CEKLIST.ID – Untuk menyimpan jilbab, biasanya diperlukan lemari gantung atau lemari pakaian yang menyediakan space gantungan cukup lega. Hal ini disebabkan penyimpanan jilbab dengan cara dilipat justru akan membuat jilbab yang telah disetrika jadi kurang rapi ketika dipakai lagi. Oleh karena itu, pada artikel ini akan dibahas secara lengkap mengenai model lemari jilbab minimalis serta beberapa cara menyimpan jilbab supaya tetap rapi dan tidak kusut.

Tips Memilih Lemari Jilbab Minimalis

Model Lemari Jilbab Minimalis
Gambar Ilustrasi Model Lemari Minimalis / (Merk Cubic Luna BL 121)

Pada dasarnya, model lemari jilbab minimalis bisa digabungkan dengan lemari pakaian yang di dalamnya terdapat space untuk gantungan. Untuk memperoleh lemari jilbab kualitas terbaik, Anda bisa perhatikan beberapa hal di bawah ini.

1. Mengetahui bahan pembuatnya

Sebagai lemari yang tidak memuat barang terlalu berat, model lemari jilbab minimalis yang terbuat dari plastik bisa menjadi pilihan terbaik. Selain harganya relatif murah, lemari berbahan plastik tahan rayap, antijamur, antikarat, dan tahan rayap. Beratnya yang relatif ringan membuat Lemari Plastik dapat dibongkar pasang dan bersifat portable. Keunggulan lain dari tempat jilbab berbahan plastik adalah sangat mudah dirawat, cukup dilap dengan air, dan lemari plastik langsung bersih lagi.

Kalau mau model lemari jilbab minimalis yang kuat sekaligus bisa mempercantik ruangan, maka lemari bahan kayu jadi pilihan paling tepat. Untuk produk yang lebih awet, sebaiknya memilih lemari dari kayu solid tanpa campuran apa pun karena lebih kuat dibandingkan kayu campuran. Salah satu jenis kayu solid yang dikenal kuat, tampak mewah, dan Tahan Lama adalah kayu jati. Kayu jati juga tidak mudah berjamur dan akan memberikan kesan hangat di ruangan, namun harganya juga tergolong mahal.

Brand Sale!!
Liveterbaru
Event Shopee LIVE
Dapatkan Promo Shopee Mega...Show More
Dapatkan Promo Shopee Mega Sale Ramadhan Show Less

Alternatif bahan kayu pada model lemari jilbab minimalis yang juga awet namun harganya lebih murah dibandingkan lemari kayu jati adalah lemari berbahan particle board. Particle board merupakan kumpulan potongan kayu kecil, serat, dan bubuk kayu yang dicampur menjadi satu kemudian dibentuk menjadi lemari. Namun, kekuatan dari material ini memang tidak seunggul lemari berbahan kayu jati.

Kalau Anda mencari model lemari jilbab minimalis yang tidak hanya awet, tetapi juga kuat menopang beban berat dan tidak mudah berjamur, maka lemari berbahan besi jadi pilihan tepat. Sebagai salah satu logam yang sangat padat, besi memang menawarkan kekuatan yang relatif lebih baik dibandingkan dengan lemari plastik maupun kayu sehingga akan aman kalau Anda menaruh banyak sekali jilbab di dalamnya. Meski demikian, lemari besi seringkali cukup berat untuk dipindahkan dan harus dirawat dengan sangat baik agar terhindar dari karat.

2. Menyesuaikan model pintu lemari dengan ruangan

Kalau ruangan di rumah cukup luas, Anda bisa memilih model lemari jilbab minimalis yang memiliki pintu engsel, karena lemari seperti ini membutuhkan space yang cukup luas ketika dibuka. Akan tetapi, kalau ruangan tergolong sempit dan tetap ingin memilih lemari jilbab berengsel, Anda bisa memilih lemari yang minimalis yang tidak memerlukan space tambahan terlalu luas.

Brand Sale!!
Liveterbaru
Event Shopee LIVE
Dapatkan Promo Shopee Mega...Show More
Dapatkan Promo Shopee Mega Sale Ramadhan Show Less

Jenis pintu lemari yang paling cocok pada model lemari jilbab minimalis adalah pintu geser, karena cara membukanya tinggal dengan digeser ke kanan maupun ke kiri, jadi tidak akan terlalu memakan banyak ruang. Sekalipun ruangan tidak terlalu luas, namun tidak akan terasa sempit karena model pintu lemarinya. Keunggulan lain dari lemari jenis ini adalah desainnya yang tampak sleek dan simpel sehingga ruangan di rumah akan selalu terlihat rapi.

