CEKLIST.ID – Sudah menjadi rahasia umum kalau Indonesia terkenal dengan batiknya yang memiliki motif beragam sehingga tidak heran kalau saat ini sudah banyak motif Baju Batik Wanita yang ada di pasaran. Perlu diketahui kalau batik tidak hanya sekadar pakaian, tetapi juga merupakan simbol kekayaan budaya Indonesia yang kaya akan makna dan sejarah. Dengan begitu banyak pilihan motif, baju batik wanita tidak hanya menjadi pilihan fashion, tetapi juga sarana untuk merayakan kekayaan seni dan budaya Indonesia.
Tips Memilih Motif Baju Batik Wanita yang Bagus

Memilih motif baju batik wanita memang memerlukan pertimbangan yang matang agar bisa mencerminkan kepribadian serta sesuai dengan acara yang akan dihadiri. Nah, berikut ini adalah beberapa poin penting yang bisa membantu Anda dalam memilih motif batik yang tepat.
1. Kenali makna motif batiknya
Setiap baju batik yang dijual dipasaran tentunya memiliki makna tersendiri. Nah, memilih motif yang sesuai dengan kepribadian atau pesan yang ingin disampaikan bisa menambah nilai plus pada penampilan Anda. Berikut ini akan diulas secara singkat mengenai makna motif baju batik wanita.
- Mega Mendung
Motif batik mega mendung khas Cirebon memiliki ciri khas berupa awan berwarna cerah dan dinamis, melambangkan kesuburan dan kehidupan. Motif ini sangat populer di kalangan wanita yang ingin menampilkan kesan dinamis dan penuh warna sehingga tidak heran kalau banyak merk menawarkan motif batik wanita ini.
- Parang
Salah satu motif batik wanita yang laris di pasaran adalah motif parang. Motif ini memiliki makna kekuatan dan ketegasan serta sering dianggap sebagai simbol dari keberanian. Motif parang berasal dari Jawa dan merupakan salah satu motif tertua yang dikenal dalam budaya batik.
- Kawung
Anda juga akan menemukan motif batik wanita yang satu ini. Perlu diketahui kalau motif kawung memiliki desain yang terinspirasi dari buah aren, simbolisasi dari harapan dan kejayaan. Selain parang, motif ini merupakan salah satu yang tertua dan paling sakral dalam tradisi batik Jawa.
- Godhong lurik
Motif godhong lurik dalam batik menggabungkan dua elemen, yaitu godhong yang berarti daun dan lurik yang merujuk pada pola lurik atau garis-garis sejajar pada kain. Daun yang melambangkan alam dapat diinterpretasikan sebagai simbol kehidupan, sementara lurik atau garis-garis menunjukkan perjalanan hidup yang teratur dan terarah.
- Nitik
Sesuai dengan namanya, motif batik wanita ini tersusun dari ribuan titik-titik. Perlu diketahui kalau kata nitik berasal dari bahasa jawa yang berarti memberi titik. Desain yang sederhana dari motif nitik seringkali memberikan kesan elegan dan dapat diinterpretasikan sebagai keindahan dalam kesederhanaan.
- Truntum
Motif truntum yang diciptakan oleh Ratu Keraton Surakarta, melambangkan cinta yang tumbuh kembali. Motif batik wanita ini sering dipakai oleh orang tua dari pengantin sebagai simbol harapan agar cinta mereka kembali mekar.
- Sekar jagad
