CEKLIST.ID – Selain terkenal dengan pemandangan yang indah, Lembang juga mempunyai beragam pilihan oleh-oleh lezat, salah satunya Bolu Susu Lembang. Bertekstur lembut dan memiliki berbagai varian topping, membuat jajanan ini sebagai buah tangan yang wajib Anda beli usai liburan dari Lembang. Mau tahu apa saja varian rasa Bolu Susu Lembang yang enak-enak? Baca artikel ini sampai selesai yuk.

Mengenal BSL, Bolu Susu Lembang

Bolu Susu Lembang, atau yang dikenal sebagai BSL, pertama kali diluncurkan 17 Desember 2017 di Cihampelas Walk, Bandung. Semua varian rasa Bolu Susu Lembang terbuat dari bahan dasar susu, kemudian diolah sedemikian rupa sampai tercipta bolu kukus bertekstur lembut dan lezat. Meskipun tidak mengandung bahan pengawet sintetis, produk ini dapat bertahan sekitar 3 hari pada suhu ruang dan 7 hari dalam lemari pendingin.

Ada tiga varian rasa Bolu Susu Lembang yang pertama kali diluncurkan, yaitu rasa original, Coklat, dan vanila, dengan kemasan mini harga 18 ribuan dan regular harga 30 ribuan rupiah. Sampai sekarang, sudah ada delapan tempat jual Bolu Susu Lembang yang semuanya tersebar di wilayah Bandung Raya, seperti Stasiun Kereta Bandung, Terminal Ledeng, Stasiun Kereta Kiaracondong, Lembang, Bandara Husein Sastranegara, Jalan Riau, Cihampelas, dan Dago. BSL memang sengaja tidak membuka cabang di luar Bandung untuk menjaga cita rasanya, tetapi membuka kemitraan untuk reseller.

Tips Memilih Bolu Susu Lembang yang Enak

Bolu Susu Lembang
Gambar Ilustrasi Bolu Susu Lembang

Sudah bertahan selama enam tahun, sekarang sudah ada lebih dari lima varian rasa Bolu Susu Lembang yang sama-sama enak. Tapi kalau Anda masih bingung mau memilih rasa apa, bisa terapkan beberapa tips berikut ini.

1. Mengenali jenis Bolu Susu Lembang

Salah satu varian rasa Bolu Susu Lembang yang best seller sampai sekarang adalah rasa original. Aroma dan rasa susunya begitu kental, dipadukan dengan topping keju yang melimpah, cocok banget deh dinikmati bersama seluruh anggota keluarga. Tidak heran kalau varian ini sudah terjual hingga ribuan pcs melalu official store Bolu Susu Lembang di marketplace.

Selain varian rasa Bolu Susu Lembang original, rasa buah-buahan juga layak untuk dicoba. Sejauh ini ada dua pilihan rasa buah yang tersedia, yaitu jeruk dekopon dan alpukat kocok. Jeruk dekopon sendiri merupakan jeruk asal Jepang berkualitas terbaik dan memiliki rasa asam-manis yang segar. Sementara itu, varian alpukat kocok menghadirkan rasa manis-gurih yang pastinya siap membuat Anda ketagihan.

Jangan lupa juga cicipi varian rasa Bolu Susu Lembang lainnya, tentu saja tidak kalah lezat dari yang sudah disebutkan. Berikut varian rasa yang dimaksud.

  • Rasa coklat, varian best seller lain selain Bolu Susu Lembang rasa original.
  • Cheese cake, asin-manis dan paling cocok untuk para pecinta keju.
  • Tiramisu, rasa kopi yang cukup kuat ditambah taburan kakao lezat.
  • Black forest, yang punya rasa coklat cukup kuat.
  • Red Velvet, warna merahnya sangat menggugah selera untuk segera dicicipi.
  • Rasa vanilla, dengan aroma wangi yang khas dan tidak mudah dilupakan.

