demi menjaga kesehatan tulang.

10. Susu Tropicana Slim Skim Milk Fiber Pro

Tropicana Slim Skim Milk Fiber Pro - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
Tropicana Slim Skim Milk Fiber Pro
Nama ProdukTropicana Slim Skim Milk Fiber Pro
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Terlalu banyak mengkonsumsi gula dapat memicu terjadinya penyakit diabetes. Nah, Tropicana Slim Skim Milk Fiber Pro yang satu ini diciptakan sebagai jenis susu yang bebas lemak dan memiliki kadar gula rendah.

Dengan begitu, susu ini aman dikonsumsi penderita diabetes dan untuk Anda yang sedang diet. Selain berkalsium tinggi, Tropicana Slim Skim Milk Fiber Pro juga mengandung omega-3 dan serat pangan. Adanya kombinasi dari berbagai kandungan tersebut dapat membantu Anda menjaga kesehatan tulang dan jantung.

11. Susu Zee Platinum

Zee Platinum - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
Zee Platinum
Nama ProdukZee Platinum
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Susu berkalsium tinggi selanjutnya yang dirancang khusus untuk anak-anak adalah Zee Platinum. Terdapat banyak kandungan yang dapat menjaga kesehatan tulang, antara lain protein, prebiotik inulin, kolin, dan kalsium yang tinggi. Selain itu, ada sembilan asam amino esensial yang dihasilkan oleh protein dalam susu Zee Platinum. Dengan begitu, anak dapat tumbuh dan berkembang secara optimal.

12. Susu Produgen Gold

Produgen Gold - Susu Berkalsium Tinggi Terbaik untuk Kesehatan Tulang
Produgen Gold
Nama ProdukProdugen Gold
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Rekomendasi susu berkalsium tinggi yang terakhir adalah Produgen Gold. Susu yang satu ini mengandung kalsium dan rendah lemak yang cocok untuk Anda yang telah berusia di atas 51 tahun. Susu ini cocok untuk Anda yang mengalami osteoporosis.

Selain mengandung kalsium dan rendah lemak, Produgen Gold juga mengandung fosfor, magnesium, vitamin D, dan Glukosamin yang dianggap baik untuk kesehatan sendi. Dengan begitu Anda akan tetap aktif menjalankan aktifitas sehari-hari karena kesehatan dan kepadatan tulang telah terjaga.

Daftar Rekomendasi Lainnya :

Kesimpulan

Itulah beberapa rekomendasi susu berkalsium tinggi untuk kesehatan tulang. Kini, Anda dapat mulai mengkonsumsi susu tersebut untuk menjaga kesehatan tulang Anda agar terhindar dari berbagai masalah, seperti osteoporosis. Semoga ulasan pada artikel kali ini bermanfaat, ya!

Tanggal Pembaharuan

Write A Comment

/* */