CEKLIST.ID – Apa yang ada dalam benak Anda saat mendengar kata MINISO? Beberapa katalog produk yang terkenal adalah Miniso x Marvel. MINISO merupakan sebuah ritel yang menjual berbagai barang dengan harga terjangkau, namun memiliki kualitas yang baik sehingga bisa Anda gunakan sendiri atau sebagai hadiah.

Miniso x Marvel Katalog Terbaik
Gambar Ilustrasi Miniso x Marvel / Capitalwatch

Terdapat banyak jenis produk yang disediakan, yaitu mainan, aksesoris elektronik, kosmetik, fesyen, alat tulis, peralatan dapur, dan sebagainya. Semua itu bisa Anda temukan hanya dalam satu toko. Beragamnya barang yang dijual terkadang membuat bingung dalam memilih. Lalu, bagaimana cara memilih produk MINISO yang tepat? Simak ulasan berikut ini, ya!

Cara memilih Produk MINISO yang Bagus

Berikut ini adalah cara memilih produk MINISO yang tepat sehingga Anda hanya akan membeli barang sesuai kebutuhan bukan sesuai keinginan. Dengan begitu, pengeluaran Anda dapat lebih terkendali dengan baik.

1.  Tentukan kategori produk yang ingin dibeli

Ada beberapa kategori produk yang disediakan oleh MINISO untuk memenuhi kebutuhan Anda. Apakah Anda ingin melengkapi beberapa produk yang berkaitan dengan kecantikan di rumah?

Nah, MINISO telah menyediakan beberapa barang yang bisa Anda pilih, mulai dari sisir, cermin, beauty Blender, botol spray, Masker, kuas, eyeliner, pensil alis, lip gloss, eye shadow, BB cream, primer, pouch kosmetik, lotion, ikat rambut, dan masih banyak lagi. Tak hanya harganya yang terjangkau, namun kualitasnya juga baik.

Itulah mengapa banyak orang senang berbelanja di MINISO. Tak perlu khawatir karena masih ada banyak yang barang yang bisa Anda pilih sesuai kategori produk kebutuhan Anda.

2. Ketahui kebutuhan dan selera

Kalau Anda yang membeli barang-barang MINISO untuk digunakan sendiri, tentu Anda akan memilih produk yang sesuai dengan kebutuhan dan selera Anda. Namun, apa jadinya jika Anda membeli untuk hadiah seseorang yang begitu istimewa?

Mengingat banyaknya produk yang dijual, maka Anda harus mengetahui kebutuhan dan selera orang tersebut sehingga produk dapat digunakan dengan baik oleh penggunanya.

Apabila Anda ingin membeli hadiah untuk anak kecil, maka Anda sebaiknya memilih barang yang memiliki warna-warna cerah. Namun, pilihlah barang dengan bentuk kekinian untuk diberikan kepada remaja.

3. Pilih produk yang asli

Ketenaran MINISO membuat beberapa oknum membuat produk bajakan dengan mencantumkan nama MINISO dan menjualnya dengan harga yang lebih murah. Jangan mudah tertipu dengan harga yang murah karena kualitasnya tentu akan berbeda.

Anda tidak boleh heran jika produk bajakan yang Anda beli akan lebih cepat rusak. Oleh karena itu, sebaiknya Anda membeli barang-barang di toko resmi yang ada di mall-mall kota Anda.

Kalau tidak ingin repot-repot pergi ke toko, Anda bisa memesannya secara online saja melalui beberapa marketplace terpercaya. Jadi Anda hanya perlu menunggu di rumah dan lebih hemat tenaga, bukan?

15 Rekomendasi MINISO x MARVEL Produk Terbaik

Dalam rangka menyenangkan para penggemar MARVEL yang ingin melengkapi koleksinya, MINISO memiliki katalog produk dan telah bekerjasama dengan MARVEL untuk menjual beberapa produknya tersebut.

Ada beberapa karakter terkenal yang bisa Anda temui, yaitu Iron Man, Thor, Hulk, Captain Amerika, Spider Man, Captain Marvel, dan Black Widow. Nah, berikut ini ceklist.id pilihkan sepuluh rekomendasi produk MINISO X MARVEL yang bagus untuk Anda miliki.

