CEKLIST.IDSepatu Voli Mizuno termasuk ke dalam salah satu merk sepatu yang paling banyak dicari untuk keperluan olahraga Bola Voli. Mizuno sendiri, merupakan salah satu perusahaan ternama dunia yang sudah ada sejak tahun 1906. Sejak saat itu hingga kini, Mizuno masih terus populer di berbagai kalangan, mulai dari atlet profesional hingga khalayak umum.

Sepatu Voli Mizuno Terbaik
Gambar Ilustrasi Sepatu Voli Mizuno / (Merk Mizuno)

Mizuno pertama kali memproduksi sepatu voli pada tahun 2003. Sepatu voli Mizuno pada saat itu langsung mendapatkan sambutan yang luar biasa, berkat keunggulan yang ditawarkannya. Adapun salah satu keunggulan utama dari sepatu Mizuno adalah adanya teknologi tertentu yang paling terbaru di setiap produknya. Tentu tidak heran jika sepatu dari merk asal Osaka, Jepang ini banyak diminati.

Tips Memilih Sepatu Voli Mizuno yang Bagus

Saat ini, ada banyak pilihan produk sepatu voli Mizuno yang dapat menjadi pertimbangan untuk kebutuhanmu. Dalam hal ini, Mizuno memang selalu aktif menghadirkan sepatu-sepatu baru dengan desain dan pemilihan warna yang berbeda-beda, mengikuti perkembangan mode terkini.

Nah, agar berhasil menemukan produk yang sesuai dengan kebutuhan, pertimbangkan beberapa poin mengenai tips memilih sepatu Mizuno berikut ini. Jangan sampai salah pilih, mengingat harga dari sepatu voli Mizuno ini memang tergolong tidak murah.

1. Sesuaikan Budget

Hal paling pertama yang perlu diperhatikan saat hendak memilih sepatu voli Mizuno yaitu menyesuaikan dengan budget yang dimiliki. Hal ini mengingat ada berbagai macam sepatu Mizuno dengan beragam harga mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Jadi, tentukan seberapa banyak uang yang sekiranya bisa di keluarkan untuk membeli sepatu voli Mizuno.

Menyesuaikan budget sejatinya bisa membuat lingkup pencarian produk sepatu merk Mizuno akan semakin mudah. Selain dapat mempermudah lingkup pencarian sepatu voli Mizuno, menentukan budget juga menghindari pengeluaran berlebih. Apabila anggaran terbatas, bisa mempertimbangkan forum jual beli sepatu Mizuno bekas dengan harga yang lebih rendah.

2. Perhatikan Teknologi yang Disematkan

Tips yang perlu diperhatikan selanjutnya saat hendak memilih sepatu voli Mizuno yaitu teknologi yang disematkan. Hal ini karena Mizuno melengkapi produk-produknya dengan berbagai teknologi yang mutakhir. Ini dilakukan oleh Mizuno agar bisa mendapatkan sepatu-sepatu yang mampu memberikan kenyaman ekstra pada penggunannya.

Salah satu teknologi yang ditonjolkan Mizuno yaitu Mizuno Wave. Teknologi ini merupakan teknologi yang membuat pijakan sepatu menjadi lebih dinamis sehingga meminimalisir terjadinya cedera pada kaki. Teknologi lain yang bisa ditemukan pada sepatu voli Mizuno yaitu AIRmesh. Teknologi ini memungknan sepatu voli Mizuno mendapatkan sirkulasi udara yang baik sehingga nyaman digunakan.

3. Pilih Sesuai Ukuran Kaki

Memilih sepatu voli Mizuno yang sesuai dengan ukuran kaki adalah hal yang sangat penting. Sepatu voli yang baik yaitu sepatu yang pas dengan ukuran kaki, tidak terlalu sempit ataupun terlalu longgar. Sepatu yang tidak sesuai ukuran bisa saja menimbulkan lecet karena gesekan ataupun cedera. Selain itu, sepatu yang sesuai ukuran kaki akan memberikan kenyamanan saat bermain sehingga performa di lapangan pun meningkat.

Cara terbaik untuk mendapatkan sepatu voli Mizuno yang sesuai ukuran kaki yaitu mencobanya secara langsung. Namun jika ingin membeli sepatu secara online, pastikan terlebih dahulu berapa ukuran sepatu yang tepat. Apabila tidak tahu ukuran sepatu sendiri, maka ukur panjang kaki dari ujung jempol ke ujung tumit. Setelah itu, lihat size chart sepatu voli Mizuno untuk mengetahui ukuran sepatu yang tepat.

