CEKLIST.ID – Karena pemakaiannya yang mudah dan praktis, membuat powerbank kini semakin diminati oleh konsumen. Apalagi saat ini Power Bank hadir dalam beberapa pilihan kapasitas yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan membuatnya semakin populer sebagai media untuk mengisi daya handphone.
Salah satu power bank yang cukup populer dipasaran adalah power bank dengan kapasitas 20000 mAh yang dapat melakukan pengisian ulang daya baterai hingga beberapa kali pemakaian. Selain itu, semakin banyaknya produsen menghadirkan power bank dengan varian 20000 mAh dipasaran memudahkan para konsumen untuk memilihnya.
Beberapa power bank terbaik dengan kapasitas 20000 mAh memiliki harga yang terjangkau. Selain itu, desain yang dimilikinya juga begitu menarik dan elegan serta memiliki segudang fitur canggih baik keamanan maupun kemampuan. Namun sebelum untuk menentukan pilihan dan membelinya, simak ulasan berikut ini perihal tips memilih powerbank yang bagus.
Tips Memilih Power Bank yang Tepat dan Bagus
1. Cek Kualitas Power Bank
Cara memilih powerbank yang bagus yang bisa dilakukan adalah cek kualitas dari powerbank yang hendak ingin Anda beli tersebut. Pastikan sebelum membelinya, Anda bisa melihat beberapa review produk tersebut di beberapa marketplace atau juga dari beberapa video youtube. Jika produk tersebut mendapatkan respon positif dari para konsumen maka bisa melakukan untuk pembelian.
2. Cek Spesifikasi Power Bank
Hal utama selanjutnya yang perlu dilakukan saat memilih power bank yang berkualitas adalah melakukan cek spesifikasi powerbank tersebut. Agar power bank tersebut dapat digunakan secara optimal, Anda bisa melakukan pengecekan manual seperti kapasitas power bank, ukuran power bank, input, dan output pengisian.
3. Pilihlah Power Bank yang Memiliki Indikator LED
Agar power bank sealu dapat digunakan saat bepergian atau aktivitas outdoor, pastikan Anda memilih powerbank yang memiliki dukungan fitur layar indikator LED. Hal ini berfungsi sebagai salah satu informasi perihal sisa daya pasokan, angka pengisian serta waktu yang tepat untuk melakukan pengisian ulang daya powerbank agar dapat digunakan secara optimal.
4. Cek Fitur Keamanan
Powerbank yang dijual saat ini telah menyertakan beragam dukungan fitur yang lengkap salah satunya fitur keamanan yang menjaga powerbank atau perangkat gadget senantiasa aman saat melakukan pengisian ulang. Anda bisa memilih powerbank yang mendukung fitur keamanan yang lengkap seperti perlindungan sirkuit pendek, pengisian lebih agar gadget tetap aman selama pengisian.
5. Pilih Powerbank dari Merk Terkenal
Karena produk powerbank semakin mudah dijumpai dipasaran, maka Anda wajib lebih teliti pada saat pemilihan produk yang hendak dibeli. Saran kami, Anda bisa memilih dan membeli powerbank yang berasal dari merk terkenal dan terjamin. Karena sebuah produk yang branded biasanya memiliki prosedur dan standar yang ketat sebelum menjualnya ke pasaran. Beberapa brand terkenal menawarkan produknya yang memiliki segudang fitur canggih dan kualitas yang sudah teruji sehingga lebih nyaman saat digunakan serta awet tahan lama.
Setelah mengetahui tips cara memilih power bank yang tepat, berikut daftar rekomendasi power bank 20000 mAh terbaik yang dirangkum ceklist.id yang bisa Anda beli lengkap dengan spesifikasi dan fitur unggulannya.
14 Rekomendasi Power Bank 20000 mAh Terbaik 2023
1. ACMIC Power Bank W20PRO 20000 mAh
Nama Produk | ACMIC Power Bank W20PRO 20000 MAh |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi produk power bank 20000 mAh terbaik yang pertama adalah dari ACMIC. Hadir dengan balutan warna hitam yang mempesona produk ini sudah dilengkapi dengan teknologi AI lho. Tentunya, juga dibekali dengan teknologi safe™ yang membuat power bank ini aman Anda gunakan. Terbuat dari material PC Case dan ABS yang berkualitas premium. Alhasil, tahan api, tahan panas, dan lebih tangguh performanya.
