CEKLIST.ID – Salep kaki pecah-pecah merupakan salah satu produk yang wajib dimiliki, terutama oleh para pekerja kantoran. Hal ini dapat terjadi karena sejumlah faktor misalnya menggunakan sepatu atau heels tanpa Kaos Kaki sehingga tumit mudah tergesek, kering, kasar, pecah-pecah hingga infeksi. Sebelum kondisi ini terjadi, Anda dapat menggunakan salep untuk kaki pecah-pecah setiap malam hari sebelum tidur yang mana beragam produknya mudah ditemukan di sejumlah apotik tanpa menggunakan resep dokter.

Kaki pecah-pecah terkadang mengganggu aktivitas sehari-hari karena rentan menimbulkan rasa gatal ketika berjalan atau bahkan rasa perih saat terkena air sabun. Kondisi ini tentunya akan mengganggu fokus ketika bekerja dan menimbulkan rasa tidak nyaman bagi siapa pun yang mengalaminya. Untuk mengobatinya, jangan sampai salah memilih salep untuk kaki pecah-pecah agar kondisinya dapat segera membaik. Beberapa rekomendasi salep kaki pecah-pecah terbaik dapat Anda ketahui melalui pembahasan di bawah ini.
Tips Memilih Obat / Salep Untuk Kaki Pecah-pecah yang Bagus
Memiliki telapak kaki mulus, terawat, dan sehat merupakan impian setiap orang. Terutama wanita yang bekerja sebagai ibu rumah tangga karena rentan terkena air sabun dengan formula keras, akibatnya telapak kaki mudah pecah-pecah. Sebelum semakin parah, gunakanlah salep kaki pecah-pecah dengan kualitas paling ampuh. Berikut tips memilih salep untuk kaki pecah- yang perlu Anda ketahui, di antaranya:
1. Pilih Salep Kaki Pecah-Pecah yang Mengandung Minyak
Pilihlah salep kaki pecah-pecah yang mengandung minyak untuk jenis kulit kering agar area tumit lembab kembali. Beberapa kandungan salep yang dapat melembabkan tumit di antaranya vaselin, glycerin, dan shea butter.
Dengan begitu kadar air dan minyak di tumit kaki tetap seimbang dan terjaga kelembapannya. Jika bingung saat memilih produk mana yang mengandung bahan tersebut, lihatlah komposisinya di balik kemasan atau produk terlebih dahulu sebelum Anda membelinya.
2. Pilih Salep yang Tidak Terlalu Lengket
Beberapa salep kaki pecah-pecah terkadang lengket sehingga tidak nyaman saat diaplikasikan di tumit, terutama saat berjalan di lantai karpet dan kayu sehingga kebanyakan orang enggan memilih salep jenis ini.
Agar tidak salah membeli sebaiknya lihat review produk terlebih dahulu atau melihat ulasan dari beberapa pembeli sebelumnya di marketplace penjual terkait tekstur produk. Selain itu, Anda juga dapat membandingkan kualitas antara satu produk dengan yang lainnya.
3. Pilih Jenis Salep Kaki Sesuai Kebutuhan
Salep kaki pecah-pecah memiliki 2 jenis yaitu jenis obat dan jenis Kosmetik. Salep jenis obat biasanya digunakan sebagai upaya pencegahan sedangkan jenis kosmetik banyak digunakan untuk menjaga kesehatan tumit kaki.
Jika tumit kaki tidak kering, Anda dapat menggunakan salep jenis kosmetik untuk memijat tumit. Namun, jika tumit kaki terasa kering dan tidak kunjung membaik setelah menggunakan salep jenis kosmetik, sebaiknya gunakan salep jenis obat sebagai upaya pengobatan.
4. Pilih Salep Kaki Pecah-Pecah yang Mengandung Urea
Untuk tumit kering dan pecah-pecah, Anda dapat mencoba salep kaki pecah-pecah yang mengandung urea. Kandungan urea bermanfaat untuk mengupas lapisan kulit terluar agar halus kembali. Namun, kandungan urea tidak cocok digunakan secara terus-menerus karena dapat menyebabkan pembaruan kulit dalam waktu cepat.
Jika kondisi tumit sudah membaik beralihlah pada produk salep kaki yang tidak mengandung bahan urea atau sedikit urea. Dengan begitu, proses regenerasi kulit tidak ikut terganggu.
5. Pilih Kemasan Salep Kaki yang Mudah Digunakan
Kemasan salep kaki pecah-pecah yang rumit terkadang menyulitkan sehingga tidak dapat digunakan ketika terburu-buru. Salep jenis ini biasanya terdiri dari 3 kemasan, pertama kemasan jar dengan bentuk kaca atau plastik.
Kedua kemasan stik memungkinkan pengobatan tumit tanpa mengotori tangan. Terakhir kemasan tube sehingga jumlah salep yang keluar dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Pilihlah kemasan yang paling mudah dibuka dan tidak boros saat dikeluarkan.
6. Pilih Salep Pecah-Pecah yang Mengandung Pelembap Alami
Beberapa kandungan salep kaki pecah-pecah alami di antaranya glycerin, coconut oil, dan shea butter. Shea butter bermanfaat agar salep mudah meresap ke dalam kulit, memberikan kelembapan secara optimal, meningkatkan produksi kolagen, dan mengurangi iritasi sehingga kulit tampak halus dan sehat.
Adapun kandungan coconut oil untuk meningkatkan hidrasi kulit kering ringan hingga sedang karena mengandung bahan antibakteri sedangkan kandungan glycerin bermanfaat untuk menghaluskan kulit secara menyeluruh.
10+ Rekomendasi Salep Untuk Kaki Pecah-pecah Terbaik
Setelah mengetahui beragam tips memilih salep kaki pecah-pecah terbaik, kami telah merangkum beberapa produk salep terbaik untuk mengatasi sejumlah permasalahan kulit kaki kering, telapak kaki pecah-pecah, jari kaki pecah-pecah dan gatal. Berikut ini beberapa rekomendasi salep kaki pecah-pecah dari ceklist.id yang bisa jadi alternatif pilihan untuk mengatasinya.
1. Dermafoot Cream