4. Sesuaikan Posisi Bermain

Tips terakhir yang perlu diperhatikan saat hendak memilih sepatu voli Mizuno yaitu sesuaikan dengan posisi bermain. Di dalam permainan voli, terdapat beberapa posisi mulai dari spiker, tosser hingga libero. Setiap posisi ini memiliki tugas masing-masing sehingga perlu sepatu yang berbeda beda.

Untuk yang sering bermain untuk posisi spiker, sebaiknya pilih sepatu voli Mizuno dengan midsole yang tebal. Pasalnya, seorang spiker sering meloncat untuk melakukan spike sehingga butuh bantalan yang tebal agar terhindar dari cedera. Sedangkan, untuk posisi tosser dan libero bisa memilih sepatu dengan midsole sedang agar bisa menunjang refleks saat menahan bola.

12 Rekomendasi Sepatu Voli Mizuno Terbaik

Merk sepatu voli Mizuno merupakan salah satu nama yang sudah melegenda, terutama di kalangan para pecinta volleyball. Bagaimana tidak, merk ini menawarkan banyak sekali kelebihan dalam setiap produk yang ditawarkannya. Berikut ini ceklist.id bahas beberapa sepatu voli Mizuno yang bagus.

1. Mizuno Wave Dimension

Sepatu Voli Mizuno Terbaik Mizuno Wave Dimension
Mizuno Wave Dimension
Nama ProdukMizuno Wave Dimension
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Permainan voli tidak hanya didukung oleh skill yang mumpuni saja, akan tetapi harus dilengkapi dengan sepatu voli terbaik dari brand Mizuno. Merk yang terkenal di dunia olahraga ini sudah mendunia berkat kepopuleran produknya. Apalagi kualitas sepatu yang diberikan bukan kaleng-kaleng semata melainkan telah lolos uji dan nyaman untuk digunakan oleh para atlet. Tidak heran jika produk Mizuno selalu laris dipasaran dan sangat diandalkan dalam berolahraga.

Sepatu voli Mizuno yang pertama yaitu dari serial wave dimension. Sepatu ini dibalut desain yang sangat keren dan fashionable tentunya. Warna putih pada sepatu ini dilengkapi dengan ukuran yang terkecil yaitu 38 cm hingga ukuran terbesar yakni 45 cm. Produk seri ini dikhususkan untuk kalangan pria. Terbuat dari bahan yang berkualitas dan premium yaitu kulit sintetis. Selama penggunaan, Anda akan lebih bebas dalam bergerak.

Sepatu ini disebut-sebut mampu menjaga kestabilan kaki dengan baik. Tekstur bagian dalam sepatu yang begitu lembut dan empuk tentu tidak membuat kaki cedera dan sakit. Pastinya, kekuatan melompat dan bergerak secara aktif di lapangan voli akan lebih meningkat ketika menggunakan sepatu ini.

2. Mizuno Wave Luminous 2

Sepatu Voli Mizuno Terbaik Mizuno Wave Luminous 2
Mizuno Wave Luminous 2
Nama ProdukMizuno Wave Luminous 2
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Produk sepatu voli Mizuno terbaik selanjutnya dari kategori wave luminous 2. Secara visual, sepatu tersebut lebih bergaya dan minimalis. Namun, pada saat digunakan akan terasa lebih oke dan menciptakan gaya yang trendy di lapangan. Ukuran yang tersedia yaitu mulai dari 39 cm hingga 46 cm. Sepatu ini dibuat secara khusus untuk kaum pria. Material yang digunakan yaitu kulit sintetis yang sangat nyaman digunakan.

Sepatu voli Mizuno ini menawarkan bantalan sepatu yang lembut dan empuk. Selain itu, sepatu ini dapat meningkatkan permainan voli di lapangan dengan baik. Terdapat teknologi berupa foam wave yang berfungsi untuk menjaga kestabilan struktur sepatu dengan sempurna. Alhasil, Anda bisa bergerak dengan aktif dan lebih leluasa. Hal ini membuat tumit kaki dan kaki Anda akan terlindungi secara efektif dan tidak mudah cedera.

Sepatu ini tampak sangat mewah dan elegan. Apalagi dengan kehadiran logo Mizuno dan aksesoris tali sepatu yang begitu rapi dan menawan. Tentunya, membuat siapa saja yang melihatnya langsung jatuh hati dan ingin membelinya.

