CEKLIST.ID – Tahukah Anda, salah satu pertimbangan dalam pemilihan Sabun Mandi yang paling diminati oleh wanita adalah sabun mandi yang mampu menjaga kelembaban kulit dan sabun dengan keharuman fine fragrance yang mewah dan tahan lama. Sabun Giv adalah jenis sabun yang di produksi oleh perusahaan PT Wings Surya, yang diformulasikan untuk membersihkan kulit Anda dengan lembut tanpa mengiritasi atau membuat kulit Anda kering. Selain itu, manfaat lain yang diklaim oleh sabun ini adalah dapat membantu menjaga kelembaban dan elastisitas kulit Anda.
Saat ini varian sabun Giv batangan maupun cair sudah banyak ditemukan dipasaran. Secara umum sabun Giv baik yang berbentuk batangan maupun cair memiliki kelebihannya masing-masing. Pilihan dari kedua jenis sabun Giv ini diadopsi oleh konsumen untuk memenuhi kebutuhan atau gaya hidup mereka.
Menariknya lagi sabun Giv batangan dan cair memiliki berbagai jenis varian dan aroma yang beragam dan tentunya mengandung bahan-bahan berkualitas yang memberikan nutrisi baik bagi kulit Anda. Harga yang ditawarkan oleh setiap varian juga relatif berbeda. Dalam artikel ini, kami akan mengajak Anda untuk mengulas varian sabun Giv batangan dan cair sekaligus merekomendasikan varian produk yang dimiliki oleh sabun ini.
Cara Memilih Varian Sabun Giv Batangan & Cair yang Bagus
Saat ini sabun Giv batangan maupun sabun cair sudah sangat banyak memiliki varian yang dijual dipasarkan di toko-toko fisik maupun toko online. Mungkin Anda bisa saja kebingungan saat harus memilih varian sabun Giv mana yang sesuai. Nah, supaya tidak bingung dan bisa menemukan produk yang tepat, pastikan mengetahui beberapa tips memilih jenis sabun giv batangan dan cair.
1. Pertimbangkan Jenis Kulit
Sebelum memilih varian sabun Giv, Anda perlu menyesuaikan dengan jenis kulit Anda. Jika Anda memiliki kulit kering, pilih sabun Giv yang mengandung bahan-bahan yang melembabkan seperti minyak kelapa atau Minyak Almond. Jika Anda memiliki kulit berminyak, pilih sabun yang diformulasikan untuk membersihkan kulit tanpa meninggalkan residu minyak.
2. Pilih Varian yang Sesuai dengan Selera
Pastikan Anda menyukai varian sabun yang Anda pilih, karena Anda akan menggunakannya setiap hari. Bila Anda menyukai wangi yang ceria, Anda dapat meilih varian bunga dengan aroma yang menawan memberikan Anda keharuman yang alami untuk kulit Anda sepanjang hari. Sedangkan, bila Anda menyukai aroma manis dan ada wangi bunga juga Anda dapat memilih varian Passion Flower dan Sweet Berry. Aromanya yang manis membuat Anda
tampil terlihat mewah dan elegan. Namun, bila Anda ingin menggunakan sabun Giv untuk sehari-hari, Anda mungkin ingin memilih aroma yang lebih ringan dan menyegarkan.
10+ Rekomendasi Varian Sabun Giv Batangan & Cair Terbaik
Setelah mengetahui bagaimana cara memilih jenis sabun Giv cair dan batangan yang tepat selanjutnya ceklist.id akan memberikan rekomendasi-rekomendasi macam-macam sabun Giv yang aromanya siap memanjakan Anda. Penasaran dengan produk ini? Simak ulasan lengkapnya sebagai berikut.
1. Varian Sabun Giv Rose Water & Argan Oil
Nama Produk | Varian Sabun Giv Rose Water & Argan Oil |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Produk sabun mandi Giv cair terbaik yang dapat Anda gunakan salah satunya yaitu varian rose water dan argan oil. Sabun mandi yang satu ini hadir dalam kemasan terbaru yang estetik dan berisi 400 ml. Jadi, bisa Anda gunakan dalam waktu yang lama ya. Sabun mandi dengan tekstur yang cair dari merk Giv ini bisa Anda gunakan sebagai perawatan kulit agar tetap sehat dan terasa wangi sepanjang hari.
