CEKLIST.ID – Saat mata mengalami masalah, obat tetes mata menjadi opsi untuk mengatasinya. Menggunakan obat tersebut memang ampuh dalam mengatasi mata merah, kering, gatal, dan masalah mata lainnya. Akan tetapi, ada banyak obat tetes mata yang dijual di apotek terdekat. Hal tersebut memang membuat bingung, karena beda produk, beda juga khasiatnya. Untuk itu, Anda harus hati-hati saat memilih obat tersebut.

Obat Tetes Mata
Gambar Ilustrasi Obat Tetes Mata

Untuk Anda yang ingin mengobati mata merah, maka bisa menggunakan obat tetes mata yang mengandung naphazoline hydrochloride dan tetrahydrozoline hydrochloride. Untuk mata kering, lebih baik memilih obat tetes mata dengan kandungan sodium klorida atau sodium kondroitin sulfat. Sedangkan, untuk mata yang gatal, bisa menggunakan obat yang memiliki kandungan antihistamin. Masalah mata lainnya seperti mata buram atau sulit fokus, menggunakan neostigmine methylsulfate adalah hal yang tepat.

10+ Rekomendasi Obat Tetes Mata Terbaik

Jenis obat tetes mata memang beragam, sehingga harus disesuaikan dengan kondisi. Anda bisa menemukan produk dengan merek Insto, Rohto, Visine, dan lainnya saat mencari obat tetes mata di apotek. Produk-produk tersebut memang dibuat untuk meredakan gejala mata lelah dengan kandungan yang berbeda-beda. Karena itulah, Anda wajib memilih yang sesuai dengan kebutuhan. Untuk membantu Anda, rekomendasi obat tetes mata terbaik pilihan ceklist.id di bawah ini bisa dibaca.

1. Dream Color I Hydrating and Lubricant Cushion Eye Drops

Obat Tetes Mata Terbaik Dream Color I Hydrating and Lubricant Cushion Eye Drops
Dream Color I Hydrating and Lubricant Cushion Eye Drops
Nama ProdukDream Color I Hydrating And Lubricant Cushion Eye Drops
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Organ mata yang terbilang sensitif, membuat Anda harus memilih obat tetes mata yang berkualitas. Anda bisa menggunakan obat tetes mata terbaik dari merk Dream Color I. Produk ini bisa digunakan sebagai tetes mata untuk pengguna softlens lho. Produk dengan kemasan yang berisi 15 ml ini sudah berizin Kemenkes RI. Produk yang satu ini dibuat dengan formulasi vegan yang aman untuk digunakan pada mata Anda.

Fungsi utama dari obat tetes mata merk Dream Color I yaitu membuat mata Anda jadi lebih nyaman. Kemudian, bisa menjaga kelembapan area mata Anda dengan baik. Menariknya, Anda bisa menggunakan tetes mata ini pada saat menggunakan lensa kontak. Produk ini juga tidak membuat mata Anda menjadi kering lho. Produk asal Korea ini punya desain yang menggemaskan dengan warna pink dan putih yang begitu menarik.

Kandungan utama dari produk ini adalah oxygenated HA. Tidak hanya kemasan berisi 15 ml saja, namun juga sudah ada kemasan yang berisi 60 ml dengan ukuran besar. Dengan penggunaan yang teratur, maka mata Anda akan terlihat lebih bersih, bening, dan jernih sekaligus.

2. Batrisyia 10 ml Obat Tetes Mata

Obat Tetes Mata Terbaik Batrisyia 10 ml Obat Tetes Mata
Batrisyia 10 ml Obat Tetes Mata
Nama ProdukBatrisyia 10 Ml Obat Tetes Mata
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Obat tetes mata terbaik dari Batrisyia dengan ukuran 10 ml ini sudah mendapatkan izin dari Dinkes PIRT. Selain itu, produk tetes mata keluaran Batrisyia ini sudah mendapatkan lisensi halal dari MUI. Produk ini dibuat dari 100% air steril yang diproses menggunakan mesin teknologi tinggi. Adapun pH dari tetes mata ini yaitu 11,5 dan sangat bagus digunakan untuk mata Anda.

Manfaat yang dapat Anda rasakan ketika menggunakan produk ini yaitu mata jadi lebih segar. Lalu, bisa membersihkan mata dan mencegah iritasi pada mata Anda. Selanjutnya, bisa mengendurkan syaraf mata Anda yang terasa tegang. Produk keluaran Batrisyia ini aman digunakan untuk jangka panjang lho. Apalagi bisa mengobati katarak, mata plus, mata minus, dan permasalahan mata yang lainnya.