3. Mizuno Thunder Blade 2 Mid

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Thunder Blade 2 Mid
Mizuno Thunder Blade 2 Mid
Nama ProdukMizuno Thunder Blade 2 Mid
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Di urutan ketiga rekomendasi sepatu voli Mizuno yang dapat menjadi pilihan adalah Mizuno Thunder Blade 2 Mid. Sepatu yang satu ini meraih penjualan terbanyak pada platform toko daring resmi Mizuno, karena sering mendapatkan potongan harga, sehingga menjadi lebih murah.

Sepatu voli Mizuno ini sendiri memiliki desain yang sporty, dengan detail yang eye catching. Bagian outsole-nya kerap mendapatkan review positif, karena terasa nyaman saat dipakai berolahraga. Tubuh sepatu sendiri dibuat dari bahan sintetis berkualitas tinggi, yang mampu menjadi support terbaik dalam setiap pergerakan ketika berolahraga voli.

4. Mizuno Cyclone Speed 3 

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Cyclone Speed 3
Mizuno Cyclone Speed 3
Nama ProdukMizuno Cyclone Speed 3
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Rekomendasi sepatu voli Mizuno berikutnya yang dapat menjadi pertimbangan adalah Mizuno Cyclone Speed 3. Sepatu voli yang satu ini terbilang lebih ringan dari seri sebelumnya, serta memiliki sol yang lebih fleksibel, bahkan dengan gaya rendah sekalipun.

Kelebihan lainnya yang ditawarkan oleh Mizuno Cyclone Speed 3 ini adalah fitur breathability yang dimiliki. Sepatu voli Mizuno ini memiliki area mesh yang terbuat dari material yang lebih breathable. Untuk itulah, sepatu voli yang satu ini akan sangat cocok untuk permainan voli indoor bagi para pemula.

5. Mizuno Wave Lightning Z6 

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Wave Lightning Z6
Mizuno Wave Lightning Z6
Nama ProdukMizuno Wave Lightning Z6
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Mizuno Wave Lightning Z6 merupakan solusi sepatu olahraga yang paling tepat untukmu yang sedang mencari sepatu voli yang lebih fleksibel, dapat digunakan dalam setiap posisi. Selain fleksibel, sepatu voli Mizuno ini juga terbilang nyaman saat digunakan, karena memiliki bentuk yang sedikit mirip dengan sepatu boots.

Tidak berhenti sampai di situ saja, Mizuno Wave Lightning terkenal karena solnya yang memiliki tingkat akselerasi tinggi. Tentu tidak mengherankan jika banyak atlet yang menyukai sepatu ini, karena mampu membuat gerakan mereka lebih leluasa saat sedang bermain voli.

6. Mizuno Dynablitz Mid

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Dynablitz Mid
Mizuno Dynablitz Mid
Nama ProdukMizuno Dynablitz Mid
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Salah satu hambatan yang seringkali dialami oleh pemain bola voli, atau bahkan juga oleh pemain jenis olahraga lainnya, adalah permasalahan kaki yang berbau tak sedap. Permasalahan ini umumnya disebabkan oleh sirkulasi udara pada sepatu yang buruk. Jika mengalami hambatan yang sama, maka sepatu voli Mizuno ini dapat menjadi solusinya.

Mizuno Dynablitz Mid memiliki kelebihan utama berupa bahan mesh-nya yang tergolong breathable, sehingga sejuk saat digunakan ketika bermain voli. Dengan begitu, tidak akan ada lagi keluhan kaki panas atau bau saat bermain voli di lapangan indoor. 

7. Mizuno Thunder Blade 3

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Thunder Blade 3
Mizuno Thunder Blade 3
Nama ProdukMizuno Thunder Blade 3
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Di urutan selanjutnya rekomendasi produk sepatu voli Mizuno yang sayang untuk dilewatkan para penggemar olahraga voli adalah Mizuno Thunder Blade 3. Sepatu ini merupakan keluaran terbaru dari seri Thunder Blade yang terkenal akan harganya yang relatif lebih terjangkau dibanding sepatu Mizuno lainnya.

Meskipun terbilang cukup murah, sepatu voli Mizuno ini sudah dilengkapi dengan fitur-fitur dasar yang dibutuhkan untuk keperluan olahraga voli, khususnya di kalangan para pemula. Bobotnya yang terbilang ringan juga menjadi kelebihan lainnya dari sepatu ini yang patut diacungkan jempol.

