CEKLIST.ID – Rok span, atau pencil skirt adalah jenis rok yang memiliki potongan lurus dan ketat mengikuti bentuk tubuh, terutama di bagian pinggul, paha, dan betis, dengan panjang di bawah lutut atau sedikit di atas mata kaki. Rok ini umumnya dijadikan sebagai pilihan pakaian kerja, jadi atasan yang cocok juga bernuansa formal, seperti blus dan kemeja. Ada cukup banyak warna rok span di pasaran, tapi warna hitam tetap menjadi yang terfavorit. Berikut artikel mengenai beberapa rekomendasi rok span hitam untuk Anda.
Tips Memilih Rok Span Berkualitas Bagus

Sebelum populer di berbagai negara, termasuk Indonesia, model rok yang mempunyai bentuk Pensil seperti rok span ini sebenarnya sudah populer sejak tahun 1980-an dan dikenakan oleh wanita bangsawan asal Eropa. Desainnya yang membuat penampilan jadi lebih rapi membuat rok span, termasuk rok span hitam, diadopsi sebagai pakaian formal, baik untuk anak sekolah hingga pekerja. Kalau Anda mau membeli rok span, jangan lupa pertimbangkan beberapa hal di bawah ini.
1. Menyesuaikan panjang rok dengan kebutuhan
Seperti jenis rok lain, rok span hitam dibagi ke dalam tiga kategori jika dilihat dari panjangnya. Ada rok mini, midi, dan maxi, tinggal sesuaikan saja mana yang paling pas dengan kebutuhan Anda.
Rok span hitam jenis rok mini umumnya didesain dengan panjang di atas lutut atau di paha sehingga memberikan ilusi kaki yang lebih panjang ketika dipakai. Rok seperti ini sangat cocok dipakai oleh wanita dengan tubuh mungil (petite). Meski demikian, perempuan dengan kaki cukup panjang pun tetap terlihat cantik kok ketika memakai rok span mini.
Kalau Anda merasa kurang nyaman mengenakan rok span hitam mini, namun tetap ingin memperlihatkan kaki, bisa memilih jenis rok midi. Rok ini didesain dengan panjang di atas lutut hingga pertengahan betis dan menghadirkan kesan anggun sekaligus modis saat dipakai. Anda pun bisa memakainya dalam berbagai acara, baik formal maupun kasual, tinggal padankan saja dengan jenis atasan yang pas.
Untuk perempuan yang mengenakan Hijab, rok span hitam panjang atau maxi tentu jadi pilihan lebih tepat. Panjangnya yang bisa mencapai mata kaki tentu akan menciptakan menciptakan penampilan yang anggun namun tetap sopan.
2. Memilih berdasarkan bahan rok
Selain panjang atau pendeknya, Anda juga dapat memilih rok span hitam berdasarkan kain yang dipakai untuk membuat rok tersebut. Berikut karakteristik dari beberapa bahan rok span yang sering dipakai.
- Katun, merupakan pilihan ideal untuk pemilik kulit sensitif karena tidak menyebabkan iritasi. Teksturnya halus, kuat, dan berdaya serap tinggi. Tetapi karena cepat kusut, kain katun sering dipadukan dengan jenis kain lain untuk menciptakan kualitas rok yang lebih
- Poliester, merupakan kain yag cepat kering, tidak mudah kusut, dan tahan terhadap kuman maupun bakteri. Hanya saja, sirkulasi udara pada rok span hitam berbahan poliester cenderung kurang bagus, bahkan berpotensi menimbulkan iritasi pada pemilik kulit sensitif.
- Scuba, kain yang halus, padat, agak kaku, dan memiliki sedikit kilap di permukaannya. Meskipun terlihat kaku, rok span hitam berbahan scuba mempunyai tingkat elastisitas yang baik dan tahan kerutan. Kain ini pun tidak mudah kusut, bahkan sekalipun tidak langsung dilipat usai dicuci.
- Rayon, permukaannya licin dan memiliki kilau alami. Daya serap kain pun sangat baik, seperti halnya kain katun.
- Knit atau rajut, punya tekstur yang unik dan khas dengan pola terdiri dari jalinan benang yang saling terkait satu sama lain. Elastisitas rok span hitam berbahan rajut juga sangat bagus, bahkan bisa dikenakan oleh ibu hamil
3. Menyesuaikan dengan acara yang didatangi
Jika Anda akan mengenakan rok span hitam di lingkungan kerja, baik untuk wawancara maupun presentasi, pilih yang tampilannya sederhana tanpa aksen apapun. Atasan yang cocok untuk melengkapinya adalah blus atau kemeja berwarna lembut, seperti biru muda, merah muda, sage green, dan lilac. Pastikan untuk mengutamakan potongan rok yang memberikan kenyamanan dan keleluasaan bergerak.
Sedangkan untuk kepentingan lain, seperti party, pernikahan, atau acara malam lain, pilih rok span hitam dengan tampilan lebih glamor karena dibuat dari satin atau brokat. Kalau Anda mau menghadiri acara sosial, seperti gala, acara amal, atau makan malam formal menggunakan rok span, tidak ada salahnya memilih produk yang dilengkapi detail tertentu, seperti renda atau lipit.
13 Rekomendasi Rok Span Hitam Terbaik
Harga rok span hitam yang ada di pasaran tidak terlalu mahal, bahkan cukup banyak yang dijual kurang dari 100 ribuan namun mempunyai kualitas yang bagus. Berikut rekomendasi beberapa rok span warna hitam untuk berbagai keperluan, baik itu sekolah maupun bekerja.
1. Dauky Hijab Rok Span A Line