Nama Produk | Dermafoot Cream |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Jika Anda mempunyai permasalahan berupa kaki pecah-pecah maka bisa mengobatinya dengan Dermafoot cream. Salep untuk kaki pecah-pecah terbaik yang berasal dari Dermafoot ini telah terdaftar produknya di BPOM. Sehingga, Anda tidak perlu ragu lagi untuk mengaplikasikan ke area kaki yang sedang pecah-pecah karena sudah pasti aman. Salep tersebut juga sudah diformulasikan oleh dermatologis.
Kandungan yang terdapat pada produk ini antara lain salicylic acid, urea, panthenol, dan portulaca extract. Khasiatnya meliputi melembutkan permukaan kulit kaki dan melembabkan kulit kaki dengan baik. Selain itu, dapat menghilangkan sel-sel kulit mati dan sel-sel kulit yang menebal. Lalu, bisa merangsang proses regenerasi sel-sel kulit secara optimal. Manfaat lainnya adalah bisa menghidrasi dan menstimulasi bagian sel-sel kulit mati khususnya di lingkungan yang ekstrim sekalipun.
Tersedia dengan kemasan tube yang bervolume 30 gram. Dermafoot merupakan salah satu solusi ampuh untuk menghilangkan pecah-pecah pada tumit kaki Anda. Dengan demikian, penampilan Anda tidak akan terganggu dan percaya diri dengan kaki yang indah karena bebas dari kaki pecah-pecah.
2. DeBiuryn Footy Scrub and Cream