8. Mizuno Wave Thunderstorm 

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Wave Thunderstorm
Mizuno Wave Thunderstorm
Nama ProdukMizuno Wave Thunderstorm
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Mizuno Wave Thunderstorm adalah rekomendasi sepatu voli Mizuno selanjutnya yang perlu diketahui. Sepatu Mizuno Wave Thunderstorm memiliki desain yang keren dan menarik dengan tambahan mesh breathable. Berbeda dengan sebelumnya, sepatu yang satu ini lebih ditujukan untuk mereka yang ingin meningkatkan level permainan bola volinya.

Untuk itulah, sepatu ini memiliki fitur yang lebih canggih dan dibanderol dengan harga yang lebih tinggi pula. Sepatu voli Mizuno ini menggabungkan cushion yang nyaman dan stabil untuk tumit, serta plate yang terbaik untuk mendukung gerakan yang lebih cepat.

9. Mizuno Wave Voltage 

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Wave Voltage
Mizuno Wave Voltage
Nama ProdukMizuno Wave Voltage
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Rekomendasi sepatu voli Mizuno selanjutnya yang tidak bisa dilewatkan adalah Mizuno Wave Voltage. Sepatu yang satu ini hadir dengan teknologi khusus yang dapat berfungsi sebagai peredam guncangan ekstra dari gerakan yang intense. Semua ini didukung oleh bantalan dinamis yang sangat ringan, namun memiliki support penuh yang mencengangkan.

Tidak hanya itu saja, sepatu voli Mizuno ini juga dilengkapi dengan teknologi D-Flex Groove yang mampu menghasilkan akselerasi yang hebat dengan cara memadukan gerakan kaki penggunanya secara alami. Mizuno Wave Voltage ini termasuk jenis sepatu bola voli berkinerja tinggi, sehingga cocok dipakai oleh para atlet maupun pemain bola voli tingkat lanjut.

10. Mizuno Lightning Z7 Mid

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Lightning Z7 Mid
Mizuno Lightning Z7 Mid
Nama ProdukMizuno Lightning Z7 Mid
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Sedang mencari sepatu voli Mizuno yang ringan dan nyaman maksimal? Mungkin rekomendasi berikutnya ini, Mizuno Lightning Z7 Mid, dapat menjadi pilihan yang paling tepat. Sepatu Mizuno ini merupakan versi upgrade dari seri sebelumnya, yang terbukti lebih ringan, dengan desain yang lebih ramping.

Tidak berhenti sampai di situ saja, kelebihan lainnya dari Mizuno Lightning Z7 Mid ini adalah fiturnya yang mampu mendukung stabilitas, serta gerakan yang lebih cepat. Bahkan, bisa melompat dengan lebih maksimal dari sebelumnya begitu mengenakan sepatu voli Mizuno ini.

11. Mizuno Wave Momentum 2 Mid

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Wave Momentum 2 Mid
Mizuno Wave Momentum 2 Mid
Nama ProdukMizuno Wave Momentum 2 Mid
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Mizuno Wave Momentum 2 Mid termasuk produk sepatu voli Mizuno yang terbaru. Produk sepatu ini hadir dengan teknologi terbaik bernama Mizuno Enerzy, yang mampu memberikan kenyamanan maksimal pada kaki, berkat jenis bantalannya yang termasuk responsif.

Selain bantalan yang responsif, sepatu voli Mizuno ini juga dibuat dengan midsole yang lembut, sehingga dapat menjaga kestabilan penggunanya. Untuk itulah, bisa dikatakan bahwa Mizuno Wave Momentum 2 Mid ini cocok untuk pemain voli yang kerap bermain di posisi tosser. 

12. Mizuno Wave Lightning Neo

Sepatu Voli Mizuno Terbaik - Mizuno Wave Lightning Neo
Mizuno Wave Lightning Neo
Nama ProdukMizuno Wave Lightning Neo
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Pada urutan terakhir rekomendasi sepatu voli Mizuno, ada Mizuno Wave Lightning Neo White Silver Nimbus Cloud. Ini merupakan sepatu voli yang termahal di antara koleksi sepatu voli lainnya yang dimiliki Mizuno. Bagaimana tidak, sepatu ini telah dilengkapi dengan beragam teknologi yang memungkinkan performa terbaik anti cedera, khususnya bagi para atlet voli profesional.

Sepatu yang hadir dengan desain ini sangat jauh dari kesan tidak nyaman, sebagaimana yang sering dibayangkan oleh banyak orang ketika mereka menggunakan sepatu mid cut. Justru, sepatu voli Mizuno Wave Lightning Neo ini sangatlah nyaman dan lentur saat digunakan.