Terdapat dual input yaitu USB type C dan micro USB yang memudahkan Anda dalam penggunaan. Dengan adanya teknologi triple output charging mode, maka Anda bisa mengisi daya dalam waktu yang bersamaan untuk 3 buah gadget. Produk ini memiliki power output maksimal yaitu 15 watt dan bisa mengisi daya iPhone serta Android ya. Fitur fast charging yang melekat pada produk ini membuat pengisian daya jadi lebih cepat dan mudah.
Anda bisa mengisi daya baterai iPhone hanya dalam waktu 30 menit saja lho. Produk yang multifungsi ini sangat direkomendasikan untuk Anda beli. Tentunya, harga jual yang ditawarkan lebih masuk akal dan tidak membuat Anda jadi bokek ya.
2. USAMS Power Bank 20000 mAh PB56
Nama Produk | USAMS Power Bank 20000 MAh PB56 |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Produk power bank 20000 mAh berkualitas terbaik dari merk USAMS ini paling direkomendasikan untuk Anda. Desainnya yang elegan ini dibalut dengan warna hitam dan kualitas terbaik. Produk ini memudahkan Anda untuk mengisi daya baterai 3 buah smartphone sekaligus lho. Terdapat tampilan LED yang berfungsi untuk menampilkan sisa daya baterai pada power bank tersebut. Sudah dilengkapi dengan lanyard yang membuat Anda jadi lebih mudah untuk membawanya kemana saja.
Bahkan, Anda bisa membawa produk ini dengan tenang hingga ke dalam pesawat lho. Kapasitas yang besar membuat pengisian daya pada ponsel Anda jadi lebih optimal. Sudah dibekali oleh smart charge battery protection yang bisa menjaga keamanan handphone selama dilakukan pengisian daya. Pastinya, produk ini aman ya untuk dibawa ke dalam pesawat.
Ukuran produk ini yaitu 143.7 mm x 69.5 mm x 28.7 mm dan beratnya mencapai 450 gram. Produk ini ditenagai oleh baterai dengan jenis Li-polymer. Waktu yang dibutuhkan untuk mengisi daya handphone Anda yaitu 4.5 jam hingga full 100%.
3. KIVEE Powerbank 10000 mAh
Nama Produk | KIVEE Powerbank 10000 MAh |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Power bank dengan kapasitas baterai 10000 mAh ini merupakan produk powerbank terbaik dari merk KIVEE. Power bank ini berukuran 138 mm x 69 mm x 15 mm dan beratnya yaitu 230 gram. Power bank merk KIVEE yang terbuat dari bahan ABS dan PC ini sudah dilengkapi dengan fitur senter. Sehingga, tidak hanya berfungsi sebagai power bank saja akan tetapi bisa dijadikan sebagai penerangan di malam hari.
Power bank dengan keluaran dual USB dan output USB ganda sebesar 5 V 2 A tersebut, lebih cepat dalam melakukan pengisian daya. Power bank dari KIVEE bisa digunakan untuk semua tipe smartphone dengan garansi produk selama 1 tahun. Pengisian daya baterai ke smartphone milik Anda tidak akan menjadi beban karena adanya input dan output ganda pada power bank merk KIVEE.
Power bank dengan penampilan yang cantik dan stylish ini sudah mendapatkan sertifikasi standar internasional. Anda bisa memilih power bank merk KIVEE sesuai dengan warna yang diinginkan. Keunikan dari power bank KIVEE ini terdapat layar digital. KIVEE power bank bisa melindungi smartphone milik Anda dengan baik karena telah dibekali dengan kontrol cerdas maupun chip pintar.
4. ROBOT Power Bank 10000 mAh RT180
Nama Produk | ROBOT Power Bank 10000 MAh RT180 |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Power bank terbaik berikutnya tidak lain dan tidak bukan berasal dari merk ROBOT. Seperti yang kita ketahui bersama jika ROBOT selalu memberikan yang terbaik bagi pengguna produknya. Kapasitas power bank milik ROBOT ini yaitu 10000 mAh dan beratnya termasuk kategori ringan yaitu hanya 225 gram saja. Power bank ROBOT tersebut punya USB output yaitu DC 5V/2.1A dan micro input sebesar DC 5V,2A.
Lain halnya dengan type C input yang dimiliki oleh power bank ROBOT yaitu DC 5V/2A. Bukan ROBOT jika tidak membuat desain power bank yang super tipis dan simpel. Alhasil, lebih mudah untuk digunakan dan disimpan. Bahkan, bagi Anda yang suka bepergian menjadi lebih mudah untuk membawa ROBOT powerbank ini.