1. MINISO x MARVEL Clutch Bag

Miniso x Marvel katalog terbaik Miniso x Marvel Clutch Bag
Miniso x Marvel Clutch Bag
Nama ProdukMiniso X Marvel Clutch Bag
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Clutch bag merupakan salah satu bentuk tas yang bisa digunakan untuk segala aktivitas dan tujuan. Akan tetapi biasanya ditentukan berdasarkan model dan dari bahan apa model tas tersebut di buat. Clutch bag yang ada dalam rekomendasi Miniso x Marvel katalog terbaik kali ini dirancang dengan menggunakan bahan PVC premium, sehingga akan lebih tepat untuk digunakan dalam aktivitas kasual.

Miniso x Marvel katalog terbaik clutch bag memiliki ukuran yang cukup besar, sehingga dapat memuat banyak barang saat bepergian. Akan tetapi, tidak sedikit yang memanfaatkannya sebagai tempat penyimpanan kosmetik, obat-obatan, dan perintilan lainnya di rumah. Clutch bag hadir dengan beberapa varian, di antaranya, model klasik dengan tulisan Marvel di tengah, gambar superhero Spider-Man, dan masih banyak lagi.

2. MINISO x MARVEL Luggage Tag

Miniso x Marvel katalog terbaik Miniso x Marvel Luggage Tag
Miniso x Marvel Luggage Tag
Nama ProdukMiniso X Marvel Luggage Tag
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Di urutan kedua Miniso x Marvel katalog terbaik ada produk menarik untuk para kaum traveler. Produk yang dikenal dengan istilah luggage tag atau penanda Koper ini akan memudahkan pemilik koper untuk memastikan barang-barang miliknya saat menunggu bagasi. Miniso menawarkan beberapa varian luggage tag berdasarkan karakter superhero kebanggaan Marvel, di antaranya, Thor, Iron-Man, Spider-Man, Hulk, Captain Marvel dan Captain America.

Luggage tag dari Miniso ini memiliki dua pilihan model utama yaitu, hanya berupa gantungan bentuk karakter dan berbentuk seperti kartu yang bisa ditulis keterangan nama pemilik koper. Pemilihan modelnya bisa disesuaikan dengan keperluan dan selera dari traveler atau pengguna. Pasalnya, produk Miniso x Marvel katalog terbaik itu tetap memiliki fungsi yang sama yaitu, menandai kepemilikan sebuah koper agar lebih mudah untuk dikenali.

3. MINISO x MARVEL Cutlery Set

Miniso x Marvel katalog terbaik Miniso x Marvel Cutlery Set
Miniso x Marvel Cutlery Set
Nama ProdukMiniso X Marvel Cutlery Set
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Alat makan dari Miniso memang menjadi salah satu produk yang paling banyak diminati oleh konsumennya. Oleh karena itu, cutlery set menjadi salah satu produk rekomendasi dalam Miniso x Marvel katalog terbaik. Cutlery set yang disediakan juga dibuat dalam 3 paket dengan isi yang berbeda. Kemudian, masing-masing paket dibedakan lagi dalam 6 varian superhero kebanggaan Marvel.

Paket pertama berisikan sendok, garpu, dan sebuah pisau kecil dengan sentuhan warna dan gambar superhero. Paket kedua berisikan sendok dan garpu saja dengan sentuhan gambar icon superhero Marvel di ujung alat makan. Kemudian, paket ketiga berisikan sendok, garpu, dan tempat menyimpan kedua alat makan tersebut. Oleh karena itu, cutlery set menjadi pilihan tepat saat sedang mencari produk Miniso x Marvel kategori terbaik.

4. MINISO x MARVEL Shoulder Bag

Miniso x Marvel katalog terbaik Miniso x Marvel Shoulder Bag
Miniso x Marvel Shoulder Bag
Nama ProdukMiniso X Marvel Shoulder Bag
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Produk Miniso x Marvel katalog terbaik yang satu ini hadir hanya dengan dua pilihan saja, yaitu, kombinasi warna putih dengan sentuhan tali berwarna hitam, dan kombinasi warna putih dengan sentuhan tali berwarna merah. Di tengah shoulder bag terdapat lambang dan tulisan Spider-Man untuk varian tas pertama. Berbeda dengan varian kedua yang diberi tulisan Marvel berwarna putih dengan background merah yang senada.