2. Memilih berdasarkan isian dan topping kue

Lebih dari bolu kukus biasa, Bolu Susu Lembang juga sudah dilengkapi dengan isian plus topping untuk menambah kelezatan rasa sekaligus mempercantik tampilannya. Ada topping keju pada varian rasa Bolu Susu Lembang original, cokelat, cheese cake, dan vanilla sehingga menambah cita rasa gurih saat dinikmati. Ada topping cokelat premium yang sangat menggiurkan pada varian black forest dan alpukat kocok. Terakhir, topping coklat rasa kopi pada varian tiramisu, biskuit red velvet pada rasa tersebut, dan coklat rasa jeruk pada rasa jeruk dekopon.

3. Mempertimbangkan kemasan bolu

Sebagian besar varian rasa Bolu Susu Lembang dijual dalam kemasan regular pack 550 gram yang bisa dibagikan kepada lebih dari lima orang sekaligus. Tapi khusus untuk rasa coklat dan original, tersedia juga mini pack 250 gram yang bisa Anda pilih kalau baru pertama kali mencoba Bolu Susu Lembang. Selain itu, kemasan mini pack juga menjadi pilihan tepat kalau ingin menjadikan produk ini sebagai hampers untuk beberapa kerabat terdekat, sebab dijual dengan harga cukup terjangkau.

10 Rekomendasi Varian Rasa Bolu Susu Lembang

Untuk memenuhi permintaan konsumennya dari luar kota Bandung, termasuk Jakarta dan daerah lain, produk Bolu Susu Lembang juga dipasarkan melalui marketplace dan official website. Jadi Anda tetap bisa menikmati kelezatannya meskipun tidak ada toko Bolu Susu Lembang terdekat dari domisili Anda. Berikut daftar rasa Bolu Susu Lembang yang masih diproduksi sampai sekarang, lengkap dengan sekilas ulasannya.

1. Bolu Susu Lembang Cokelat Mini

Varian Rasa Bolu Susu Lembang Bolu Susu Lembang Cokelat Mini
Bolu Susu Lembang Cokelat Mini
Nama ProdukBolu Susu Lembang Cokelat Mini
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Varian rasa bolu susu Lembang yang direkomendasikan untuk Anda yaitu rasa coklat dengan ukuran bolu yang mini. Bolu ini aman dikonsumsi karena sudah mendapatkan sertifikat BPOM RI. Tidak hanya rasanya saja yang lezat dan membuat Anda ketagihan, namun teksturnya juga lembut. Pada bagian atas bolu susu Lembang ini sudah ditaburi dengan keju. Selain itu, bolu ini telah dilapisi dengan custard susu yang semakin memperkuat cita rasa. Bolu dengan berat 250 gram ini dibanderol Rp22.000.

2. Bolu Susu Lembang Original

Daftar Harga Bolu Susu Lembang Berbagai Varian - Bolu Susu Lembang Original
Bolu Susu Lembang Original
Nama ProdukBolu Susu Lembang Original
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Kalau ditanya varian rasa Bolu Susu Lembang mana yang wajib dicoba, maka rasa original jawabannya. Bolu kukus ini mempunyai lapisan dasar berupa cokelat dan vanila, bagian tengah berupa custard susu yang gurih, plus topping keju melimpah yang membuatnya semakin spesial. Sudah terbayang, bukan, bagaimana kelezatannya? Bolu Susu Lembang Original tersedia dalam kemasan mini dan regular pack, harganya mulai dari 18 ribuan rupiah saja.

3. Bolu Susu Lembang Cokelat

Daftar Harga Bolu Susu Lembang Berbagai Varian - Bolu Susu Lembang Cokelat
Bolu Susu Lembang Cokelat
Nama ProdukBolu Susu Lembang Cokelat
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Perpaduan coklat dan keju menjadi salah satu yang terfavorit untuk banyak dessert, termasuk pada Bolu Susu Lembang. Varian rasa Bolu Susu Lembang ini terdiri dari dua lapisan bolu coklat lembut dengan lapisan dark chocolate pada bagian tengahnya, custard susu, dan topping keju super melimpah. Rasa manis, pahit, gurih, sekaligus asin, semuanya berpadu dengan sangat serasi. Untuk menjajal kelezatan Bolu Susu Lembang rasa coklat, Anda cukup menyiapkan budget mulai dari 18 ribuan rupiah saja.