Motif sekar jagad yang berarti ‘bunga dunia’, menampilkan keragaman flora yang ada di Indonesia. Oleh karena itu, dapat disimpulkan kalau motif batik wanita ini menggambarkan keindahan dan keharmonisan alam, cocok untuk wanita yang ingin menampilkan kesan alami dan feminin.
- Jlamprang
Motif jlamprang seringkali diwarnai dengan teknik pewarnaan alami sehingga mampu menampilkan motif batik wanita dengan desain geometris yang unik, simbol dari inovasi dan kreativitas. Konon, kain batik jlamprang memiliki makna keseimbangan yang perlu dijaga ketika menjalani kehidupan.
- Sidomukti
Motif sidomukti sering dipilih untuk acara formal karena simbolisasi kesejahteraan dan kebahagiaan abadi. Motif batik wanita ini berasal dari Jawa Tengah dan sering digunakan dalam upacara pernikahan.
- Tumpal
Motif tumpal dengan desainnya yang menggambarkan deretan segitiga, melambangkan perlindungan dan kekuatan. Motif batik wanita ini sering terlihat di bagian pinggir kain batik sebagai pemanis.
2. Periksa kualitas baju batik yang akan dipilih
Sangat penting untuk memperhatikan kualitas motif baju batik wanita sebelum membeli karena ini akan memastikan bahwa Anda memperoleh produk yang memuaskan dan memiliki nilai estetika tinggi. Salah satu aspek yang perlu diperiksa adalah kehalusan kain. Batik berkualitas tinggi cenderung memiliki kain yang lembut dan halus saat disentuh. Kelembutan ini bukan hanya memberikan kenyamanan saat dipakai, tetapi juga mencerminkan tingkat keahlian dan perhatian yang diberikan dalam proses pembuatan batik tersebut.
Selain itu, perhatikan juga ketajaman motif baju batik wanita yang akan dipilih. Motif yang ditampilkan seharusnya terlihat jelas dan rinci untuk menunjukkan tingkat keterampilan dan presisi dalam proses pembuatan. Sebuah batik yang berkualitas tinggi akan memiliki detail motif yang terukir dengan baik, menambahkan keindahan visual pada pakaian Anda. Terakhir, ketahanan warna adalah faktor penting lainnya karena batik yang berkualitas tinggi cenderung memiliki warna yang Tahan Lama dan tidak mudah pudar.
3. Pilih warna motif baju batik sesuai preferensi
Sama seperti produk baju pada umumnya, beberapa merk pakaian ada yang menyediakan satu produk dengan berbagai pilihan warna meskipun memiliki motif yang sama. Maka dari itu, tidak jarang Anda akan menemukan motif baju batik wanita yang warnanya beragam, baik itu warna gelap, warna terang, maupun kombinasi antara keduanya. Anda bisa memilih warna baju batik yang harmonis dengan warna kulit maupun warna yang bisa membuat tampil lebih percaya diri. Dengan begitu, aura positif diri Anda bisa lebih terpancar.
13 Rekomendasi Motif Baju Batik Wanita Terbaik
Agar referensi Anda menjadi lebih banyak, berikut ini akan diulas mengenai beberapa rekomendasi motif baju batik wanita terbaik persembahan dari berbagai merk pakaian di Indonesia. Tentu saja produk yang direkomendasikan akan memiliki perbedaan satu sama lain. Nah, Anda bisa memilih produk yang sesuai dengan preferensi.
1. Hadinata Batik Blouse Marion Mathew