Nama Produk | DeBiuryn Footy Scrub And Cream |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Salep untuk kaki pecah-pecah selanjutnya yaitu dari DeBiuryn. Salep terbaik untuk mengatasi bagian kaki yang pecah-pecah ini terdiri atas cream dan juga dalam bentuk scrub. Masing-masing produk ini berisi 50 gram. DeBiuryn dengan jenis scrub bermanfaat untuk membuat kulit kaki jadi lebih rileks dan mengangkat sel-sel kulit mati secara maksimal. Sementara, untuk DeBiuryn kategori cream dapat menghaluskan sekaligus melembapkan kulit kaki Anda.
Produk ini bisa digunakan untuk seluruh jenis kulit. Tidak hanya dapat menghilangkan bagian kaki yang pecah-pecah saja, namun bisa merawat kulit kaki yang kasar dan kering sekaligus. Agar hasilnya jauh lebih optimal, maka Anda bisa menggunakannya setiap hari ya. Produk tersebut juga terdaftar di BPOM dan telah bersertifikat halal MUI. Salep ini telah teruji secara klinis oleh dermatologis dan aman digunakan oleh bumi dan busui lho.
Semua kandungan pada produk ini terbuat dari bahan-bahan alami dari tanaman herbal, salah satunya adalah olive oil. Selain itu, mengandung sunflower oil dan Vitamin E yang bisa membuat kulit kaki menjadi lembut dan halus. Karena, bisa menutrisi kaki Anda dengan sempurna.
3. Bio Herbal

Nama Produk | Bio Herbal |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi salep kaki pecah-pecah ketiga ialah Bio Herbal yang mana dapat digunakan untuk sejumlah kulit kering dan pecah-pecah dengan sensasi segar. Memiliki bentuk dan ukuran praktis, Bio Herbal dapat Anda bawa ke mana-mana. Selain itu, Bio Herbal memiliki kandungan antibakteri dan antiseptik sehingga tidak menimbulkan alergi saat dikenakan. Untuk mendapat hasil yang maksimal gunakan secara merata, setiap pagi dan malam lalu diamkan hingga salep benar-benar meresap ke dalam kulit.
4. Tumitku

Nama Produk | Tumitku |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Tumitku salep kaki pecah-pecah merupakan salah satu produk yang paling banyak laku di marketplace. Tumitku mengandung bahan piperis folium, dymariae herba, tinosporae caulis, kaemferia galangal rhizome, dan sulfur yang bagus untuk mengatasi tumit kering, pecah-pecah, dan lainnya. Sebelum menggunakan produk ini, cuci kaki hingga bersih, basahi kapas lalu teteskan produk Tumitku secukupnya dan tempelkan pada area kulit pecah-pecah selama 10 hingga 15 menit, terakhir gunakan lotion untuk mendapat hasil yang lebih maksimal.
5. Nature Republic Coconut Moisture

Nama Produk | Nature Republic Coconut Moisture |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Salep kaki pecah-pecah dari Nature Republic Coconut Moisture memiliki kandungan shea butter coconut oil yang mampu memberikan kelembapan ekstra pada tumit kaki kering, pecah-pecah, dan kasar. Nature Republic Coconut Moisture memiliki bentuk seperti gel dan mudah meresap sehingga cukup efektif dalam menutrisi lapisan kulit secara maksimal. Selain itu, teksturnya yang tidak lengket membuat salep Nature Republic semakin nyaman saat digunakan. Selain mengatasi tumit pecah-pecah juga aman untuk mengobati penyakit psoriasis dan eksim.
6. Kanna White

Nama Produk | Kanna White |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Salep kaki pecah-pecah dari merk Kanna memiliki kandungan gandum alami untuk melembapkan tumit pecah-pecah. Selain mengobati tumit pecah-pecah, Kanna White dapat digunakan pada siku dan lutut untuk mencerahkan area kulit yang kusam. Memiliki tekstur yang creamy, Kanna White mudah terserap di kulit dan tidak menimbulkan sensasi panas maupun licin ketika bersentuhan dengan lantai. Adapun aroma pinus mint semakin memberi sensasi segar saat dihirup.
7. Eucerin Advanced Repair