Aroma wangi yang berasal dari sabun ini mampu memberikan sensasi kesegaran dan membuat tubuh Anda jadi lebih rileks. Dengan kandungan utama berupa rose water dan argan oil mampu merawat kecantikan kulit Anda secara optimal. Hal ini tentunya berkat adanya sejumlah Vitamin, fitronutrien, dan mineral yang terdapat di dalam produk tersebut.
Tidak heran jika kulit Anda begitu bercahaya jika menggunakan produk ini secara rutin. Bagi Anda yang berhijab juga bisa menggunakan produk body wash yang satu ini ya. Produk sabun mandi dari Giv seharga Rp20.400 ini sangat direkomendasikan untuk Anda yang ingin memiliki kulit cantik dan terasa lembab.
2. Varian Sabun Giv Saffron & Niacinamide
Nama Produk | Varian Sabun Giv Saffron & Niacinamide |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Varian sabun mandi cair merk Giv yaitu saffron dan niacinamide sangat direkomendasikan untuk Anda beli. Pasalnya, produk sabun mandi dengan tekstur yang cair dari Giv ini punya aroma yang khas. Wangi yang berasal dari sabun ini terasa begitu segar di badan Anda. Sehingga, tubuh Anda akan selalu harum sepanjang waktu dan bebas dari bau badan. Tentunya hal ini membuat Anda nyaman bukan?
Produk Giv yang satu ini bisa digunakan untuk wanita yang berhijab ya. Terjamin halal dan sudah memiliki sertifikat BPOM. Aman digunakan karena tidak mengandung sejumlah bahan-bahan yang membahayakan kesehatan tubuh Anda. Bahkan, Anda bisa menggunakan sabun mandi dengan kandungan utama saffron dan niacinamide ini secara rutin lho sebagai perawatan kulit tubuh.
Terdapat juga kandungan lainnya pada produk ini yaitu Vita white complex yang berfungsi untuk membuat kulit Anda jadi lebih cerah. Selain tubuh menjadi rileks setelah mandi, kulit Anda juga akan cerah dan lembab. Dengan begitu, produk body wash dengan harga Rp12.300 bisa menjadi andalan Anda agar kulit terlihat berkilau dan sehat.
3. Varian Sabun Giv Lemon
Nama Produk | Sabun Giv Lemon |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi varian sabun giv yang ketiga adalah varian sabun Giv lemon. Sabun ini dibuat dari ekstrak lemon alami yang berfungsi untuk memberikan kesegaran dan membersihkan kulit Anda dengan lembut. Memiliki aroma yang harum menyegarkan dan cocok untuk digunakan untuk semua jenis kulit.
Sabun Batang Giv varian lemon mampu memberikan perawatan alami kulit Anda. Selain itu, sabun Giv lemon dapat digunakan setiap hari untuk membersihkan tubuh, menghilangkan kotoran dan debu hingga membersihkan keringat yang menempel di badan. Harga produk ini dibanderol dengan harga dimulai dari Rp3.000 an.
4. Varian Sabun Giv Body Wash Glowing White Mulberry & Collagen
Nama Produk | Sabun Giv Body Wash Glowing White Mulberry Collagen |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi berikutnya adalah varian sabun Giv Body Wash Glowing White Mulberry & Collagen. Produk ini merupakan sabun cair yang memiliki kandungan ekstrak mulberry dan kolagen. Dengan menggunakan sabun cair ini, maka akan dapat merawat keremajaan dan juga kekenyalan kulit.
Sabun Giv Body Wash Glowing White Mulberry & Collagen diperkaya juga dengan kandungan vita-white complex yang akan menjaga kulit dari kekusaman. Selain itu, manfaat produk ini juga akan memberikan kesegaran dan keharuman yang tahan lama. Sabun cair ini hadir dengan kemasan yang praktis dan dapat diisi ulang. Produk ini dibanderol dengan harga belasan rupiah hingga Rp20.000 an. Pastikan bahwa Anda menggunakan produk ini dan rasakan keharuman sepanjang hari.