ROBOT power bank sudah dilengkapi dengan anti fingerprints dan anti skip. Proses pengisian daya power bank terbilang lebih cepat yaitu akan penuh dalam jangka waktu 5,5 jam saja. Power bank merk ROBOT juga dapat mengatasi pengisian daya yang berlebih pada smartphone. Hal ini berkat fitur 9 smart protection pada power bank merk ROBOT. Dengan demikian, lebih aman digunakan.
5. Hippo Outlander 3 PD 20W 20000 mAh SDC Type C
Nama Produk | Hippo Outlander 3 PD 20W 20000 MAh |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi power bank 20000 mAh terbaik ketiiga kita adalah Hippo Power Bank Outlander 3 PD. Produk power bank dengan kapasitas 20000 mAh ini cocok untuk menemani aktivitas outdoor Anda sehingga tidak perlu khawatir untuk kehabisan daya baterai saat bepergian atau juga aktivitas harian lainnya. Harga Power bank 20000 mAh Hippo Outlander 3 PD 20W dijual dengan banderol sekitar Rp280 ribuan per unitnya.
Powerbank 20000 mAh murah Hippo ini memiliki dukungan fitur Fast Charging sehingga dapat mengisi daya gadget Anda dengan cepat. Power bank ini kompatible dengan berbagai gadget karena membawa fitur Multi Compatibility yang dapat mengisi daya ulang dari beberapa gadget Anda seperti smartphone, tablet, Tws, Nintendo Switch, dan lainnya.
Hippo Outlander 3 PD 20W menggunakan output Type C dan juga mendukung Quick Charge 3.0 membantu Anda untuk mendapatkan daya ulang perangkat dengan cepat dan juga stabil. Selain itu, terdapat beragam fitur keamanan yang lengkap meliputi Over Charge Protection, Over Heating Protection, Magnetic Protection, Short Circuit Protection, dan lainnya.
Anda juga dapat membawa power bank ini bepergian kemanapun serta aman di bawa ke dalam pesawat karena telah dilengkapi dengan fitur Flight Friendly dengan dimensi 137.5 x 69 x 27.5 mm serta berat hanya 396 gram saja.
6. Bazel 570 Series Power Bank 20000 mAh
Nama Produk | Bazel 570 Series Power Bank 20000 MAh |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Daftar power bank 20000 mAh terbaik berikutnya adalah Bazel 570 Series Power Bank. Power bank berukuran mungil ini memiliki desain yang ringan dan ringkas cocok untuk dibawa bepergian tanpa memerlukan banyak tempat. Dengan kapasitas 20000 mAh, power bank ini dapat melakukan pengisian ulang baterai dari berbagai jenis smartphone.
Bazel 570 Series Power Bank 20000 mAh merupakan power bank terbaru keluaran Bazel yang menggunakan baterai Lithium ion yang berkualitas dengan desain simpel dan elegan membantu Anda untuk mendapatkan daya ekstra saat smartphone sedang mengalami kehabisan daya. Untuk memilikinya, Harga Bazel 570 Series Power Bank dijual dengan harga sekitar Rp300 ribuan saja per unitnya.
Power bank terbaik dengan kapasitas 20000 mAh Bazel 570 Series Power Bank memiliki 2 slot USB yang mampu mengeluarkan arus 2A serta berkualitas tinggi, tahan lama serta tahan terhadap suhu tinggi. Cara pengisiannya juga sangat mudah yakni Anda hanya perlu sambungkan Power Bank Bazel 570 ini langsung ke smartphone Anda.
Power bank murah kapasitas 20000 mAh Bazel 570 Series memiliki kapasitas real 20000 mAh, Input DC : 5 V – 2A, Output 1 : DC 5V – 1A, Output 2 : DC 5V – 1A dengan berat 180gr, dimensi 16 x 6.2 x 2 cm serta mendapatkan garansi resmi 1 tahun dengan kelengkapan unit saat pembelian antara lain dus, kabel charger, buku manual, serta kartu garansi.
7. BASIKE Power Bank 20000 mAh
Nama Produk | BASIKE Power Bank 20000mAh |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
BASIKE Power Bank 20000 mAh memiliki ukuran yang kecil namun dibekali dengan kapasitas yang besar. Selain itu, dukungan desain yang modis menambah poin plus terhadap produk power bank mungil berkapasitas 20000 mAh tersebut. Harga Power bank 20000 mAh pabrikan Basike ini dijual dengan harga mulai Rp200 ribuan dan tersedia dalam beberapa pilihan warna.