Nama Produk | Eucerin Advanced Repair |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Euceurin Advanced Repair merupakan salep kaki pecah-pecah yang diformulasikan khusus untuk tumit kering dan pecah-pecah. Produk dari merk Euceurin dipercaya ampuh untuk mengobati sejumlah permasalahan tumit seperti kulit kaki kering, telapak kaki pecah-pecah, jari kaki pecah-pecah, dan gatal. Selain itu, salep kaki Euceurin dapat digunakan oleh semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif karena tidak mengandung paraben, pewarna, dan pewangi. Memiliki tekstur yang cepat meresap, salep Euceurin tidak membuat tumit berminyak.
8. Guardian Foot Cream

Nama Produk | Guardian Foot Cream |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Guardian Foot Cream tidak kalah bagus jika dibandingkan dengan sejumlah produk salep kaki pecah-pecah lainnya. Produk ini telah lama dikenal untuk mengobati kaki pecah-pecah atau kering karena mengandung bahan utama olive butter. Selain itu, Guardian Foot Cream telah memiliki banyak review dari sejumlah pembeli sebelumnya sehingga Anda tidak perlu khawatir terhadap kualitas produknya. Memiliki sensasi dingin, menambah kenyamanan saat dikenakan, harganya juga relatif terjangkau yaitu hanya sekitar Rp40 ribu-an.
9. Oriflame Feet up

Nama Produk | Oriflame Feet Up |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Tidak mau kalah dengan sejumlah produk salep kaki pecah-pecah dari merk lainnya, Oriflame turut mengeluarkan Feet up Advanced sebagai penyempurnaan dari produk salep kaki sebelumnya. Oriflame Feet up dipercaya dapat memberikan perubahan hanya dalam 3 hari saja karena memiliki beragam kandungan yang bermanfaat untuk mengatasi kaki pecah-pecah seperti urea, cocoa butter, panthenol, dan perpaduan 4 mineral yang baik untuk kulit. Dengan kualitas yang dimilikinya, harga produk ini masih relatif terjangkau.
10. Heel Soft Cream

Nama Produk | Heel Soft Cream |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Salep kaki pecah-pecah Heel Soft Cream merupakan salah satu rekomendasi terbaik yang dapat Anda coba selanjutnya. Heel Soft Cream dibuat khusus untuk jari kering hingga tumit agar tidak retak atau pecah-pecah. Dengan kandungan Vitamin E, gliserin, lidah buaya, dimetikon, hingga asam laktat membuat salep Heel Soft Cream ini mampu melindungi kulit dari iritasi dan memberikan nutrisi terbaik untuk menjaga kesehatan kulit dalam jangka panjang. Heel Soft Cream mudah ditemukan di apotik tanpa menggunakan resep dari dokter.
11. Azalea Intens Skinwhite Cream

Nama Produk | Azalea Intens Skinwhite Cream |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Azalea Intens Skinwhite Cream merupakan rekomendasi salep kaki pecah-pecah yang bagus untuk jari kering, tumit, dan beragam permasalahan lainnya. Azalea Intens Skinwhite Cream terbuat dari Minyak Zaitun dan shea butter sehingga kulit kembali halus. Adapun kandungan B3 di dalamnya dapat mencerahkan kulit dan menyamarkan bekas luka, selain pada tumit, gunakan Azalea Intens Skinwhite Cream untuk sejumlah area kulit yang kering seperti lutut dan siku. Azalea Intens Skinwhite Cream dapat ditemukan di apotik dengan harga terjangkau.
12. Salep88