Selain model pintu, Anda juga bisa mengecek berapa jumlah pintu pada model lemari jilbab minimalis yang akan dibeli. Untuk lemari dengan pintu geser, misalnya, jumlah pintu tidak selalu berbanding lurus dengan ukuran lemari. Ada produk yang ukurannya kecil tetapi punya lebih dari 2 pintu, tetapi ada juga produk yang ukurannya besar tetapi didesain dengan hanya 1 pintu atau 2 pintu saja.

Kalau jumlah pintu dari model lemari jilbab minimalis yang Anda pilih cukup banyak, pastikan konstruksinya cukup kokoh untuk mengakomodasi jumlah pintu tersebut, caranya dengan dengan melihat bagian atas lemari atau partisinya. Cek juga apakah pintunya melengkung secara berlebihan atau tidak, atau apakah pintu itu tetap tegak meskipun digeser dan tidak tertutup dengan rapat.

3. Mempertimbangkan lemari yang sudah dilengkapi kaca

Berbagai model lemari jilbab minimalis yang punya 1 pintu atau lebih biasanya sudah dilengkapi dengan kaca, jadi Anda tidak perlu membeli kaca secara terpisah untuk mengecek tampilan pada hari itu. Selain memilih lemari dengan hanya satu kaca pada salah satu puntunya, Anda juga bisa mempertimbangkan lemari dengan kaca di seluruh pintu agar pantulan terlihat dari berbagai sudut ruangan.

12 Rekomendasi Model Lemari Jilbab Minimalis

Berbagai model lemari jilbab minimalis sekarang sudah bisa dipesan melalui e-commerce, baik itu Shopee, Tokopedia, Lazada, dan e-commerce lainnya. Berikut ceklist.id bahas beberapa lemari tersebut selengkapnya.

1. iFURNHOLIC Lemari Hijab Maliqa Rak Gantung

Model Lemari Jilbab Minimalis Terbaik Ifurnholic Lemari Hijab Maliqa Rak Gantung
iFURNHOLIC Lemari Hijab Maliqa Rak Gantung
Nama ProdukIFURNHOLIC Lemari Hijab Maliqa Rak Gantung
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Buat Anda yang menggunakan hijab, disarankan untuk menggunakan model lemari jilbab minimalis dari merk iFURNHOLIC. Untuk harga produknya sendiri yaitu Rp1.590.000 saja dengan kualitas yang premium tentunya. Produk ini hadir dengan desain 2 pintu yang sangat estetik untuk dipandang. Pilihan dari warnanya sendiri yaitu ivory dan brown. Dengan begitu, produk tersebut mampu membuat jilbab Anda jadi lebih rapi dan tidak mudah untuk berdebu.

Modelnya lebih minimalis dan pastinya cocok digunakan untuk Anda yang mengadopsi gaya hidup simple. Dimensi ukurannya sendiri yaitu 59 cm x 34 cm x 160 cm dan sudah memiliki 5 buah tiang pada bagian atas dan bawah lemari jilbab dari iFURNHOLIC. Sehingga, jika dijumlahkan secara keseluruhan maka berjumlah sebanyak 10 buah tiang. Anda bisa menggantung produk jilbab yang Anda miliki dengan produk lemari ini.

Terbuat dari papan partikel yaitu PVC sheet dan sudah dilengkapi dengan partikel laminasi dekoratif yang mempesona. Kualitasnya, juga sangat bagus dan membuat tampilan kamar Anda jadi lebih kekinian berkat desainnya.

2. Trenz Furniture Lemari Hijab 2 Pintu Minimalis

Model Lemari Jilbab Minimalis Terbaik Trenz Furniture Lemari Hijab 2 Pintu Minimalis
Trenz Furniture Lemari Hijab 2 Pintu Minimalis
Nama ProdukTrenz Furniture Lemari Hijab 2 Pintu Minimalis
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Produk model lemari jilbab minimalis dari Trenz Furniture tersebut sudah dilengkapi dengan lampu. Hal ini bisa membantu Anda dalam mencari produk hijab yang akan dicari terutama ketika sedang mati lampu. Warnanya yang tersedia yaitu light Sonoma dan marble. Produk ini mampu menampung hijab hingga beratnya mencapai 30 kg. Produk ini berukuran 64 cm x 40 cm x 126 cm yang terbuat dari bahan besi powder coating.

Selain itu, material pendukung lainnya yang digunakan dalam membuat produk ini yaitu kayu particle board. Produk ini punya banyak tiang yang bisa digunakan untuk menyimpan koleksi hijab Anda di rumah. Produk model lemari jilbab minimalis dari Trenz Furniture tersebut telah dibekali dengan kaca. Keunggulannya yaitu punya laci penyimpanan dan sekat yang berada di bagian bawah lemari.