Power Bank dari BASIKE memiliki kapasitas real sebesar 20000 mAh dan dapat melakukan pengisian daya ulang untuk semua jenis smartphone, mulai dari merek Samsung, Huawei, OPPO, hingga iPhone. Produk power bank ini juga dilengkapi dengan port output USB ganda mendukung pengisian cepat dan efisien.
Karena, memiliki ukuran yang kecil dan ringkas, power bank murah BASIKE Power Bank 20000 mAh ini sangat mudah untuk dibawa kemana saja, tidak memakan space di tas Anda dan juga cocok untuk dibawa berpergian karna ukuran yang kecil. Power bank terbaru Basike ini memiliki dua jumlah output yakni Type C, USB A sehingga support untuk dua perangkat sekaligus dalam pengisian daya ulang.
Power bank terbaik 20000 mAh BASIKE Power Bank juga memiliki 9 perlindungan cerdas seperti pelindungan suhu, Over-Charge, Over-Discharge, Hubungan arus pendek, Tegangan Lebih (Input), Over-Voltage (Output), Over-Current (Output), Perlindungan Pemulihan serta Perlindungan Sel PTC lengkap dengan dukungan teknologi Smart Protection.
8. PowerBank ROBOT 20000mAh RT22
Nama Produk | PowerBank ROBOT 20000mAh RT22 |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Berikutnya ada nama Robot RT22 yang masuk dalam deretan power bank 20000 mAh terbaik yang layak untuk Anda miliki. Power bank Robot dengan type RT22 memiliki dukungan kapasitas sebesar 20000 mAh yang besar dan didukung dengan teknologi Fast Quick Charging serta Dual Port Input & Output dan juga dukungan fitur LED Indicator display.
Power bank merk Robot terkenal dengan kualitas yang dimilikinya. Selain itu, desain yang dibawa juga sangat menarik lengkap dengan beragam fitur pendukung sehingga berbeda dengan produk lain di pasaran. Power bank murah Robot RT22 20000 mAh memiliki harga jual yang terjangkau yakni dijual dengan banderol sekitar Rp240 ribuan saja per unitnya.
Power bank Robot 20000 mAh harga 200 ribuan terbaik RT22 juga didukung fitur Flight Friendly yang artinya powerbank ini dapat dibawa kedalam pesawat sehingga dapat membantu Anda untuk melakukan pengisian ulang baterai smartphone dengan cepat dan juga stabil.
Beberapa keunggulan dari power bank 20000 mAh murah terbaik dari Robot RT22 diantaranya memiliki dukungan Input ganda yakni Type C dan Micro USB, Output ganda, double USB-A serta dukungan tampilan layar LED yang mampu menampilkan daya real time sehingga memudahkan pengguna untuk melihat dan mengecek kapasitas daya yang tersedia secara real time dan mudah.
9. VEGER Q21 ULTIMATE
Nama Produk | VEGER Q21 ULTIMATE |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Selanjutnya, ada VEGER Q21 ULTIMATE yang menjadi salah satu power bank 20000 mAh murah terbaik berikutnya yang menawarkan dukungan kapasitas real 20000 mAh. Power bank murah VEGER Q21 20000 mAh dilengkapi dengan dukungan LED digital display untuk untuk melihat kondisi sisa daya power bank. Harga Power Bank VEGER Q21 20000 mAh dengan LED Digital Display ini dijual dengan harga mulai Rp200 ribuan.
Power bank 20000 mAh harga 200 ribuan Veger Q21 Ultimate mendukung pengisian daya cepat berkat teknologi Quick Charge 3.0 yang dimilikinya sehingga mampu mengisi kembali daya baterai perangkat Anda lebih cepat dan juga efisien. Seperti halnya power bank 20000 mAh lainnya, pada produk Veger ini juga dapat dibawa ke dalam pesawat.
Power bank terbaru Veger berkapasitas 20000 mAh ini memiliki dukungan dual input yaitu Micro dan type C serta terbuat dari plastik berkualitas tinggi sehingga memiliki kemampuan tahan terhadap suhu tinggi dan awet dan juga fitur Smart Power Management serta tersedia dalam dua pilihan varian warna yakni hitam dan juga warna putih.