Dengan begitu, Anda bisa menjaga kesehatan mata dengan optimal. Cocok sekali digunakan sebagai pertolongan pertama ketika mata Anda lelah dan terasa panas. Anda bisa membeli produk ini sebagai stok P3K di rumah ya. Dengan tetes mata ini Anda bisa mengatasi kemerahan pada mata sehingga kembali seperti semula keadaannya.

3. Kalbe Matafres

Gambar Obat Tetes Mata Terbaik Kalbe Matafres
Kalbe Matafres
Nama ProdukKalbe Matafres
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Kalbe Matafres memiliki kandungan natural sodium hyaluronate 0.1% yang teruji klinis mampu mengatasi mata kering. Selain itu, juga mampu mengatasi sensasi mata seperti terbakar, iritasi, dan mata lelah karena pemakaian lensa kontak. Matafres berguna membasahi mata kering dengan lubrikasi yang baik agar mata kering bisa sembuh dengan segara. Cukup gunakan obat ini selama 3-4 kali dalam sehari dengan dosis 1-2 tetes setiap pemakaian, maka gejala mata kering bisa diatasi.

Obat tetes mata yang satu ini memang efektif dalam mengatasi mata kering. Selain karena daya lubrikasinya yang baik, juga karena bahannya yang tanpa pengawet. Dengan bahan yang aman, obat ini bisa digunakan tanpa membuat penglihatan menjadi kabur. Selain itu, Anda tetap bisa menggunakannya meskipun memakai lensa kontak, sehingga sangat praktis. Dengan segala kelebihannya, Matafres akan cocok untuk Anda yang memiliki mata kering.

4. Refresh Contacts Lens Comfort Drops

Gambar Obat Tetes Mata Terbaik Refresh Contacts Lens Comfort Drops
Refresh Contacts Lens Comfort Drops
Nama ProdukRefresh Contacts Lens Comfort Drops
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Menggunakan lensa kontak bisa menyebabkan mata lelah dan mata kering. Jika itu terjadi, menggunakan Refresh Contacts Lens Comfort Drops adalah pilihan yang bijak. Obat tetes mata yang satu ini menggunakan sodium klorida yang ampuh dalam mengatasi mata kering. Dengan formula yang kaya akan kelembapan, membuatnya mampu menenangkan dan mengurangi kekeringan pada mata, khsususnya yang disebabkan oleh lensa kontak. Setiap tetes cairannya memang mampu menciptakan kenyamanan pada mata.

Obat tetes mata ini menjadi yang paling direkomendasikan saat mengalami mata kering akibat lensa kontak. Cara kerja obat ini adalah dengan menembus sel permukaan mata untuk melembapkan dan melindungi mata agar tidak mengalami kekeringan. Selain itu, obat tetes mata ini mampu mengobati sel-sel kornea agar permukaan mata bisa berfungsi dengan baik. Anda bisa menggunakan obat tetes mata ini saat mata terasa kering sesering mungkin. Bahkan Anda bisa menggunakannya bersamaan dengan pemakaian lensa kontak.

5. Rohto Cool Nafazolin HCl 0,012%

Gambar Obat Tetes Mata Terbaik Rohto Cool Nafazolin HCl 0012_
Rohto Cool Nafazolin HCl 0012%
Nama ProdukRohto Cool Nafazolin Hcl 0,012%
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Mengatasi mata kemerahan yang terkena iritasi bisa dilakukan menggunakan Rohto Cool. Dengan kandungan nafazolin HCl 0,012%, membuatnya ampuh dalam mengatasi mata merah akbiat iritasi ringan. Saat digunakan, obat tetes mata ini memberikan sensasi dingin yang menyegarkan mata. Hal itu dikarenakan adanya formula cooling sensation yang membuat mata terasa segar agar nyaman saat digunakan.

Iritasi mata seperti terkena debu, asap, berenang, dan pemakaian lensa kontak bisa diatasi olehnya. Anda bisa meneteskan 1-2 tetes Rohto Cool ke mata merah selama 3-4 kali dalam sehari agar lebih cepat sembuh. Jika Anda menggunakannya untuk mengatasi mata merah karena pemakaian lensa, maka sangat disarankan untuk melepasnya dulu. Obat tetes mata terbaik ini sangat aman untuk penggunaan sehari-hari berkat kandungannya yang aman. Tapi jangan digunakan secara berlebihan, karena bisa membuat mata pedih dan panas.