Dengan begitu, Anda bisa menyimpan aneka Kaos Kaki dan juga aksesoris lainnya. Alhasil, produk ini sangat multifungsi sekali. Pada bagian atas lemari, Anda bisa menambahkan Produk Skincare atau make up dan juga bunga artificial agar tampak lebih indah.

3. Nine Box Rak Hijab

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - Nine Box Rak Hijab
Lemari Jilbab Minimalis – Nine Box Rak Hijab
Nama ProdukNine Box Rak Hijab
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Berukuran 60 cm x 30 cm x 165 cm, Nine Box Rak Hijab bisa digunakan untuk menyimpan hingga 150 pcs jilbab, sajadah, sarung mukena, dan lainnya dengan beban total 25 kg. Tempat jilbab ini terbuat dari material pipa besi sebagai kerangkanya serta konektor dan cover plastik yang bisa dengan mudah dirangkai sendiri. Supaya muatannya seimbang di keseluruhan bagian, Anda bisa menggantung 3 pcs jilbab di rak depan-belakang serta 1 pcs hijab di setiap rak kanan-kiri. Selain tidak memenuhi ruangan, model lemari jilbab minimalis ini cukup ringan dan mudah dipindahkan ke ruangan lainnya.

Nine Box Rak Hijab bisa dibeli langsung di official store-nya dengan harga 170 ribuan rupiah. Anda juga bisa menambahkan roda untuk memudahkan pemindahan lemari, hanya saja rodanya dijual secara terpisah.

4. Pira Metropolis OX Aruna 3P

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - Pira Metropolis OX Aruna 3P
Pira Metropolis OX Aruna 3P
Nama ProdukPira Metropolis OX Aruna 3P
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

PIRA Aruna 3P didesain dengan tiga pintu, dengan dua bagian pintu di sebelah kiri menyediakan ruang luas untuk menggantung jilbab dan pintu paling kanan menyediakan tempat penyimpanan terbuka untuk pakaian yang dilipat. Lemari ini terbuat dari material particle board kelas A yang sangat tebal, tidak mudah keropos maupun berjamur, jadi dijamin awet dalam waktu bertahun-tahun. Model lemari jilbab minimalis ini memiliki ukuran 119,9 cm x 43 cm x 182 cm yang cukup menampung beban hingga lebih dari 30 kg.

Model lemari jilbab minimalis ini tersedia dalam dua varian, yaitu warna putih dan pro oak-white yang bisa disesuaikan dengan beragam warna cat ruangan. Pada bagian deck belakangnya dilaminasi 2 sisi supaya lebih tahan lama. PIRA Aruna 3P dapat dipesan melalui official store PIRA dengan harga cukup murah, sekitar 990 ribuan rupiah.

5. Mobelio Lemari Hijab Scandinavian White IRIS

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - Mobelio Lemari Hijab Scandinavian White IRIS
Lemari Jilbab Minimalis – Mobelio Lemari Hijab Scandinavian White IRIS
Nama ProdukMobelio Lemari Hijab Scandinavian White IRIS
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Mobelio Lemari Hijab Scandinavian dibuat dari material particle board dan MDF berkualitas terbaik dengan ketebalan hingga 15 mm ditambah MDF-nya setebal 3 mm. Hadir dalam pilihan warna paper overlay white, lemari ini sangat pas dijadikan sebagai model lemari jilbab minimalis untuk mengisi kamar maupun ruangan lainnya di rumah. Selain space gantungan untuk menata berbagai koleksi jilbab Anda, di dalam lemari juga terdapat rak maupun laci yang luas untuk menyimpan barang lainnya.

Mobelio Lemari Hijab Scandinavian tersedia dalam 3 pilihan ukuran, mulai dari panjang 160 cm dengan 4 pintu, 199,8 cm dengan 5 pintu, dan 239,6 cm dengan 6 pintu. Untuk harganya, model lemari jilbab minimalis ini dijual sekitar 2,5 juta – 3,4 jutaan rupiah.