Nama Produk | Dauky Hijab Rok Span A Line |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rok span hitam yang berkualitas terbaik dari brand Dauky Hijab ini mempunyai desain yang simple dan motifnya polos. Untuk ukurannya sendiri hadir dengan L, 2XL, dan 3 XL yang bisa digunakan oleh wanita bertubuh gemuk. Selama digunakan, rok span yang satu ini terasa nyaman dan dapat dipadukan bersama outfit lainnya untuk mempercantik penampilan Anda. Tampilannya sangat casual dan sederhana dengan material yang digunakan yaitu stretch denim. Tidak heran jika selama digunakan terasa lebih lembut dan dapat membuat Anda menjadi lebih leluasa untuk bergerak.Pada bagian pinggang, sudah dilengkapi dengan karet yang cocok sekali untuk dikombinasikan dengan Tunik. Rok seharga Rp170.100 tersebut tidak menerawang dan terasa ringan untuk digunakan.
2. Isla Rok Span Basic Rib Texture

Nama Produk | Isla Rok Span Basic Rib Texture |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi produk rok span hitam terbaik untuk wanita bisa Anda andalkan dari brand Isla. Rok yang satu ini mempunyai motif yang polos namun terasa elegan untuk digunakan. Bisa Anda gunakan untuk acara informal maupun acara formal pada kegiatan tertentu. Untuk ukurannya sendiri yaitu mulai dari XS hingga XXL yang sangat nyaman digunakan. Hal ini berkat adanya perpaduan antara bahan katun dan corduroy. Secara tekstur, rok span merk Isla ini terasa lembut dan halus jika mengenai kulit Anda. Cocok dikombinasikan bersama dengan OOTD yang lainnya dan untuk satu produknya dibanderol Rp129.900 saja. Anda bisa mendapatkan produk rok bergaya span ini melalui Isla Official Store di Shopee Mall.
3. CottonInk Rok Span Wavy Glaucia

Nama Produk | CottonInk Rok Span Wavy Glaucia |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi produk rok span terbaik yang tidak mudah rusak dan awet digunakan kini telah hadir dari merk CottonInk. Menariknya dari rok span tersebut mempunyai desain yang unik dan berbeda dengan rok bergaya span lainnya. Ukuran dari rok tersebut yaitu S, M, dan L yang dapat Anda gunakan bersama pilihan OOTD lainnya untuk membuat kesan penampilan menjadi lebih fashionable. Material yang digunakan yaitu polyester dimana membuat Anda menjadi nyaman. Terdapat motif dengan warna putih yang berbentuk seperti gelombang. Pada bagian pinggang dibuat dengan karet yang mempermudah Anda dalam menggunakannya dan tentunya tidak membuat pinggang menjadi sakit. Rok bergaya span dari CottonInk ini dibanderol seharga Rp299.000 saja.
4. HaymeeIDN Rok Span Wiron Hitam