5. Varian Sabun Giv Damask Rose & Cherry Blossom Body Wash
Nama Produk | Sabun Giv Damask Rose Cherry Blossom Body Wash |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sabun cair berikut ini juga tak kalah wangi dengan varian-varian sabun sebelumnya. Sabun Giv Damask Rose & Cherry Blossom Body Wash terbuat dari Shea Butter yang berarti berasal dari ekstrak kacang pohon Sea. Varian ini bermanfaat untuk melindungi kulit dari terik matahari dan udara panas. Mengandung vitamin E yang memiliki fungsi sebagai antioksidan yang akan mencegah rusaknya jaringan kulit dan juga dapat mencegah penuaan.
Sabun cair ini hadir dengan ukuran 450 ml yang memiliki keharuman parfum yang tahan lama. Wangi parfum produk ini mampu memanjakan kulit karena sabun cair ini memiliki aroma yang berkarakter. Terbuat dari 99% bahan alami yang memiliki kualitas tinggi dan dengan perpaduan Moisturizer. Dan yang terakhir, manfaat dari produk ini adalah dapat menjaga kulit sehat Anda dari polusi dan juga debu. Harga produk ini dibanderol dengan harga dimulai dari Rp20.000 an.
6. Varian Sabun Giv Body Wash Flawless White
Nama Produk | Sabun Giv Body Wash Flawless White |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sabun cair ini hadir dengan ukuran 450 ml , varian Sabun Giv Body Wash Flawless White akan menutrisi dan akan membuat semua jenis kulit tampak lebih cerah, lembab dan juga halus. Sabun cair ini diperkaya dengan ekstrak Sakura dan Pearl yang akan membuat kulit lebih kenyal dan akan memberikan aroma yang elegan dan alami.
Kulit lebih harum dan tahan lama sehingga akan memberikan pesona yang mewah menawan. Busa halus sabun cair ini dapat memberikan sensasi yang memanjakan. Tunjukkan kulit cerah Anda dengan menggunakan varian Sabun GIV Body Wash Flawless White. Produk ini dibanderol dengan harga belasan hingga Rp20.000 an.
7. Varian Sabun Giv Body Wash Ungu
Nama Produk | Sabun Giv Body Wash Ungu |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Varian Sabun Giv Body Wash Ungu atau Giv Body Wash Passion Flowers & Sweet Berry memiliki tekstur yang lebih kental. Hadir dengan kisaran harga belasan hingga Rp20.000 an. Memiliki wangi yang manis namun tidak akan membuat kulit licin dan keset. Memiliki wangi yang tahan lama dan akan tetap terjaga keharumannya sepanjang hari.
Varian sabun cair ini juga hadir dengan ukuran 450 ml dan tidak akan membuat kulit Anda menjadi kering. Terbuat dari bahan bahan alami yaitu dengan menggunakan Shea Butter dan Vitamin E. Dengan menggunakan varian Passion Flowers & Sweet Berry akan membuat Anda lebih percaya diri dan lebih wangi ketika melakukan aktivitas.
8. Varian Sabun Giv Body Wash Bengkoang
Nama Produk | Sabun Giv Body Wash Bengkoang |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Varian Sabun Giv Body Wash Bengkoang memiliki Kegunaan untuk merawat kecantikan kulit Anda. Sabun mandi cair ini dilengkapi dengan Vita-White Complex yang berfungsi untuk membuat kulit tampak lebih cerah, lembut, dan juga halus. Memiliki kandungan madu dan pepaya yang akan memberikan wangi dan aroma yang segar.
Selain menyegarkan kulit, aroma wanginya juga dapat bertahan lama serta dapat menjaga kelembaban kulit. Dikarenakan terbuat dari bahan-bahan alami, maka akan dapat memberikan atau menyuntikkan nutrisi ke dalam kulit Anda. Produk ini dibanderol dengan harga Rp20.000 an per satuannya.
9. Varian Sabun Giv Hijab Tin & Zaitun
Nama Produk | Sabun Giv Hijab Tin Zaitun |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sabun cair Giv Tin dan Zaitun akan memberikan manfaat yang banyak untuk menjaga kesehatan kulit dan varian sabun ini diperuntukkan untuk Anda yang berhijab. Meskipun berhijab, kulit dibalik hijab akan tetap sehat dan terawat dengan baik dengan menggunakan varian sabun cair ini. Ekstrak buah tin yang memiliki kandungan vitamin, fitonutrien dan mineral yang bermanfaat sebagai antioksidan. Oleh sebab itu, varian sabun ini akan sangat membantu untuk perawatan kulit.