6. Cubic Lemari Kecil Minimalis LUNA BL 121

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - Cubic Lemari Kecil Minimalis LUNA BL 121
Lemari Minimalis – Cubic Lemari Kecil Minimalis LUNA BL 121
Nama ProdukCubic Lemari Kecil Minimalis LUNA BL 121
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Terbuat dari particle board dengan motif kayu, bagian luar Cubic LUNA BL 121 dilapisis dengan sheet premium yang terlihat mengkilap dan mewah. Ukurannya yang tidak terlalu besar, hanya 80 cm x 41 cm x 122 cm, menjadikan produk ini bukan hanya bisa dijadikan sebagai model lemari jilbab minimalis, melainkan juga bisa menjadi lemari kabinet maupun organizer untuk barang-barang yang berukuran kecil. Hadir dalam dua pilihan, yaitu Sonoma Oak-White Emboss dan Sonoma Brown-Grey, Cubic LUNA BL 121 dibanderol dengan harga 520 ribuan rupiah saja.

7. NAIBA Lemari MSC Boston Gantung

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - NAIBA Lemari MSC Boston Gantung
Lemari Minimalis – NAIBA Lemari MSC Boston Gantung
Nama ProdukNAIBA Lemari MSC Boston Gantung
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Jika Anda mencari model lemari jilbab minimalis berbahan plastik dan cukup tinggi, Naiba Lemari MSC Boston Gantung akan jadi pilihan tepat. Lemari setinggi 171 cm ini bukan hanya bisa digunakan sebagai tempat jilbab, tetapi juga bisa digunakan untuk menggantung baju, celana, gamis, mukena dan sebagainya. Meskipun terbuat dari plastik, setiap susunnya dapat menahan beban hingga lebih dari 20 kilogram. Pada bagian bermukaannya dilapisi dengan foil anti gores sehingga tampilan mulusnya bisa bertaha dalam waktu yang lama.

Naiba Lemari MSC Boston Gantung tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu hitam, cokelat, dan putih. Karena terbuat dari bahan plastik, harga model lemari jilbab minimalis ini terbilang murah, sekitar 580 ribuan rupiah saja.

8. AKAKO Lemari Gantung + Rak Motif Rotan A3G 1.4

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - AKAKO Lemari Gantung + Rak Motif Rotan A3G 1.4
Lemari Minimalis – AKAKO Lemari Gantung + Rak Motif Rotan A3G 1.4
Nama ProdukAKAKO Lemari Gantung + Rak Motif Rotan
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

AKAKO Lemari Gantung + Rak A3G 1.4 juga terbuat dari plastik dan memiliki dimensi 111 cm x 51 cm x 141 cm. Model lemari jilbab minimalis ini didesain dalam pilihan warna yang cenderung gelap, ada hitam, Coklat tua, dan merah bata, sehingga tidak akan terlalu mencolok ketika diletakkan pada ruangan di rumah. Seperti produk lemari dari plastik pada umumnya, harga AKAKO Lemari Gantung + Rak A3G 1.4 cukup terjangkau, hanya 800 ribuan rupiah. Perawatannya pun sangat mudah, tinggal dilap dengan air untuk membersihkan debu yang menempel dalam 2-4 minggu sekali.

9. Nine Box Lemari Gantung Type DW

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - Nine Box Lemari Gantung Type DW
Lemari Minimalis – Nine Box Lemari Gantung Type DW
Nama ProdukNine Box Lemari Gantung Type DW
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Pada model lemari jilbab minimalis dari Nine Box ini terdapat empat ruang rak berukuran 45 cm x 45 cm x 45cm, 1 ruang lain berukuran 60 cm x 45 cm x 45 cm, dan satu ruang khusus untuk menggantung jilbab hingga maksimal 20 kg. Pada bagian luarnya terdapat cover dari kain non wooven yang anti air dan resleting untuk melindungi isinya aman dari kotoran hingga serangga.

Seperti lemari gantung Nine Box sebelumnya, Nine Box DW juga terbuat dari material pipa besi dengan konektor plastik yang sangat mudah dirangkai sendiri. Model lemari jilbab minimalis ini tersedia dalam pilihan warna maroon, hitam, abu dan dijual dengan harga 200 ribuan rupiah.

10. TORAYA Lemari Gantung Minimalis MR-CA 60

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - TORAYA Lemari Gantung Minimalis MR-CA 60
Lemari Minimalis – TORAYA Lemari Gantung Minimalis MR-CA 60
Nama ProdukTORAYA Lemari Gantung Minimalis MR-CA 60
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Tampilan TORAYA Lemari Gantung MR-CA 60 WH terbilang cukup unik dengan adanya satu ruang rak lengkap dengan penutup dan di sampingnya terdapat ruang untuk menggantung jilbab maupun pakaian lainnya. Lemari ini terbuat dari material kayu mahogany dengan finishing MDF yang membuatnya tampak mengkilap sekaligus berfungsi sebagai antirayap. Didesain dalam ukuran 60 cm x 40 cm x 174 cm, TORAYA Lemari Gantung MR-CA 60 WH dijual dengan harga 1,3 jutaan rupiah. Ketika ada pemesanan, produk ini diantarkan dalam kondisi semi K/D sistem, artinya bodi lemari sudah terpasang dan Anda tinggal menyambung lemari, laci bawah, serta pipa gantungan.