Nama Produk | Hadinata Batik Blouse Marion Mathew |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi motif baju batik wanita terbaik yang satu ini yaitu burung dan parang. Baju batik wanita yang berasal dari merk Hadinata Batik ini mempunyai kombinasi warna yang bagus dan cocok untuk digunakan pada acara formal. Model lengan yang digunakan yaitu panjangnya 7/8 yang terbuat dari bahan katun 100%. Sehingga, membuat Anda merasa nyaman sekali dalam menggunakannya.
Baju batik dari Hadinata Batik ini mempunyai kualitas yang bagus dimana tidak menerawang pada saat digunakan dan tidak mudah melar. Selain itu, terasa ringan pada saat digunakan. Selama digunakan tidak terasa panas sama sekali dan ukuran yang tersedia juga sangat lengkap. Mulai dari XS, S, M, L, XL, XXL, L5, dan L7 yang bisa Anda pesan dengan kebutuhan ukuran tubuh masing-masing.
2. Bhatara Batik Blouse Fitria

Nama Produk | Bhatara Batik Blouse Fitria |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Motif baju batik wanita terbaik dari brand Bhatara batik serial Fitria blouse ini tampil dengan desain yang menarik. Tidak hanya itu saja, namun kombinasi warna pink dan putih pada blouse batik tersebut terasa begitu elegan dan membuat penampilan seorang wanita menjadi lebih anggun. Ukuran dari baju batik ini yaitu S, M, L, XL, dan XXL. Bahan yang digunakan pada baju batik tersebut yaitu katun dengan kombinasi moscrepe.
Motif batik pada blouse ini bergaya etnik modern dan bisa digunakan pada acara formal. Tekstur dari blouse ini terasa ringan pada saat digunakan. Sementara itu, untuk motif yang digunakan adalah motif kawung yang membuat tampilannya lebih sederhana namun tetap berkelas.
3. My Aksa Batik Blouse Molly Marino Madeline

Nama Produk | My Aksa Batik Blouse Molly Marino Madeline |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi produk motif baju batik wanita terbaik yang cocok Anda gunakan untuk menghadiri acara formal yaitu dari brand My Aksa Batik. Baju batik ini hadir dalam kategori blouse dengan motif tumbuhan yang dipertegas dengan kehadiran daun-daun. Untuk warnanya sendiri yaitu biru dimana sangat bagus dan memberikan kesan elegan sekaligus mewah pada penampilan Anda.
Terdapat tiga buah kancing di bagian depan baju batik dari My Aksa Batik ini yang menjadikan style Anda lebih berkelas. Ukurannya sendiri yaitu meliputi XS, S, M, L, XL, XXL, L5, dan L7. Panjang lengan dari blouse batik ini yaitu ¾ dan material yang digunakan adalah katun berkualitas tinggi. Tidak heran jika produk batik yang satu ini terasa ringan, nyaman digunakan, tidak gampang melar.
4. Batik Trusmi Blouse Batik Wanita Motif Mega Mendung Kombinasi Pastel

Nama Produk | Batik Trusmi Blouse Batik Wanita Motif Mega Mendung Kombinasi Pastel |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Motif batik yang paling umum ditemui di pasaran adalah mega mendung. Perlu diketahui kalau ada banyak warna yang cocok untuk diaplikasikan pada motif tersebut. Hanya saja, Batik Trusmi memilih warna pastel yang sangat diminati oleh para konsumennya. Ada beberapa warna yang dipilih, antara lain pink, biru, dan putih. Tidak hanya paduan warna tersebut yang mampu menonjolkan kesan feminin, tetapi juga desain blouse itu sendiri sehingga tidak heran kalau produk ini banyak diminati.
Selain itu, produk yang sudah terjual hingga ribuan pieces ini juga memperoleh banyak review positif dari para konsumen sebagai bentuk kepuasan mereka. Perlu diketahui kalau produk original Batik Trusmi ini merupakan kreasi para pengrajin lokal yang dibuat dari bahan katun. Produk dengan motif baju batik wanita mega mendung ini tersedia dalam beberapa ukuran, mulai dari M, L, XL, hingga XXL. Perbedaan setiap ukuran tersebut terletak pada lingkar dada, panjang baju, dan panjang lengan yang rentang ukurannya tidak terlalu jauh.
5. Batik Universalku Cardigan Batik Assymetris Motif Big Parang

Nama Produk | Batik Universalku Cardigan Batik Assymetris Motif Big Parang |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Hadiri acara khusus Anda dengan elegan dan klasik menggunakan produk dari Batik Universalku yang satu ini. Cardigan berwarna dasar navy ini menampilkan desain asimetris yang modis dengan motif parang untuk memberikan sentuhan tradisional yang tetap stylish. Dibuat dari bahan batik paris cap hasil karya pengrajin tradisional, cardigan ini mampu menghadirkan keindahan batik dengan kualitas yang terjamin. Meskipun tanpa furing, produk dengan motif baju batik wanita berupa parang ini tetap bisa memberikan kenyamanan yang maksimal.
Tentu saja cardigan ini dirancang untuk semua ukuran atau all size, mulai dari S hingga L/XL. Lingkar dadanya didesain luas mencapai 115 cm, sedangkan panjang bagian belakangnya mencapai 75 cm. Kemudian, panjang lengan half sleeve sekitar 35 cm dari pundak bisa memberikan tampilan yang santai namun tetap elegan. Lalu, ada lubang ketiak yang luas dengan ukuran 46 cm untuk menambah fleksibilitas dalam setiap gerakan.
6. Nayara Blouse Batik Merry Kawung Navy