Nama Produk | HaymeeIDN Rok Span Wiron Hitam |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
HaymeeIDN Rok Span dibuat menggunakan perpaduan katun dan poliester, menghasilkan karakteristik kain yang adem dan tidak mudah kusut. Panjangnya yang sampai mata kaki menjadikan rok span hitam ini bisa dipakai oleh semua kalangan, baik itu anak sekolah, PNS, maupun pekerja di sektor swasta, yang berhijab maupun non-hijab. Pada bagian pinggangnya terdapat slot untuk ikat pinggang, jadi tinggal pasangkan saja kalau lingkar pinggang rok sedikit kebesaran. HaymeeIDN Rok Span tersedia dalam ukuran S dengan LP 70 cm sampai 3XL dengan LP 90 cm, harganya mulai dari 90 ribuan rupiah.
5. MyYoora Highwaisted Slim Pencil Skirt Drawstring RK190-Black

Nama Produk | MyYoora Dayeon Tulip Midi Skirt RK202/RK209/RK196 |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Kalau Anda bosan dengan rok span hitam polos, coba deh produk keluaran MyYoora ini. Selain menggunakan bahan spring cotton untuk kainnya, MyYoora Dayeon Tulip Midi Skirt diberi tambahan tali belt pada bagian atas untuk membuat penampilan Anda terlihat lebih feminin. Kain yang dipakai untuk rok ini juga cukup nyaman digunakan, lingkar pinggangnya antara 62 – 82. Produk ini dapat dipesan melalui official store MyYoora dengan harga 100 ribuan rupiah.
6. NEXXA Rok Span Panjang R.3011

Nama Produk | NEXXA Rok Span Panjang R.3011 |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
NEXXA Rok Span R.3011 juga dibuat menggunakan bahan scuba super yang cukup tebal dan tidak menerawang, namun tetap adem walaupun dipakai seharian. Rok span hitam ini memiliki panjang kategori maxi dan pinggang full karet, jadi bisa melar dari 68 cm sampai dengan 92 cm. Jahitannya pun sangat rapi, dijamin tidak mudah robek selama bertahun-tahun. NEXXA Rok Span R.3011 hanya tersedia dalam ukuran all size, harganya sekitar 80 ribuan rupiah.
7. T.I.N Rok Rajut Span

Nama Produk | T.I.N Rok Rajut Span |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Untuk menjamin kualitasnya, T.I.N Rok Rajut Span hanya dibuat dari bahan knit akrilik wol premium sehingga menghasilkan hasil benang yang rapat. Meskipun rajutan benangnya sangat kuat, rok span hitam ini bisa melar lho, bahkan bisa dipakai hingga berat badan 68 kg. Ada dua jenis panjang T.I.N Rok Rajut Span yang tersedia, yaitu yang panjangnya maxi serta panjang 7/8, tinggal dipilih sesuai kebutuhan untuk kuliah atau bekerja. Untuk harga, rok ini dijual 96 ribuan rupiah pada toko online T.I.N di marketplace.
8. CLOTIVA Wenda Skirt

Nama Produk | CLOTIVA Skirt Wenda Knit |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sebagai rok span hitam yang terbuat dari bahan rajut, elastisitas CLOTIVA Wenda Skirt tidak perlu diragukan lagi. Lingkar pinggang pada rok ini bahkan bisa melar hingga 122 cm, jadi bisa digunakan oleh perempuan dengan berat badan hingga 88 cm. Tertarik membelinya? Pesan saja langsung CLOTIVA Wenda Skirt melalui toko online-nya di Shopee, harganya tidak terlalu mahal kok, sekitar 90 ribuan rupiah.
9. FAME Rok Span Wanita Midi Hitam