6. Visine Original Sterile Eye Drops

Gambar Obat Tetes Mata Terbaik Visine Original Sterile Eye Drops
Visine Original Sterile Eye Drops
Nama ProdukVisine Original Sterile Eye Drops
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Debu dan polusi merupakan salah satu penyebab mata kemerahan. Anda yang mengalami hal tersebut akan sangat tepat bila menggunakan Visine Original Sterile Eye Drop, karena dirinya ampuh mengatasi mata merah. Tetrahydrozoline HCI 0.05% digunakan oleh obat ini yang membuat mata merah akbiat berbagai hal bisa diatasnya. Iritasi mata akbiat debu, polusi, berenang, kurang tidur, alergi, dan lainnya akan cepat diatasinya.

Salah satu kelebihan obat tetes mata yang satu ini adalah adanya fast-acting formula. Berkat formula tersebut, dirinya mampu mengatasi mata merah dengan cepat, yakni sekitar 60 detik saja. Anda yang suka berkendara dan sering mengalami mata merah akan cocok bila menggunakannya. Gunakalah 1-2 tetes saat mata mengalami kemerahan. Jika perlu, gunakanlah secara rutin selama 3-4 kali dalam sehari agar mata merah tidak muncul lagi.

7. Blink Contacts Lubricating Eye Drops

Gambar Obat Tetes Mata Terbaik Blink Contacts Lubricating Eye Drops
Blink Contacts Lubricating Eye Drops
Nama ProdukBlink Contacts Lubricating Eye Drops
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Jika Anda merasa lensa kontak terasa kering sepanjang hari, maka menggunkan Blink Contacts adalah jawabannya. Dengan obat tetes mata tersebut, mata kering yang disebabkan oleh penggunaan lensa kontak bisa diatasi. Obat tersebut menggunakan bahan sodium klorida dan potasium klorida yang mampu melembapkan mata kering. Bahan tersebut merupakan komponen yang mirip air mata asli yang membuatnya mudah terurai ketika terkena cahaya matahari. Dengan begitu, mata kering akan lebih cepat diatasi.

Karena bahan yang digunakan dari bahan yang aman dan tanpa pengawet, maka obat tetes mata ini sangat aman digunakan. Anda bisa menggunakannya untuk pemakaian sehari-hari, sehingga bisa langsung diteteskan ketika mata kering melanda. Dengan bahan yang aman, Anda bisa menggunakannya dengan lensa kontak. Bahannya yang tanpa pengawet dan efektif mengatasi mata kering membuatnya layak untuk digunakan.

8. Kalbe Navitae

Gambar Obat Tetes Mata Terbaik Kalbe Navitae
Kalbe Navitae
Nama ProdukKalbe Navitae
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Navitae merupakan salah satu obat tetes mata terbaik yang mudah ditemukan. Obat tersebut mengandung lubrikan yang ditemukan dari hialuronat dan sodium hyaluronate dengan beta glucan yang dikandungnya. Berkat kandungan tersebut, membuatnya mampu melumasi dan melembapkan mata untuk mengatasi mata kering dan mata lelah. Tidak hanya mengatasi mata kering akibat lensa kontak, produk ini juga ampuh mengatasi mata kering karena melihat gadget terlalu lama.

Kandungan lain yang ada di dalam Navitae adalah Vitamin A yang membuatnya nyaman digunakan dan mampu mengurangi kerusakan pada mata. Ada juga Vitamin E yang terkandung di dalamnya, sehingga memberikan proteksi pada mata dan mempercepat proses penyembuhan. Kandungannya yang beragam dan terbukti baik, menjadikannya obat tetes mata yang berkualitas. Walau harganya mahal, namun setara dengan kualitas yang diberikan.

9. Insto Regular Tetrahydrozoline HCl

Gambar Obat Tetes Mata Terbaik Insto Regular Tetrahydrozoline HCl
Insto Regular Tetrahydrozoline HCl
Nama ProdukInsto Regular Tetrahydrozoline Hcl
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Insto Reguler merupakan salah satu obat tetes mata yang terkenal di Indonesia. Obat tersebut sangat ampuh dalam mengatasi iritasi mata ringan dan mata merah. Itu dikarenakan adanya kandungan tetrahydrozoline HCl 0.05% yang berfungsi merangsang pembuluh darah agar mata kembali normal. Selain itu, produk ini juga mengandung benzalkonium chloride yang mampu menghentikan pertumbuhan bakteri di area mata.