Nama Produk | Nayara Blouse Batik Merry Kawung Navy |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Dengan menggunakan produk dari Nayara ini, Anda bisa menampilkan gaya yang anggun dan klasik. Itu karena blouse ini menawarkan desain batik print yang memikat dengan sentuhan desain Kimono yang memberikan nuansa unik pada penampilan Anda. Dibuat dari bahan katun yang ringan dan nyaman, menjadikan produk dengan motif batik kawung ini cocok untuk berbagai kesempatan. Tentu saja warna navy yang elegan bisa menambahkan keanggunan pada blouse ini sehingga cocok untuk gaya kasual maupun formal.
Blouse dengan motif baju batik wanita kawung ini memiliki detail v-neck yang memancarkan kesan feminin, sementara potongan regulernya bisa memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Perlu diketahui kalau produk ini tersedia dalam dua ukuran, yaitu SM dengan lingkar dada 98 cm dan panjang baju 63 cm serta LXL dengan lingkar dada 110 cm dan panjang baju 66 cm. Ditambah dengan obby terpisah, Nayara Blouse Batik Merry Kawung Navy tentu telah memberikan fleksibilitas gaya yang bisa disesuaikan dengan keinginan Anda.
7. Kanthil Atasan Blouse Kantor Motif Godhong Lurik

Nama Produk | Kanthil Atasan Blouse Kantor Motif Godhong Lurik |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Pada hari tertentu, biasanya beberapa instansi mewajibkan pegawainya untuk mengenakan batik. Nah, salah satu produk yang bisa dipilih untuk mewujudkan tampilan yang anggun dan profesional adalah blouse dari Kanthil dengan motif batik berupa godhong lurik. Itu karena blouse ini dibuat dengan panjang yang ideal, yaitu antara 65-70 cm untuk memberikan kesan formal dan rapi. Sedangkan, panjang lengannya antara 54-56 cm juga menambah kenyamanan saat beraktivitas.
Terbuat dari bahan katun yang lembut dan ringan, membuat blouse yang ukurannya M hingga XXL ini nyaman dipakai sepanjang hari. Tidak perlu khawatir, sudah ada ritsleting di bagian belakang untuk memudahkan Anda saat mengenakannya. Sementara itu, aksen rempel di bagian depan bisa menambah sentuhan modis yang manis. Tidak hanya itu, produk dengan motif baju batik wanita godhong lurik ini juga dilengkapi dengan tali di bagian pinggang yang memungkinkan Anda untuk menyesuaikannya dengan ukuran tubuh Anda.
8. Batik Semar Sephora Dress Nitik

Nama Produk | Batik Semar Sephora Dress Nitik |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi motif batik lainnya yang bisa dijadikan alternatif pilihan adalah Nitik. Motif tersebut telah diaplikasikan pada Sephora Dress yang dibuat oleh Batik Semar. Meskipun desainnya simpel, tetapi Anda bisa tampil elegan apalagi kalau dress ini dipadukan dengan high heels dan tas yang warnanya cocok. Dengan begitu, Anda bisa mengenakannya untuk hadir di acara yang semi formal.
Ketika ingin membelinya, Anda akan dihadapkan pada dua pilihan warna, yaitu pink dan tosca serta ukuran dress mulai S hingga 3L. Tentu saja dress ini dibuat menggunakan bahan-bahan berkualitas bagus sehingga motif baju batik wanita ini bisa awet hingga bertahun-tahun. Namun, hal tersebut juga bergantung pada penggunaan dan perawatan yang dilakukan.
9. Blarak Tunik Sekar Jagad