Nama Produk | FAME Rok Span Wanita Panjang Hitam |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Memiliki ukuran yang cukup panjang dan potongan regular fit, FAME Rok Span Hitam memang sangat cocok untuk kepentingan ootd formal dan dipasangkan dengan blus atau kemeja favorit. Rok ini dibuat menggunakan material Polycotton dan memiliki variasi ploy pada bagian samping depan, membuatnya terlihat lebih rapi ketika dipakai. Tersedia mulai dari ukuran S dengan lingkar pinggang 68 cm hingga XL dengan LP 86 cm, FAME Rok Span Midi dijual dengan harga 200 ribuan rupiah.
10. Ahlami-Yura Skirt Rok Span Premium

Nama Produk | Ahlami-Yura Skirt Rok Span Premium |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Jenis kain yang dipakai untuk membuat rok span hitam ini menggunakan jenis kain scuba import yang memiliki tektur lembut dan nyaman ketika digunakan. Pada bagian depannya terlihat sederhana namun tetap rapi yang membuat tampilan rok terlihat lebih cantik ketika digunakan. Sebagai informasi, ukuran yang digunakan pada Ahlami-Yura Skirt Rok Span Premium ini all size fit yaitu satu ukuran. Produk ini tersedia dengan ukuran panjang rok 92 cm, pinggang 66-100 cm dan lingkar bagian bawah 100 cm, dan harganya sekitar 90 ribuan rupiah saja.
11. Cheerilee Rok Ibu Hamil Span RS01

Nama Produk | Cheerilee Rok Ibu Hamil Span RS01 |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Siapa bilang ibu hamil tetap tidak bisa tampil stylish menggunakan rok span hitam? Cheerilee Rok Ibu Hamil Span RS01 sangat bisa diandalkan untuk keperluan itu. Selain dibuat menggunakan bahan knit premium yang ringan, tebal, dan bisa melar, desainnya sendiri disesuaikan dengan bentuk ergonomis perut plus tambahan adjusment pada area pinggang, jadi rok bisa dipakai sampai hamil 9 bulan. Cheerilee tersedia dalam dua pilihan panjang, ada midi dan maxi ukuran reguler dan large, semuanya dijual dengan harga yang sama, yaitu 140 ribuan rupiah.
12. Cardinal Femme Rok Span D0020F01A

Nama Produk | Cardinal Femme Rok Span D0020F01A |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Dalam urusan pakaian ootd untuk kuliah dan bekerja, kualitas Cardinal memang tidak perlu diragukan lagi, tidak terkecuali rok span hitam ini. Untuk bahannya, digunakan material poliester kemudian didesain dalam potongan midi yang panjangnya sampai menutupi lutut. Pilihan ukuran Cardinal Femme Rok Span cukup banyak lho, mulai dari S sampai dengan XXL, dan dibandrol sekitar 300 ribuan rupiah pada official store Cardinal.
13. Rok Kulit Hitam Panjang Wanita By Tailor Labs