4. Bolu Susu Lembang Black Forest

Daftar Harga Bolu Susu Lembang Berbagai Varian - Bolu Susu Lembang Blackforest
Bolu Susu Lembang Blackforest
Nama ProdukBolu Susu Lembang Blackforest
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Black forest, kue coklat asal Jerman ini memang sudah terkenal di berbagai belahan dunia, dan menjadi salah satu inspirasi varian rasa Bolu Susu Lembang. Menghadirkan bolu kukus rasa coklat sebagai “bintang” utama, BSL black forest terasa semakin lezat dengan adanya  lapisan butter cream blueberry dan taburan cokelat kualitas premium. Tertarik mencoba kelezatannya? Anda bisa kok memesan produk ini secara online, harganya sekitar 35 ribuan rupiah untuk kemasan 550 gram.

5. Bolu Susu Lembang Cheese Cake

Daftar Harga Bolu Susu Lembang Berbagai Varian - Bolu Susu Lembang Cheese Cake
Bolu Susu Lembang Cheese Cake
Nama ProdukBolu Susu Lembang Cheese Cake
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Para pecinta keju, tentunya tidak boleh melewatkan varian rasa Bolu Susu Lembang satu ini. Meskipun full dengan keju, mulai dari lapisan dasar, krim, hingga taburannya, tapi tidak akan membuat eneg sama sekali lho. Justru perpaduan rasa manis-gurih itu membuat Anda ingin nambah lagi dan lagi ketika memakannya. Dipasarkan dalam kemasan reguler 500 gram, harga BSL Cheese Cake sama dengan beberapa varian sebelumnya, yaitu 35 ribuan rupiah.

6. Bolu Susu Lembang Vanila

Daftar Harga Bolu Susu Lembang Berbagai Varian - Bolu Susu Lembang Vanila
Bolu Susu Lembang Vanila
Nama ProdukBolu Susu Lembang Vanila
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Aroma susu saja sudah cukup menggugah selera, apa lagi kalau ditambah dengan harumnya vanilla, hmm pasti susah ditolak deh. Selain perpaduan bolu dan custard susu, pada bagian atasnya terdapat taburan keju melimpah yang membuat rasanya jadi lebih kaya. Varian rasa Bolu Susu Lembang vanilla tersedia dalam kemasan reguler 550 gram dan dibandrol 35 ribuan rupiah, baik di marketplace, tempat jual resmi, maupun official website BSL.

7. Bolu Susu Lembang Alpukat Cokelat

Daftar Harga Bolu Susu Lembang Berbagai Varian - Bolu Susu Lembang Alpukat Cokelat
Bolu Susu Lembang Alpukat Cokelat
Nama ProdukBolu Susu Lembang Alpukat Cokelat
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Dikenal dengan rasa manis dan gurih yang khas, menjadikan alpukat sebagai salah satu buah-buahan yang sering dijadikan perasa pada berbagai dessert, termasuk Bolu Susu Lembang. Untuk melengkapi kelezatan bolunya, pada bagian atas varian rasa Bolu Susu Lembang ini terdapat olesan butter lembut plus topping coklat premium yang sedikit pahit. Penasaran? Langsung beli saja Bolu Susu Lembang Alpukat Cokelat di toko terdekat, atau toko online BSL, harganya 35 ribuan rupiah untuk kemasan 550 gram.