Berbeda dengan tas Miniso x Marvel katalog terbaik lainnya, shoulder bag ini tidak berbahan PVC tapi dirancang dengan menggunakan kain kanvas premium. Sangat cocok untuk dikenakan kuliah, pergi ke perpustakaan, jalan mengitari kota, atau pergi piknik bersama teman-teman. Ukurannya sendiri kurang lebih 36.5 cm x 17 cm x 34 cm yang pastinya cukup untuk membuat banyak barang.

5. MINISO x MARVEL Massage Hammer

Miniso x Marvel katalog terbaik Miniso x Marvel Massage Hammer
Miniso x Marvel Massage Hammer
Nama ProdukMiniso X Marvel Massage Hammer
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Miniso x Marvel katalog terbaik massage hammer dapat menjadi pilihan yang cocok bagi kaum jompo yang sering merasakan pegal-pegal. Punggung merupakan salah satu area tubuh yang sering diserang rasa pegal, namun sulit untuk dijangkau karena berada di belakang tubuh kita. Oleh karena itu, kita membutuhkan alat yang bisa membantu menyelesaikan permasalahan ini seperti Massage Hammer.

Massage Hammer yang lahir dari kolaborasi Miniso bersama Marvel tersebut didesain seperti sebuah lampu taman. Ada bulatan kecil seperti bantal yang ditopang dengan setangkai kayu panjang sebagai pegangan saat akan digunakan. Cukup dengan memukul-mukulkan secara perlahan ke area pegal dengan menggunakan produk Miniso x Marvel katalog terbaik ini dan masalah akan selesai.

6. MINISO x MARVEL Water Bottle Portable 1150 ml

Miniso Marvel Terbaik Water Bottle Portable 1150ml
Miniso Marvel Water Bottle Portable 1150ml
Nama ProdukMINISO MARVEL Water Bottle Portable 1150 Ml
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Rekomendasi produk selanjutnya adalah MINISO MARVEL Water Bottle Portable 1.150 ml. Tumbler botol Minum yang satu ini memiliki desain karakter Iron Man, Thor, Hulk, Captain Amerika, dan Spider Man dengan berbagai macam warna tutup botol.

Nah, Botol Minum ini kapasitasnya cukup besar, ringan, dan mudah dibersihkan. Terkadang, minum air putih menggunakan gelas membuat seseorang malas memenuhi kebutuhan minum karena harus bolak-balik dari kamar ke dapur. Apakah Anda juga mengalami hal yang serupa?

Nah, Anda bisa menggunakan botol minum yang satu ini untuk menyimpan air minum lebih banyak dan meletakannya di kamar. Jadi, Anda bisa lebih hemat tenaga. Selain itu, Anda juga bisa menggunakannya untuk menyimpan jus buah atau sayuran favorit Anda.

7. MINISO x MARVEL Bantal Mobil

Miniso Marvel Terbaik Bantal Mobil
Miniso Marvel Bantal Mobil
Nama ProdukMINISO MARVEL Bantal Mobil
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Biasanya ada kursi mobil yang bagian kepalanya kurang empuk sehingga membuat perjalanan terasa kurang nyaman saat ingin sejenak bersandar. Nah, Anda bisa membeli MINISO MARVEL Bantal Mobil dengan ukuran 25.3×17.8cm yang bisa membuat kepala terasa lebih nyaman.

Keistimewaan bantal mobil ini selain bordiran karakter yang rapi adalah bahan bantal yang digunakan sangat lembut saat disentuh, memiliki penyangga di bagian belakang sehingga tidak mudah jatuh, dan bahan yang elastis sehingg cocok untuk lingkar leher yang berbeda.

Meskipun namanya bantal mobil, namun Anda bisa menggunakannya pada kursi kantor maupun, kursi kerja di rumah, maupun kursi belajar di kamar. Hal itu sangat menyenangkan, bukan?

8. MINISO x MARVEL Epoxy Earphones TSD-M02

MINISO MARVEL Terbaik Epoxy Earphones TSD-M02
MINISO MARVEL Epoxy Earphones TSD-M02
Nama ProdukMINISO MARVEL Epoxy Earphones TSD-M02
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Berada di perjalanan menggunakan transportasi umum tentu Anda akan melihat dan mendengar suara kendaraan maupun orang lain yang sedang berlalu-lalang. Hal itu bisa saja menganggu kenyamanan Anda.