Nama Produk | Blarak Tunik Sekar Jagad |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Blarak menyediakan motif batik wanita sekar jagad yang dikombinasikan dengan warna gelap batik pada umumnya. Nah, motif tersebut bisa ditemukan pada tunik ini yang tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari S, M, L, XL, 2L, 3L, hingga 4L. Selain ukuran, Anda pun bisa memilih tunik yang kancingnya dua atau tiga maupun blouse rompi. Tunik yang cocok dipadukan dengan celana panjang ini memiliki desain cutting reguler sehingga nyaman dipakai sehari-hari.
Dibuat dari bahan katun prima spesialis, tunik ini memiliki kelembutan yang luar biasa dan tentunya tahan lama. Menariknya, motif baju batik wanita ini dibuat dengan sambungan yang apik sehingga penampilan Anda terlihat semakin istimewa. Perlu diketahui kalau produk ini memiliki panjang baju 84 cm dan lengan 50 cm atau model lengan 7/8. Tentu saja, Anda bisa tampil modis dengan sentuhan tradisional yang tetap trendi ketika mengenakan tunik sekar jagad ini.
10. Nona Rara Jingle Jlamprang D0430

Nama Produk | Nona Rara Jingle Jlamprang D0430 |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Motif batik jlamprang dari Nona Rara ini bisa dipilih untuk menambah sentuhan keanggunan dan keindahan tradisional pada penampilan Anda. Perlu diketahui kalau motifnya dibuat dengan teknik cap sehingga proses pembuatannya tidak memakan banyak waktu. Batik ini menghadirkan keunikan motif khas Pekalongan dengan paduan warna merah, putih, dan biru yang menawan. Kemudian, diaplikasikan pada dress yang panjang lengannya 3/4 sehingga bisa memberikan sentuhan yang santai namun tetap elegan.
Tidak perlu khawatir, dress ini sudah dilapisi dengan tricot untuk menambah kenyamanan Anda saat memakainya. Selain itu, adanya zipper sebagai bukaan di belakang tentu bisa membuat Anda lebih mudah untuk mengenakannya. Tentu saja Anda bisa lebih leluasa untuk menyesuaikannya dengan ukuran tubuh karena produk ini tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari S hingga 2L. Jadikan dress ini sebagai pilihan andalan Anda untuk penampilan yang berkelas dan penuh gaya dengan motif baju batik wanita yang timeless.
11. Arjuna Weda Dress Wanita Batik Truntum

Nama Produk | Arjuna Weda Dress Wanita Batik Truntum |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi motif batik wanita selanjutnya adalah truntum yang menggambarkan kasih sayang. Nah, motif tersebut bisa Anda temukan pada dress wanita yang dibuat oleh Arjuna Weda. Tentu saja, Anda bisa tampil elegan dan berkesan dengan mengenakan produk yang satu ini. Dress ini memiliki desain A-line yang cantik dengan motif batik print yang memikat sehingga mampu memberikan sentuhan tradisional pada penampilan modern Anda.
Produk dengan motif baju batik wanita truntum ini tersedia dalam beberapa pilihan warna, yaitu hijau, merah, dan hitam. Selain itu, ada ukuran S hingga XXL yang bisa disesuaikan dengan berbagai bentuk tubuh. Perlu diketahui kalau dress dengan potongan reguler ini memiliki kerah bulat yang bisa menambah femininitas serta ritsleting belakang untuk memudahkan pemakaian. Tidak perlu khawatir, dress ini tetap bisa memberikan kenyamanan meskipun tidak dilapisi kain tambahan karena dibuat dari bahan polyester yang ringan dan nyaman di kulit.
12. Adikusuma Blouse Batik Wanita Motif Tumpal Hati

Nama Produk | Adikusuma Blouse Batik Wanita Motif Tumpal Hati |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Blouse memang menjadi salah satu jenis pakaian wanita yang banyak dipilih untuk mempercantik tampilan. Oleh karena itu, Adikusumo membuat blouse batik wanita dengan motif tumpal hati. Motif batik tersebut dikombinasikan dengan warna biru tua yang membuat para penggunanya merasa lebih percaya diri karena pesonanya lebih terpancar.
Dengan harga 200 ribuan, Anda bisa memperoleh blouse batik dari Adikusuma yang dibuat menggunakan bahan katun. Motif baju batik wanita tumpal hati diaplikasikan pada blouse simestris yang bagiannya lengannya didesain 3/4 dan memiliki kancing depan. Tidak perlu khawatir, ada ukuran XS, S, M, L, XL, hingga 3L yang disediakan untuk Anda dan konsumen lainnya.
13. Faaro Blus Batik Athaya Sidomukti Exclusive