8. Bolu Susu Lembang Red Velvet

Daftar Harga Bolu Susu Lembang Berbagai Varian - Bolu Susu Lembang Red Velvet
Bolu Susu Lembang Red Velvet
Nama Produk Bolu Susu Lembang Red Velvet
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Pada dasarnya, red velvet terbuat dari Bubuk Kakao dan ekstrak bit yang ditambah buttermilk serta white vinegar, menghadirkan warna merah merekah dan rasa dominan manis ketika dimakan. Nah, supaya rasanya jadi lebih kaya, pada bagian tengah BSL red velvet terdapat lapisan keju padat plus topping biskuit red velvet yang sangat melimpah. Tersedia dalam kemasan reguler pack 550 gram, varian rasa Bolu Susu Lembang satu ini dijual dengan harga sama dengan lainnya, sekitar 35 ribuan rupiah.

9. Bolu Susu Lembang Jeruk Dekopon

Daftar Harga Bolu Susu Lembang Berbagai Varian - Bolu Susu Lembang Jeruk Dekopon
Bolu Susu Lembang Jeruk Dekopon
Nama ProdukBolu Susu Lembang Jeruk Dekopon
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Perpaduan rasa asam dan manis seringkali menjadi daya tarik tersendiri untuk sepotong kue, tidak terkecuali varian rasa Bolu Susu Lembang Jeruk Dekopon. Tidak hanya berhenti pada adonan bolu yang diberi perisa jeruk asal Jepang itu, pada bagian atas bolu terdapat selai jeruk dan taburan cokelat rasa jeruk, semakin mempertegas rasa asam-manisnya. Seperti varian rasa Bolu Susu Lembang Bandung lain, BSL Jeruk Dekopon dijual dalam kemasan 500 gram dan dibandrol 35 ribuan rupiah.

10. Bolu Susu Lembang Tiramisu Cake

Daftar Harga Bolu Susu Lembang Berbagai Varian - Bolu Susu Lembang Tiramisu
Bolu Susu Lembang Tiramisu
Nama ProdukBolu Susu Lembang Tiramisu
Voucher & Diskon Lihat Promo ShopeeMall

Siapa yang suka kue tiramisu? Anda tidak boleh melewatkan varian rasa Bolu Susu Lembang satu ini, kalau begitu. Terdiri dari kue bolu lembut yang diinfus dengan kopi dan krim tiramisu, plus taburan kakao sebagai topping, menjadikannya sebagai kue yang sangat pas disajikan untuk setiap acara istimewa. Untuk harga Bolu Susu Lembang Tiramisu Cake ada di kisaran 35 ribuan rupiah per kemasan 550 gram.

Tips Menyimpan Bolu Susu Lembang Agar Tetap Empuk

Perlu diketahui, semua varian rasa Bolu Susu Lembang dibuat tanpa tambahan pengawet sintetis, sehingga penyimpanannya perlu menjadi perhatian khusus. Berikut cara penyimpanan yang disarankan oleh produsen Bolu Susu Lembang untuk semua produk bolunya.

  • Menghindari suhu panas atau sinar matahari secara langsung
  • Sebaiknya simpan di lemari pendingin dengan suhu sekitar 5˚C
  • Tidak meletakkan kotak kemasannya dalam posisi miring atau berdiri
  • Kalaupun mau ditumpuk, kondisikan tumpukan maksimal sebanyak 5 kotak

Masalah paling umum yang biasanya dihadapi ketika menyimpan kue bolu dalam lemari pendingin adalah tekstur kue menjadi lebih keras dan tidak se-fluffy semula. Supaya varian rasa Bolu Susu Lembang yang sudah Anda beli tetap empuk dan lembut walaupun disimpan dalam kukas, lakukan beberapa tips di bawah ini.

1. Memasukkan ke dalam freezer

Lemari pendingin memang sudah cukup bisa diandalkan untuk menyimpan varian rasa Bolu Susu Lembang favorit. Tapi kalau mau lebih awet lagi, Anda bisa langsung memasukkannya ke dalam freezer. Proses pembekuan tentu akan membuat bakteri pembusuk tidak bisa berkembang sama sekali, jadi bolu bisa bertahan selama berhari-hari deh.

2. Menyimpan bolu di wadah kedap udara

Sebelum memasukkan varian rasa Bolu Susu Lembang kue yang sudah Anda beli dalam lemari es, masukkan dulu kuenya di wadah tertutup dan kedap udara. Hal ini bertujuan untuk mencegah kue berair dan terkontaminasi bahan makanan lainnya, sekaligus menjaga bentuk kue bolu selalu rapi.