Tips Merawat Sepatu Voli Mizuno

Sepatu Voli Mizuno Terbaik
Gambar Ilustrasi Sepatu Voli Mizuno / (Merk Mizuno)

Sudah berhasil menemukan pilihan sepatu voli Mizuno yang paling cocok dengan gayamu, tapi masih bingung bagaimana merawat sepatu terfavorit ini? Sama seperti sepatu lainnya, sepatu voli juga memerlukan perawatan yang khusus agar dapat lebih awet dan Tahan Lama penggunaannya.

Tentu tidak ingin sepatu voli yang sudah dibeli dengan mahal-mahal ini justru rusak begitu saja dan tidak bisa digunakan lagi, bukan? Jangan khawatir karena berikut ini akan dijelaskan poin penting perawatan sepatu voli Mizuno yang perlu diketahui.

1. Perhatikan Penanganan Sepatu setelah Digunakan

Hal yang paling penting untuk diperhatikan dalam merawat sepatu voli Mizuno yaitu penanganan sepatu setelah digunakan. Umumnya, setelah digunakan sepatu akan diletakkan begitu saja. Bahkan, mungkin ada yang membiarkan sepatu tetap berada di dalam tas tanpa dikeluarkan selama beberapa hari. Hal seperti ini akan membuat sepatu menjadi berbau tidak sedap.

Cara yang tepat dalam merawat sepatu voli Mizuno yaitu langsung letakkan sepatu di tempat terbuka dengan sirkulasi udara yang baik. Jangan lupa juga untuk melonggarkan tali sepatu agar ada udara segar yang mengalir. Selain itu, hindari juga meletakkan Kaos Kaki di dalam sepatu voli Mizuno.

2. Jangan Biarkan Sepatu Kotor

Apabila menemukan noda di sepatu voli Mizuno, maka segera bersihkan. Apabila nodanya tidak terlalu banyak, cukup bersihkan dengan kain lembut ataupun sikat kecil saja. Jika tidak segera dibersihkan, noda pada sepatu akan semakin sulit dibersihkan apabila sudah terlalu lama.

Apabila sepatu voli Mizuno terlalu kotor karena terkena lumpur, maka sebaiknya dicuci secara keseluruhan. Untuk bagian midsole, bisa dibersihkan menggunakan sikat kasar. Sedangkan untuk bagian upper, sebaiknya gunakan spons lembut ataupun sikat lembut agar tidak merusak permukaan sepatu.

3. Hindari Menggunakan Sepatu untuk Berbagai Aktivitas

Tips terakhir yang perlu diperhatikan agar sepatu voli Mizuno awet yaitu hindari menggunakan sepatu voli untuk berbagai aktivitas. Tidak jarang ditemukan, satu sepatu olahraga digunakan untuk berbagai aktivitas seperti lari, ataupun kegiatan olahraga lainnya.

Padahal, sepatu voli Mizuno sudah dirancang khusus untuk olahraga voli. Dengan begitu, sepatu akan kurang nyaman apabila digunakan untuk aktivitas lainnya. Tidak hanya itu, sepatu yang digunakan untuk berbagai aktivitas dapat membuat sepatu menjadi lebih cepat rusak.

Kesimpulan

Nah, itulah dia penjelasan mengenai rekomendasi sepatu voli Mizuno. Apakah sudah menemukan produk sepatu Mizuno yang paling tepat di kaki dan di kantong? Agar tidak salah pilih, jangan lupakan beberapa tips penting dalam memilih sepatu sebagaimana yang telah diterangkan di atas.

Selain pilihan produk sepatu voli Mizuno yang telah disebutkan sebelumnya, masih ada lagi produk lainnya yang dapat menjadi pertimbangan. Adapun produk Mizuno yang juga telah cukup populer adalah Mizuno Wave Tornado 8 serta Mizuno WLZ 6.

Pada akhirnya, apapun pilihan yang pas di hatimu, jangan lupa untuk mewaspadai produk tiruan sepatu Mizuno yang banyak beredar di pasaran. Pastikan produk yang dibeli telah terjamin original dan bukanlah barang palsu. Belilah sepatu voli Mizuno hanya pada toko resmi Mizuno, maupun di toko-toko distributor resmi lainnya.

Daftar Rekomendasi Lainnya :

Tanggal Pembaharuan

Write A Comment

/* */