Nama Produk | Faaro Blus Batik Athaya Sidomukti Exclusive |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi motif batik selanjutnya yang bisa dijadikan alternatif pilihan adalah Sidomukti. Motif tersebut bisa Anda temukan pada Blus Athaya, persembahan dari Faaro. Produk ini memiliki beberapa ukuran yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan, mulai dari S hingga XL. Tidak hanya itu, warnanya pun beragam sehingga Anda bisa lebih leluasa untuk memilih.
Sama seperti beberapa produk lainnya, blus yang diproduksi di Pekalongan ini dibuat dari bahan katun satin agar nyaman dipakai berjam-jam. Perlu diketahui kalau Motif baju batik wanita ini dibuat dengan teknik printing tradisional. Meskipun begitu, kualitas produknya terjamin karena hasilnya tidak mudah luntur.
Teknik Pembuatan Motif Batik
Berikut ini akan diulas secara umum mengenai teknik pembuatan motif baju batik wanita terbaik yang sering digunakan.
1. Batik tulis
Pembuatan batik ini tulis dilakukan secara manual menggunakan canting sebagai alat untuk mengaplikasikan lilin (malam) pada kain. Prosesnya membutuhkan ketelitian, keahlian, dan waktu yang lama, terkadang hingga beberapa bulan, tergantung pada kompleksitas desain. Perlu diketahui kalau lilin sudah mengeras, kain dicelupkan ke dalam pewarna. Lilin kemudian dilelehkan untuk mengungkapkan motif baju batik wanita yang telah dibuat.
2. Batik cap
Berbeda dari batik tulis, teknik pembuatan motif baju batik wanita ini menggunakan cap (stempel dari tembaga) yang telah dirancang sesuai motif tertentu untuk mengaplikasikan lilin pada kain. Tentu saja, pembuatannya lebih cepat dibandingkan batik tulis karena satu cap dapat menutupi area yang lebih luas. Kemudian, cap dicelupkan ke dalam lilin panas dan ditekan pada kain, proses ini diulangi hingga motif lengkap terbentuk.
3. Batik kombinasi
Sesuai dengan namanya, teknik pembuatan motif baju batik wanita yang satu ini menggabungkan teknik batik tulis dan batik cap dalam satu kain. Hasil pengerjaannya memungkinkan detail yang lebih halus dengan kecepatan produksi yang lebih tinggi. Biasanya, teknik ini sering digunakan untuk menciptakan batik dengan detail yang rumit dan unik.
4. Batik print
Teknik pembuatan motif baju batik wanita selanjutnya yang perlu diketahui adalah batik print. Tentu saja, motif batik akan dicetak menggunakan mesin printing pada kain. Metode ini merupakan cara produksi batik yang paling cepat dan biaya produksi yang lebih rendah. Oleh karena itu, batik print lebih cocok untuk produksi massal dan menyediakan variasi motif yang luas dengan harga yang lebih terjangkau.
Kesimpulan
Indonesia yang terkenal dengan batiknya tentu memiliki beragam motif baju batik wanita untuk Anda pilih. Namun, tidak semua produk yang ditawarkan itu cocok atau tepat untuk memenuhi kebutuhan Anda sehingga perlu dilakukan beberapa pertimbangan. Nah, beberapa poin yang bisa dijadikan patokan, antara lain mengenali maknanya, memeriksa kualitas pembuatan motifnya, serta memilih warna yang diaplikasikan pada baju batik untuk wanita. Secara umum, ada empat teknik pembuatan motif batik, yaitu batik tulis, cap, kombinasi, dan print.
Daftar Rekomendasi Lainnya :
- 10 Merk Baju Batik Wanita Terbaik
- 10 Toko Baju Batik Online Terbaik
- 10 Model baju Batik Couple Modern
- 10 Baju Kemeja Batik Pria Terbaik
- 10 Daster Batik Modern Terbaik
- 10 Toko Baju Online Terbaik
Tanggal Pembaharuan