Nah, Anda bisa meredam kebisingan tersebut dengan mendengarkan lagu-lagu kesayangan Anda menggunakan MINISO MARVEL Epoxy Earphones TSD-M02. Dengan begitu, perjalanan terasa lebih cepat. Kenyamanan yang Anda dapatkan juga dikarenakan adanya earbud silicon yang berkualitas tinggi, panjang kabel 1,2 meter, fitur mikrofon HD, dan sebagainya.

Namun sayangnya, earphone ini tidak cocok digunakan untuk Apple atau Port USB-C. Tenang saja, ada karakter Iron Man, Thor, Captain Amerika, Black Widow, Captain Marvel, dan Hulk yang bisa Anda pilih. Jadi, Anda mau pilih karakter yang mana?

9. MINISO x MARVEL Tas Selempang

Miniso Marvel Terbaik Tas Selempang
Miniso Marvel Tas Selempang
Nama ProdukMINISO MARVEL Tas Selempang
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Apakah Anda senang memakai tas selempang? Nah, Anda tetap bisa memiliki tas selempang dengan berbagai karakter dari MARVEL karena ada MINISO MARVEL Tas Selempang.

Ada beberapa pilihan yang bisa Anda miliki, yaitu comic edition, merah, hitam, hitam putih, dan abu-abu. Selain itu, ukuran tas 16x5x20cm ini bisa memuat beberapa barang penting yang Anda miliki saat akan bepergian.

Nah, talinya yang panjang dari bahu sampai pinggang tersebut mampu menambah kenyamanannya saat Anda kenakan. Jangan khawatir karena Anda bisa membelinya dengan harga di Rp100.000,00. Benar-benar affordable, bukan?

10. MINISO x MARVEL Dompet Kartu

Miniso Marvel Terbaik Dompet Kartu
Miniso Marvel Dompet Kartu
Nama ProdukMINISO MARVEL Dompet Kartu
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Saat sudah melewati usia tujuh belas tahun, biasanya Anda akan memiliki beberapa kartu penting yang harus disimpan dengan baik. Mulai dari KTP, SIM, kartu ATM, kartu asuransi, dan sebagainya.

Kalau kehilangan kartu-kartu tersebut tentu akan sangat merepotkan. Selain itu, terkadang Anda juga harus menunjukkan kartu identitas pada saat-saat tertentu untuk keperluan verifikasi. Nah, Anda bisa menyimpannya di MINISO MARVEL Dompet Kartu yang terbuat dari kulit sintetis dengan ukuran dompet 13.5×8.5cm.

Dengan begitu, Anda tidak akan bingung lagi karena kartu-kartu tersebut tidak ada yang ketinggalan. Namun, warna dompet ini terbatas karena hanya ada warna hitam, merah, dan abu-abu. Jadi, Anda mau menyimpan kartu apa saja?

11. MINISO x MARVEL Bantal Leher

Miniso Marvel Terbaik Bantal Leher
Miniso Marvel Bantal Leher
Nama ProdukMINISO MARVEL Bantal Leher
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Apakah Anda sudah pernah beli bantal leher sebelumnya? Biasanya kalau beli bantal leher hanya dapat bantalnya saja. Nah, Anda bisa sekaligus mendapatkan penutup mata kalau beli bantal leher di MINISO X MARVEL ini.

Ukuran penutup mata tersebut adalah 30x30x7cm. Jadi, semua bagian mata dapat tertutup dengan sempurna dan tidur Anda bisa lebih nyaman. Adanya desain yang menampilkan beberapa karakter dan bahan yang sangat lembut mampu menambah keistimewaan MINISO MARVEL Bantal Leher ini.

Selain itu, bagian belakang bantal dapat melindungi tulang belakang. Lalu, bagian samping bertugas untuk melindungi leher kanan dan kiri agar tidak mudah nyeri. Kini Anda tidak perlu khawatir kepala terasa sakit lagi saat bepergian, ya!

12. MINISO x MARVEL Sandal Jepit Pria

Miniso Marvel Terbaik Sandal Jepit Pria
Miniso Marvel Sandal Jepit Pria
Nama ProdukMINISO MARVEL Sandal Jepit Pria
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

MINISO benar-benar menyediakan barang yang Anda butuhkan dari atas hingga bawah. Nah kali ini produk MINISO MARVEL dikhususkan untuk para pria, seperti Anda dengan ukuran kaki 41 sampai 42.