10. Xiaomi Redmi Power Bank 20000 mAh 18W Fast Charge
Nama Produk | Xiaomi Redmi Power Bank 20000mAh 18W |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Pabrikan Xiaomi juga memiliki power bank 20000 mAh terbaik yang bisa Anda miliki yakni Xiaomi Redmi Power Bank 20000 mAh 18W yang didukung dengan teknologi fast charging. Produk power bank ini dibekali dengan pengontrol pengisian daya USB cerdas serta kompatible dengan sebagian besar ponsel dan perangkat digital lainnya. Harga power bank Xiaomi 20000 mAh ini dijual dengan harga Rp240 ribuan saja.
Power bank Xiaomi ini didukung fitur fast charging sehingga dapat mengisi kembali perangkat gadget dengan cepat. Kapasitas yang dimilikinya real 20000 mAh serta memiliki dua port output USB-A dengan daya output maksimum masing-masing sebesar 18W. Power bank murah 20000 mAh ini juga memiliki dua port input, USB-C, dan Micro-USB dengan daya input juga sebesar 18W.
Anda bisa menggunakan power bank murah Xiaomi 20000 mAh pada perangkat seperti ponsel, tablet, dan Kamera Digital. Berkat baterai polimer lithium-ion densitas tinggi, produk powerbank terbaik Xiaomi ini dapat bertahan dalam suhu tinggi dan juga masa pakai baterai yang tahan lama serta dijual dalam dua varian pilihan warna yakni hitam dan putih.
Redmi Fast Charge Power Bank 20000 mAh didukung port input ganda, port output ganda, kapasitas tinggi 74Wh serta aman dibawa ke dalam pesawat. Selain itu, juga mendukung pengisian daya cepat 18W dua arah dan memiliki perlindungan yang ditingkatkan pada fitur perlindungan dan keamanan.
11. KIIP WIRELESS EW40 Powerbank 20000 mAh Fast Charging PD & QC3.0
Nama Produk | KIIP WIRELESS EW40 Powerbank 20000 MAh |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Merk power bank 20000 mAh terbaik selanjutnya adalah KIIP Wireless EW40. Produk power bank dari Brand Lokal KIIP yang memiliki kapasitas sebesar 20000 mAh ini mendukung pengisian cepat arus utama lainnya serta mode pengisian fast charging wireless yang dapat membantu Anda menjamin ketersediaan daya pada perangkat dimanapun Anda berada. Harga KIIP Powerbank 20000 mAh ini dijual dengan harga mulai Rp300 ribuan saja.
Power bank 20000 mAh murah KIPP Wireless EW40 ini hadir dengan dukungan modul pengisian cepat dengan input dan output PD type-c MAX 20W. Bahan yang digunakan memiliki kualitas tinggi sehingga tahan terhadap suhu tinggi dan juga tahan lama. Power bank ini dapat melakukan pengisian ulang dengan cepat pada smartphone Anda dari berbagai type.
KIIP WIRELESS EW40 Powerbank memiliki berat sekitar 340 g dengan dimensi 141x70x24 mm yang tergolong kecil untuk ukuran sebuah power bank. Dengan begitu, power bank ini bisa dibawa kemana saja hanya dengan memasukkan ke dalam tas ataupun saku. Selain memiliki kapasitas yang besar, power bank wireless ini juga mengusung desain yang elegan serta nyaman saat digenggam.
Perlu diketahui, Fitur Wireless charging hanya bisa untuk handphone yang support wireless charge saja. Maka dari itu, Anda bisa melakukan cek manual terhadap produk smartphone Anda dengan melakukan cek pada kardus atau manual book handphonenya
12. Bazel 20000mAh Powerbank 590 series
Nama Produk | Bazel 20000mAh Powerbank 590 Series |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Daftar power bank 20000 mAh terbaru murah selanjutnya adalah azel 590 Series Power bank 20000 mAh. Power bank dengan ukuran kecil ini memiliki kapasitas real sebesar 20000 mAh. Selain memiliki kapasitas, desain yang ditawarkan produk power bank murah Bazel ini juga sangat menarik dengan desain yang modern. Harga power bank Bazel 20000 mAh Powerbank 590 series dipasaran dijual dengan harga Rp200 ribuan saja per unitnya.
Power Bank Bazel 590 merupakan power bank terbaru keluaran dari Bazel yang menggunakan baterai Lithium ion yang berkualitas sehingga mampu memberikan pengisian daya smartphone Anda hingga beberapa kali pengisian. Power bank murah 200 ribuan ini juga memiliki desain yang simpel dan ringan serta cocok untuk dibawa bepergian.