Nama Produk | Salep88 |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Salep kaki pecah-pecah yang cukup legendaris dan telah lama digunakan secara turun-temurun ialah Salep88. Salep88 dapat mengatasi tumit pecah-pecah, gatal, hingga kaki berlubang karena menggunakan sepatu terlalu lama atau terkena air hujan. Namun, salep ini memiliki sensasi panas jika terlalu banyak digunakan maka dari itu gunakanlah secukupnya atau oles tipis-tipis pada area tumit yang kering dan pecah-pecah. Salep88 memiliki harga relatif terjangkau yaitu hanya sekitar Rp15 ribu-an saja.
Cara Mengatasi Kaki Pecah-pecah
Mengobati kaki kering, mengeras, dan pecah-pecah tidak cukup menggunakan salep kaki pecah-pecah saja. Melainkan serangkaian cara lainnya perlu Anda lakukan agar proses pengobatan berlangsung cepat. Berikut beberapa cara mengatasi kaki pecah-pecah yang perlu Anda ketahui, di antaranya:
1. Menggunakan Salep Jenis Emolien dan Humektan
Terdapat beragam salep kaki pecah-pecah yang dapat dicoba untuk mencegah hilangnya kadar air di dalam tumit sehingga tumit tetap lembut dan fleksibel. Salah satunya salep yang mengandung emolien dan humektan. Salep humektan berfungsi untuk menarik air dan meningkatkan kapasitas air di tumit sehingga tetap lembap. Salep jenis ini dapat digunakan sebagai upaya pencegahan agar tumit tidak mudah pecah-pecah.
2. Gunakan Kaos Kaki Saat Mengenakan Sepatu Maupun Tidur
Selain menggunakan salep kaki pecah-pecah, pakailah kaos kaki ketika mengenakan sepatu atau hendak tidur. Cara ini cukup membantu agar kelembapan kaki tetap terjaga dan terhindar dari pecah-pecah. Sebab tanpa kaos kaki, permukaan tumit dapat tergesek ketika mengenai permukaan keras dan tertutup sehingga kulit tidak dapat bernapas. Agar kulit dapat bernapas, gunakan kaos kaki berbahan katun.
3. Gunakan Liquid Bandage
Selama masa pengobatan gunakan liquid bandage seperti perban dalam bentuk gel, cair atau spray untuk menutupi tumit pecah-pecah. Sebelumnya aplikasikan salep kaki pecah-pecah, lalu bentuklah perban hingga menutupi semua permukaan tumit. Selain untuk menutupi tumit, liquid bandage dapat mengurangi rasa sakit, mencegah debu dan bakteri masuk ke area yang luka. Dengan begitu proses pengobatan dapat berlangsung cepat.
4. Gunakan Lulur Oatmeal
Tidak hanya salep kaki pecah-pecah, lulur oatmeal telah lama digunakan sebagai langkah pengobatan iritasi dan peradangan untuk tumit kaki yang pecah-pecah. Sebab oatmeal mengandung polisakarida yang mampu mengikat air dan hidrokoloid untuk menjaga kelembapan kulit. Adapun kandungan lemak pada oatmeal dapat menambah aktivitas emolien sehingga mampu meredakan gatal pada kulit kering.
5. Pijat Menggunakan Minyak
Jika salep kaki pecah-pecah yang Anda kenakan kurang melembapkan, cobalah pijat tumit menggunakan minyak. Dalam beberapa kondisi dan jenis kulit, minyak cenderung bekerja lebih baik karena mudah menyerap ke dalam kulit. Anda bisa menggunakan minyak apapun untuk mencobanya misalnya minyak zaitun, almond atau bahkan minyak kelapa. Selain itu, manfaatkan kandungan vitamin E untuk mengatasi tumit pecah-pecah.
6. Gosok Tumit Menggunakan Batu Apung