Selain itu, warnanya juga terbatas karena hanya tersedia warna merah dan biru. Namun, sandal jepit ini cocok untuk Anda yang ingin berpenampilan simpel dan elegan saat acara-acara non formal.

Nah, bahan yang digunakan adalah 100% PVC Upper dan 100% Eva Sole. Jadi, apakah Anda sudah siap jalan-jalan memakai MINISO MARVEL Sandal Jepit Pria?

13. MINISO x MARVEL Cangkir Karakter 550 ml

Tempat Makan 600 ml" src="https://ceklist.id/wp-content/uploads/2020/12/8.-Miniso-Marvel-Tempat-Makan-600-ml.png" alt="Miniso Marvel Terbaik Tempat Makan 600 ml" width="400" height="400" /> Miniso Marvel Tempat Makan 600 ml
Nama ProdukMINISO MARVEL Cangkir Karakter 550 Ml
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Anak Anda sangat suka dengan MARVEL? Nah, Anda bisa menggunakan MINISO MARVEL Cangkir Karakter 550ml ini untuk menambah semangat sang buah hati saat minum susu. Selain itu, Anda juga bisa menjadikan produk yang satu ini menjadi hampers atau hadiah pernikahan untuk teman atau saudara Anda sukai.

Dengan begitu, koleksi mereka bisa semakin lengkap. Nah, cangkir ini memiliki kapasitas sebesar 550ml dan terbuat dari bahan stoneware. Bahan tersebut merupakan salah satu bahan premium yang bisa tahan dengan suhu tinggi sampai 100°C maupun rendah sampai 0°C.

Tak hanya itu, cangkir keren ini bisa tahan jika dimasukkan ke dalam microwave maupun Mesin Pencuci Piring. Tidak perlu khawatir mudah rusak, ya!

14. MINISO x MARVEL Double-Layered Bento Box

Miniso Marvel Terbaik Cangkir Karakter 550ml
Miniso Marvel Cangkir Karakter 550ml
Nama ProdukMINISO MARVEL Double-Layered Bento Box
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Apakah Anda terbiasa membawa bekal? Nah, salah satu barang yang dijual adalah MINISO MARVEL Double-Layered Bento Box. Produk ini bisa Anda gunakan sendiri atau keluarga Anda saat ingin membawa bekal ke kantor, sekolah, maupun saat piknik.

Nah, Anda tidak perlu khawatir karena kapasitasnya sekitar 550ml yang memiliki bagian atas dan bawah serta dilengkapi dengan garpu cantik. Dengan begitu, Bento Box ini muat untuk membawa cukup banyak makanan. Tak hanya makanan berat, Anda bisa mengisinya dengan buah, kue, kacang, sayur, dan sebagainya.

Selain itu, makanan dalam bento box ini juga bisa dipanaskan maupun didinginkan. Istimewanya, ada karakter Iron Man, Captain Marvel, Thor, Hulk, Captain America, dan Spiderman yang siap melengkapi koleksi MARVEL Anda.

15. MINISO x MARVEL Tempat Makan 600 ml

Miniso Marvel Terbaik Double-Layered Bento Box
Miniso Marvel Double-Layered Bento Box
Nama ProdukMINISO MARVEL Tempat Makan 600 Ml
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Sudah punya koleksi MARVEL karakter yang mana saja? MINISO MARVEL Tempat Makan 600 ml ini memiliki beberapa karakter yang tentu Anda sukai. Ada Captain America, Spiderman, Black Widow, Iron Man, Hulk, dan Thor.

Lalu, apa bedanya dengan Double-Layered Bento Box? Nah, bedanya adalah kotak makan ini tidak memiliki sekat dan kapasitasnya lebih besar. Lebih bisa banyak menampung makanan Anda, bukan?

Selain itu, kotak makan ini juga cocok untuk Anda yang ingin segera melahap makanan tanpa harus memindahkan bagian atas terlebih dahulu. Sama istimewanya dengan rekomendasi tempat makan sebelumnya, kotak makan ini juga microwave friendly dan aman untuk masuk ke freezer ringan.

Daftar Rekomendasi Lainnya :

Penutup

Itulah sepuluh rekomendasi produk MINISO X MARVEL terbaik yang patut dijadikan pilihan untuk koleksi sekaligus menemani kegiatan Anda. Lalu, manakah yang ingin segera Anda miliki pertama kali?

Tanggal Pembaharuan

Write A Comment

/* */