Power bank 200 ribuan kapasitas 20000 mAh Bazel 590 memiliki 2 slot USB yang mampu mengeluarkan arus 2 A dengan system Power Management Sceme dan Intellegence Circuit Control. Fungsinya adalah menghentikan pengisian ulang daya secara otomatis ketika baterai gadget Anda sudah penuh. Ini adalah salah satu fitur unggulan yang ditawarkan powerbank murah Bazel tersebut.
Anda bisa menggunakan adapter dengan daya 5V-1A/2A terhadap produk ini untuk mendapatkan jaminan pada saat pengisian daya listrik yang cepat dan stabil. Pada saat melakukan pengisian ulang, lampu indikator akan menyala dan akan berkedip mati jika Power Bank telah terisi dengan penuh.
13. Ultimate Power M20 Elite Powerbank 20000mAh
Nama Produk | Ultimate Power M20 Elite Powerbank 20000mAh |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Power bank 20000 mAh terbaik selanjutnya merupakan produk besutan Ultimate yang diklaim mampu menghadirkan pengisian super fast charging terhadap ponsel milik Samsung yang bertajuk Ultimate Power M20 Elite. Power bank Ultimate super fast charging 65 W 20000 mAh M20 Elite ini memiliki output hingga 65 W. Harga yang ditawarkan adalah sekitar Rp600 ribuan saja.
Selain dapat digunakan untuk pengisian smartphone berbagai merk, produk power bank ini juga memiliki fitur low current mode (mode daya rendah). Yang artinya adalah dapat digunakan untuk mencharging ulang perangkat yang membutuhkan daya rendah seperti Bluetooth Headset , Airpods, Watch, dll. Caranya sangat mudah cukup lakukan tekan 2x tombol power, maka lampu akan berkedip-kedip dan mode tersebut kini sudah aktif.
Power bank Ultimate Power M20 Elite memiliki USB-C Port output 65W support untuk Laptop/Macbook. Sementara 45W support untuk Nintendo dan beberapa smartphone. Lalu, kemudian 25W Support untuk Samsung Super Fast Charging. Powerbank ini juga support untuk Huawei SuperCharge dan Oppo VOOC dengan hadirnya USB-A Port output 22,5W serta aman dibawa ke dalam kabin pesawat.
14. ROBOT Powerbank 20000mAh LED Dual Port USB RT21 Quick Charge
Nama Produk | ROBOT Powerbank 20000mAh LED Dual Port USB RT21 Quick Charge |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi Power bank 20000 mAh terbaik sekaligus terakhir kita adalah Robot RT21. Power bank pabrikan terkenal Robot ini hadir dengan dukungan kapasitas jumbo yakni 20000 mAh yang mampu memenuhi kebutuhan daya ekstra terhadap perangkat gadget Anda kapanpun dan juga dimanapun. Harga power bank 20000 mAh Robot RT21 terbaru dijual dengan harga sekitar Rp270 ribuan saja per unitnya.
Power bank Robot RT21 mendukung pengisian daya dual input Type C & Dual USB-A Output. Selain itu, produk power bank 20000 mAh murah ini juga dilengkapi dengan Type-C Micro Input yang dapat digunakan atau kompatible untuk PD quick charging 18W (iPhone 8-12, Samsung, Xiaomi, Huawei, dan perangkat quick charging lainnya) yang mendukung produk tersebut.
Power bank Robot kapasitas 20000 mAh murah RT21 ini juga memiliki dukungan 9 smart protection yakni Overcharge, Over discharge, Overvoltage, Overcurrent, Electromagnetic, ver temperature, Short circuit, dan juga Electrostatic Protection serta dapat dibawa ke dalam kabin pesawat karena memiliki fitur yang bernama Flight Friendly.
Kesimpulan
Dengan kapasitas power bank yang mencapai 20000 mAh, tentu power bank ini dapat diandalkan untuk mendukung aktivitas diluar ruangan ataupun saat bepergian untuk mendapatkan ekstra daya baterai yang diperlukan. Meskipun memiliki daya yang besar, tetapi beberapa power bank 20000 mAh terbaik diatas memiliki ukuran yang compact sehingga dapat dibawa kemanapun saat pergi dan memiliki harga yang terjangkau.
Daftar Rekomendasi lainnya :
- 10 Earphone Wireless Terbaik
- 10 Merk Charger HP Terbaik
- 10 Merk Kabel Data Type C
- 10 Kabel Data Charger iPhone
- 10 Car Charger Terbaik
- 10 Power Bank 10000mAh Terbaik
Tanggal Pembaharuan