11. Orange Official Shop Lemari 16 Pintu+ 2 Gantungan Baju

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - Orange Official Shop Lemari 16 Pintu+ 2 Gantungan Baju
Lemari Minimalis – Orange Official Shop Lemari 16 Pintu+ 2 Gantungan Baju
Nama ProdukOrange Official Shop Lemari 16 Pintu
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Model lemari jilbab minimalis dari Orange Official Shop berbentuk seperti loker dan memiliki total 16 pintu plus 2 gantungan baju. Terbuat dari material plastik, lemari ini berukuran 144 cm x 36 cm x 144 cm yang sangat mudah dirakit serta bersifat portable. Orange Official Shop Lemari 16 pintu dijual dengan harga cukup terjangkau, sekitar 480 ribuan rupiah dan dapat menampung beban hingga 15 kilogram.

12. Dekoruma RUNA Lemari Terbuka

Model Lemari Jilbab Minimalis Gantungan - Dekoruma RUNA Lemari Terbuka
Lemari Minimalis – Dekoruma RUNA Lemari Terbuka
Nama ProdukDekoruma RUNA Lemari Terbuka
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

DEKORUMA Heim Studio RUNA dibuat dari material utama PB board dengan lapisan paper lamination yang membuatnya tahan terhadap jamur maupun pelapukan. Model lemari jilbab minimalis ini dibuat dalam ukuran 60 cm x 49 cm x 180.5 cm dan sudah memungkinkan untuk menampung beban hingga lebih dari 30 kg. Karena ukurannya yang cukup ramping, produk ini fleksibel untuk diletakkan di manapun dan tidak akan membuat ruangan terasa sempit. Untuk harganya, DEKORUMA Heim Studio RUNA dijual dengan harga 1,4 jutaan rupiah.

Tips Menyimpan Jilbab Agar tidak Kusut

Meskipun sudah disetrika dengan rapi, perempuan berjilbab seringkali menemui masalah jilbabnya kembali kusut ketika akan digunakan. Salah satu cara mengatasinya memang dengan meletakkan jilbab pada model lemari jilbab minimalis pada bagian gantungannya. Selain itu, masih ada hal lain yang perlu diperhatikan agar jilbab tidak kusut, berikut selengkapnya.

  1. Pisahkan jilbab berdasarkan frekuensi pemakaian, letakkan jilbab yang sering dipakai pada bagian depan atau bagian yang mudah dijangkau.
  2. Mengelompokkan jilbab berdasarkan jenis maupun modelnya. Misalnya jilbab segi empat bisa dilipat secara simetris, sedangkan jilbab instan tidak perlu dilipat karena bisa mengubah bentuknya.
  3. Mengelompokkan berdasarkan bahannya, terutama pada jilbab yang bahannya licin karena bisa membuat tumpukan jilbab bahan lainnya jadi lebih berantakan.
  4. Menggunakan hanger khusus jilbab yang mudah ditemui di e-commerce yang memuat cukup banyak jilbab tanpa membuatnya berantakan.
  5. Kalau lemari sudah penuh, tidak ada salahnya untuk memasang gantungan tambahan pada pintu maupun sisi lemari. Cara ini direkomendasikan jika lemarinya tidak memiliki gantungan.
  6. Membuat gantungan jilbab sendiri dengan pipa karton yang disesuaikan dengan ukuran laci lemari lalu masukkan jilbab ke dalamnya.
  7. Manfaatkan gantungan sabuk yang tidak terpakai untuk menata jilbab yang bahannya tipis, seperti jilbab paris atau diamond.
  8. Pasang gelang gorden pada tiang gantungan yang ada di dalam lemari. Anda juga bisa menggantinya dengan cincin tirai kamar mandi atau Shower curtain ring yang biasanya dijual dalam satu paket isi 12 lusin cincin.

Kesimpulan

Baik jilbab segi empat maupun instan sebenarnya tidak direkomendasikan untuk disimpan dengan cara dilipat, karena akan membuatnya kurang rapi ketika dipakai. Jika tengah mencari model lemari jilbab minimalis yang punya space cukup luas untuk menggantung jilbab, di artikel ini sudah dibahas rekomendasinya secara lengkap.

Daftar Rekomendasi Lainnya :

Tanggal Pembaharuan

Write A Comment

/* */