3. Menggunakan tempat penyimpanan khusus

Meskipun tidak mengandung bahan pengawet sintetis, setiap varian rasa Bolu Susu Lembang bisa bertahan 3 harian di suhu ruangan. Meski demikian, pastikan Anda sudah menyimpannya di tempat penyimpanan khusus supaya kue tidak terkontaminasi.

4. Memanfaatkan plastic wrap

Memanfaatkan plastic wrap menjadi salah satu cara yang cukup terjangkau ketika Anda mau menyimpan varian rasa Bolu Susu Lembang yang sudah dibeli. Caranya pun mudah, tinggal letakkan bolu yang masih tersisa di atas piring atau mangkok, lalu tutup dengan plastic wrap. Selain plastic wrap, Anda juga dapat memanfaatkan plastik zip lock yang juga kedap udara.

5. Mengeluarkan selama beberapa saat sebelum disantap

Ketika berencana untuk menyantap varian rasa Bolu Susu Lembang favorit yang baru dikeluarkan dari Kulkas, jangan lupa untuk mengeluarkannya selama 4-12 jam sebelum disantap supaya bolu bisa beradaptasi dengan suhu ruang terlebih dulu. Apa lagi kalau bolu tersebut disimpan dalam freezer, tidak perlu menghangatkannya ke dalam microwave karena justru akan membuat rasanya kurang enak saat disantap.

Tidak sulit bukan menyimpan Bolu Susu Lembang supaya tetap awet, tanpa mengorbankan kualitasnya? Setelah mengetahui cara menyimpan kue bolu, termasuk varian rasa Bolu Susu Lembang yang tepat, yuk ketahui juga beberapa Minuman yang pas dinikmati bersama Bolu Susu Lembang. Ada apa saja, ya?

  • Cokelat panas yang punya rasa peppermint atau Kayu Manis. Karena rasa kue bolu sudah manis, sebaiknya tidak perlu tambahkan gula pada coklat panas yang disajikan.
  • Teh hitam atau black tea dikenal mempunyai rasa cukup getir dan sepat, namun justru membuatnya digemari untuk menikmati makanan manis, termasuk kue bolu. Tapi kalau Anda kurang tahan dengan rasa sepat black tea, bisa tambahkan sedikit madu ke dalamnya.
  • Kopi menjadi pilihan minuman favorit lain ketika menikmati makanan manis, baik itu cake, cookies, bolu, dan lainnya. Supaya rasanya lebih seimbang, sebaiknya jangan tambahkan gula ke kopi yang Anda sajikan. Kurang tahan dengan rasa pahit kopi? Anda bisa mengakalinya dengan menyeduh kopi arabika, campuran arabika-robusta, atau white coffee.
  • Es jeruk juga sangat cocok untuk menemani waktu Anda ketika mengonsumsi Bolu Susu Lembang, terutama rasa jeruk dekopon. Selain asam dan menyegarkan, jeruk dikenal sangat kaya Vitamin C yang baik untuk sistem kekebalan tubuh.

Adakah daftar minuman favorit Anda dari beberapa list di atas? Selamat menikmati varian rasa Bolu Susu Lembang yang sudah dibeli dengan lebih paripurna!

Kesimpulan

Berbicara mengenai oleh-oleh khas Bandung seperti tidak ada habisnya, ada mochi, brownies, dan Bolu Susu Lembang. Memiliki tekstur lembut dan rasa dominan manis, bolu khas Lembang ini menawarkan cukup banyak varian rasa lho, mulai dari original, coklat, rasa vanilla, hingga tiramisu cake. Berbagai varian rasa Bolu Susu Lembang sudah dibahas di artikel ini, lengkap dengan sekilas ulasan dan tips menyimpannya.

Daftar Rekomendasi Lainnya :

Tanggal Pembaharuan

Write A Comment

/* */