Nama Produk | Rok Wanita Bodycon High Waist By Tailor Labs |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Dengan bahan yang tepat, rok span hitam juga bisa digunakan untuk street style lho, Rok Bodycon High Waist by Tailor Labs, salah satunya. Produk ini dibuat menggunakan kulit sintetis PU leather dalam warna hitam solid yang terlihat mewah, sangat cocok dipadankan dengan kemeja atau pakaian lengan panjang, lalu kenakan sepatu boots sebagai alas kakinya. Pilihan ukurannya pun cukup banyak, mulai dari S untuk LP 62 cm sampai XXL untuk LP 82 cm. Jika tertarik, Anda bisa memesan rok ini melalui toko online Tailor Labs dengan harga 190 ribuan rupiah.
Tampil Fashionable dengan Rok Span Hitam
Selain memberikan kesan formal, rok span hitam juga bisa membuat penampilan Anda terlihat timeless. Yuk tampil fashionable menggunakan rok span, dengan berbagai ide ootd di bawah ini.
1. Classic chic
Padukan rok span hitam dengan blus putih, masukkan blus supaya terlihat lebih rapi. Untuk luarannya, pakai blazer slim-fit denyan warna lebih cerah. Lengkapi dengan high heels berwarna senada dengan blazer, tote bag, dan anting mutiara.
2. Office glam
Pasangkan rok span hitam dengan kemeja berpotongan ramping dalam warna netral, lalu kenakan sabuk untuk menambahkan sentuhan glamor. Jangan lupa pakai high heels dan tas kerja yang stylish sebagai penyempurnanya.
3. Edgy rocker
Pilih rok span hitam berbahan kulit, lalu padankan dengan tank top hitam yang terbuat dari bahan berkerut dan Jaket kulit warna Coklat atau abu-abu. Sebagai alas kakinya, Anda bisa pilih sepatu boots warna hitam. Jika cukup percaya diri, kenakan gelang tangan berduri sebagai aksesoris tambahan.
4. Business casual
Ide OOTD ini dapat Anda kenakan ketika akan bertemu dengan klien atau meeting. Pastikan untuk memilih rok span hitam yang clean, lalu padankan dengan blus longgar dan blazer yang sesuai. Selain sepatu hak dan tas kerja, outfit ini juga semakin bagus kalau dilengkapi jam tangn atau gelang minimalis.
5. Evening elegance
Bukan hanya untuk keperluan kuliah, kerja, atau sekolah, rok span hitam juga bisa digunakan untuk acara malam lho. Anda dapat memilih rok yang terbuat dari kain satin, kemudian pakai atasan yang menyatu dengan rok, seperti bodysuit. Kalau mau tampilan lebih stunning, coba tambahkan dengan blazer cropped untuk luaran. Jangan lupa kenakan high heels dan kalung atau gelang berlian untuk memperkuat kesan mewah pada tampilan Anda.
6. Casual chic
Meskipun terlihat santai, ide ootd satu ini juga dapat dipakai ketika ke kantor atau kampus kok. Kenakan rok span hitam dengan kemeja chambray, lalu tambahkan ikat pinggang yang punya pengait berbentuk bulat. Untuk memperkuat kesan kasualnya, pakai flatshoes atau wedges, sling bag, dan kaca mata hitam.
7. Monochrome minimalist
Bagi orang-orang yang kurang percaya diri dengan ootd dengan aksen cukup ramai, ide satu ini bisa dipilih. Pasangkan rok span hitam dengan atasan berwarna sama, tapi berikan sentuhan kontras melalui sepatu hak berwarna beda, seperti merah atau biru. Lengkapi dengan handbag dan aksesori minimalis, seperti gelang emas tipis.
8. Preppy chic
Untuk memperoleh kesan preppy, atasan yang cocok dengan rok span hitam adalah kaus polo berkerah putih dan cardigan warna cerah sebagai luarannya. Untuk alas kaki, Anda bisa kenakan sepatu loafer supaya terlihat rapi. Sempurnakan look ini dengan Kacamata wayfarer dan tote bag.
9. Boho festival
Rok span hitam juga bisa dipakai untuk ootd bernuansa boho lho, asalkan yang terbuat dari bahan chiffon atau kain tipis lainnya. Untuk atasannya, pilih crop top dengan detail renda atau tali yang dipadukan dengan outer terbuka. Terakhir, kenakan sandal gladiator, tas selempang bermotif etnik, kalung layering, dan gelang tangan berliontin.
Kesimpulan
Rok span hitam bisa dibilang menjadi pilihan bawahan utama untuk formal outfit, baik itu untuk sekolah, kuliah, maupun bekerja. Di sini sudah ada rekomendasi beberapa produk rok span warna hitam dengan warna hitam, plus beberapa ide paduannya.
Daftar Rekomendasi Lainnya :
- 10 Model Rok Batik Hijab Terbaik
- 10 Warna Rok Plisket Terbaik
- 10 Model Celana Panjang Wanita
- 10 Celana Formal Wanita Terbaik
- 10 Celana Jeans Panjang Wanita Longgar
Tanggal Pembaharuan