Anda yang terkena iritasi ringan, mata lelah, dan mata memerah, teteskanlah Insto Reguler ke area mata. Teteskan 2-3 tetes selama 3-4 kali dalam sehari agar gangguan tersebut cepat teratasi. Anda bisa menggunakannya untuk pemakaian sehar-hari, sehingga saat mata merah muncul bisa langsung diobati. Akan tetapi, jangan gunakan tetes mata ini setelah dibuka selama satu bulan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

10. Hialid 0.1 Ophthalmic Solution

Gambar Obat Tetes Mata Terbaik Hialid 01 Ophthalmic Solution
Hialid 01 Ophthalmic Solution
Nama ProdukHialid 0 1 Ophthalmic Solution
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Hialid memiliki kandungan sodium hyaluronate yang begitu efektif mengatasi mata yang sangat kering. Mata kering yang disebabkan oleh penggunaan lensa kontak, setelah operasi, penggunaan obat, dan lainnya akan mudah untuk diatasi. Bahkan, produk ini mampu menyembuhkan luka yang ada di permukaan mata. Umumnya, Anda cukup meneteskan satu tetes selama 5-6 kali dalam sehari. Akan tetapi, Anda harus menerima resep dokter agar mendapat dosis yang sesuai.

Saat obat tetes mata ini diteteskan ke mata, sensasi terbakar, iritasi, dan ketidaknyamanan yang disebabkan oleh mata kering akan diminimalisir. Dengan pemakaian yang tidak melebihi batas wajar, maka efek samping tidak akan timbul. Namun, jangan menggunakan obat ini bersama dengan lensa kontak lunak, karena terdapat benzalkonium chloride, yang bisa diserap oleh lensa tersebut. Jika ingin memakai lensa kontak, tunggulah 10 menit setelah penggunaan tetes mata ini.

11. Rohto Eye Drops Aqua

Gambar Obat Tetes Mata Terbaik Rohto Eye Drops Aqua
Rohto Eye Drops Aqua
Nama ProdukRohto Eye Drops Aqua
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Jika Rohto Cool mampu mengatasi mata merah, maka saudaranya yang bernama Rohto Eye Drops Aqua mampu mengatasi mata kering dan mata lelah. Tetes mata ini bekerja dengan cara melegakan, melembapkan, dan menyegarkan mata agar lebih sehat. Dia juga mampu menjaga kelembapan di mata, sehingga mata kering tidak akan muncul dengan segara. Mata kering, tegang, dan lelah yang disebabkan oleh paparan layar TV, komputer, dan handphone yang terlalu lama akan mudah diatasinya.

Tak cuma itu saja, obat tetes mata ini juga mampu mengatasi mata kering karena lensa kontak, debu, sinar matahari dan hal-hal lainnya. Pandangan mata yang kabur dan buram juga bisa ia atasi. Rasa dingin yang sangat nyaman akan langsung terasa saat obat ini diteteskan. Bahkan Anda bisa menggunakannya dengan atau tanpa lensa kontak. Dengan kemampuannya yang beragam dan efektif, wajar jika dirinya adalah salah satu obat tetes mata terbaik.

12. Santen Sante FX V+

Gambar Obat Tetes Mata Santen Sante FX V+
Santen Sante FX V+
Nama ProdukSanten Sante Fx V+
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Untuk menutrisi mata, menggunakan obat tetes mata bernama Santen Sante FX V+ adalah pilihan terbaik. Tetes mata tersebut memang mengandung vitamin B6 yang bagus untuk kesehatan mata. Tak hanya itu, masalah pada mata seperti gatal, iritasi, rasa tidak nyaman saat memakai lensa kontak, pandangan buram, dan mata merah bisa diatasi. Bisa dibilang, dia adaah obat tetes mata yang lengkap.

Kandungan tetrahydrozoline hydrochloride 0,05% adalah aktor utama dibalik kemampuannya yang ampuh dalam mengatasi mata merah. Sedangkan chlorpheniramine maleate 0,03% digunakan untuk meredakan gatal pada mata. Untuk menggunakannya hanya perlu diteteskan 2-3 tetes selama 5-6 kali dalam sehari. Namun, jangan menggunakannya saat memakai soft lens agar tidak terjadi hal yang tak diinginkan. Harganya memang cukup mahal, namun khasiatnya sangat beragam.

Daftar Rekomendasi Lainnya :

Kesimpulan

Untuk mengatasi masalah mata seperti mata kering, memerah, gatal, pandangan buram, dan hal lainnya, memang cocok bila memakai obat tetes mata. Berkat obat tersebut, masalah mata bisa diatasi dengan cepat. Namun, banyak tetes mata yang punya fungsi tersendiri. Untuk itu, Anda bisa melihat rekomendasi obat tetes mata terbaik yang ada di atas agar sesuai dengan yang dibutuhkan. Setelah memilih produknya, gunakanlah tetes mata tersebut sesuai anjuran dokter atau sesuai petunjuk penggunaan yang tertera di kemasan.

Tanggal Pembaharuan

Write A Comment

/* */