Cara mengatasi tumit pecah-pecah selanjutnya ialah dengan menggosok tumit menggunakan batu apung. Cara ini tidak kalah ampuh dari salep kaki pecah-pecah. Batu apung telah dikenal lama sebagai salah satu cara mengatasi kaki pecah-pecah dan menghaluskan tumit kaki karena kapalan. Namun, cara ini tidak dianjurkan bagi penderita diabetes atau penderita penyakit neuropati lainnya. Sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter sebelum mencobanya.
7. Menggunakan Madu
Madu merupakan salah satu bahan yang dapat Anda gunakan untuk melembapkan tumit sebagai alternatif salep kaki pecah-pecah. Menurut sebuah penelitian madu mengandung antimikroba dan antibakteri sehingga mampu melembapkan dan mempercepat proses penyembuhan. Caranya cukup campurkan 1 gelas madu ke dalam ember berisi air hangat lalu masukan kaki ke dalamnya selama 15 hingga 20 menit, kemudian gosok tumit yang pecah-pecah.
Tips Agar Kaki Tidak Pecah-pecah dan Tidak Kapalan
Pecah-pecah dan kapalan pada kaki umumnya disebabkan oleh kurangnya perhatian dan perawatan terhadap kaki. Aktivitas sehari-hari seperti berdiri atau berjalan dalam waktu yang lama, mengenakan sepatu yang tidak nyaman, atau bahkan cuaca yang terlalu dingin atau panas dapat mempengaruhi kondisi kaki. Jika tidak ditangani dengan baik, masalah ini dapat menyebabkan rasa sakit dan ketidaknyamanan, bahkan infeksi jika terlalu parah.
Berikut adalah beberapa tips perawatan kaki untuk mencegah pecah-pecah dan kapalan pada kaki:
1. Gunakan sepatu yang tepat dan nyaman
Pastikan sepatu yang Anda kenakan pas dan nyaman, serta memperhatikan kualitas bahan dan kenyamanan alas kaki.
2. Jaga kebersihan kaki
Selalu jaga kebersihan kaki dengan rajin mencuci dan mengeringkan kaki setiap hari, khususnya pada area yang rentan mengalami pecah-pecah atau kapalan.
3. Gunakan pelembap kaki
Setelah mencuci kaki, gunakan pelembap kaki untuk menjaga kelembapan kulit kaki dan mencegah kekeringan yang bisa menyebabkan pecah-pecah.
4. Lakukan perawatan kaki secara rutin
Lakukan perawatan kaki secara rutin, seperti memotong kuku, merendam kaki dalam air hangat dengan garam atau minyak esensial, dan menggosok kulit kaki dengan scrub alami.
5. Hindari kebiasaan buruk
Hindari kebiasaan buruk seperti mengenakan sepatu yang terlalu ketat atau tidak bersih, tidak mengeringkan kaki dengan baik setelah berenang atau mandi, serta mengenakan kaos kaki yang terlalu ketat atau mengikat.
Kesimpulan
Masalah kaki pecah-pecah dapat diatasi dengan salep kaki pecah-pecah agar kulit tidak kering dan tetap lembap. Selain menggunakan salep, Anda juga perlu mengkonsumsi air putih sebagai upaya pengobatan dari dalam. Namun, jika kondisinya sudah terlalu parah dan tidak dapat diatasi dengan salep sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter untuk menemukan langkah pengobatan yang tepat.
Jika Anda memutuskan menggunakan salep kaki pecah-pecah sebagai langkah pengobatan atau pencegahan kaki pecah-pecah maka beberapa produk yang telah kami rekomendasikan di atas dapat menjadi solusinya. Tidak perlu khawatir terhadap beberapa produk yang kami tawarkan karena telah terjamin keamanannya dan telah memiliki banyak review positif dari sejumlah pembeli sebelumnya.
Daftar Rekomendasi lainnya :
- 10 Obat Kutu Air Manjur Terbaik
- 10 Obat Flu Terbaik
- 10 Obat Sariawan Ampuh Terbaik
- 10 Obat Pelurus Rambut Terbaik
- 10 Obat Diare Ampuh Terbaik
- 10 Krim Penghilang Bekas Luka Terbaik
Tanggal Pembaharuan