Selain buah tin, minyak zaitun juga memiliki kandungan yang berkhasiat. Minyak zaitun diambil dari lemak buah pohon zaitun di wilayah Mediterania. Minyak zaitun ini akan membantu kulit ternutrisi dengan baik. Perpaduan kandungan ini menghasilkan wangi yang segar serta buah zaitun yang menjaga dan melembabkan kulit meskipun tertutup oleh hijab. Sehingga, akan memberikan kesegaran yang tahan lama hingga seharian.
10. Varian Sabun Giv White Flowers & Vanilla
Nama Produk | Sabun Giv White Flowers Vanilla |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Varian Sabun Giv White Flowers & Vanilla dibuat dari ekstrak vanila alami yang menyegarkan dan menyehatkan kulit Anda. Giv White Flowers & Vanilla sangat direkomendasikan buat Anda yang sedang mencari sabun cair yang dapat mencerahkan kulit. Sabun mandi ini memiliki komposisi atau kandungan buah bengkoang, Yogurt serta vitamin B, C, E yang akan membantu Anda dalam merawat kulit.
Jika menggunakan produk ini, maka kulit akan tampak lebih halus, lembut dan cerah berseri. Selain itu, memiliki aroma dan wangi yang semerbak yang akan memberikan kesan mewah. Wangi manis vanilla dan dapat meningkatkan mood Anda. Dapat digunakan setiap hari dan tidak akan membuat kulit kering atau iritasi.
11. Varian Sabun Giv Body Wash Hijab Saffron & Niacinamide
Nama Produk | Sabun Giv Body Wash Hijab Saffron Niacinamide |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Selain Varian Sabun Giv Hijab Tin & Zaitun yang diperuntukkan untuk berhijab, kini juga hadir varian sabun Giv Body Wash Hijab Saffron & Niacinamide untuk Anda yang mengenakan hijab. Giv Body Wash Hijab Saffron & Niacinamide merupakan hasil perpaduan bahan alami dengan kandungan Vita White Complex. Perpaduan kandungan ini dapat membuat Anda tampak lebih cerah meskipun dibalik hijab.
Hadir dalam bentuk batangan dan juga cair sehingga akan mempermudah Anda dalam memilih pemakaiannya. Memberikan segudang manfaat untuk kulit seperti memelihara kulit, menjaga kulit agar tetap halus, lembut dan bersih. Selain itu, memiliki komposisi saffron yang berfungsi untuk menyegarkan kulit dan memiliki antioksidan yang tinggi. Sedangkan, niacinamide yang memiliki kegunaan untuk meningkatkan kelembaban, meningkatkan ketahan kulit serta akan merangsang produksi kolagen pada kulit.
12. Varian Sabun Giv Water Lily & Chamomile
Nama Produk | Sabun Giv Water Lily Chamomile |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sabun batang dengan varian Sabun Giv Water Lily & Chamomile diperkaya dengan kandungan ekstrak shea butter serta vitamin E yang akan mencerahkan kulit secara natural dan alami. Menjaga kulit tetap lembab dan akan membuat kulit Anda menjadi lebih kenyal.
Aroma Water Lily dan Chamomile akan memberikan sensasi relax untuk kulit sehingga aman digunakan ketika beraktivitas seharian. Memiliki aroma dan wangi yang elegan dan memberikan kesegaran yang tahan lama. Ketika dibilas, tidak akan membuat kesat dan licin di kulit. Dan paling terutama, produk varian ini tidak akan membuat kulit kering dan iritasi.
Tips Menggunakan Sabun Giv Cair dan Sabun Batangan
Pilihan dari sabun Giv cair maupun batangan ini, diadopsi oleh konsumen untuk memenuhi kebutuhan atau gaya hidup mereka. Oleh sebab itu, Anda dapat bebas memilih menggunakan sabun Giv yang cair atau batangan sesuai dengan preferensi Anda. Pada bagian ini kami akan memberikan tips menggunakan sabun Giv yang cair dan batangan.
Untuk menggunakan sabun Giv yang cair dengan efektif, ikuti tips berikut:
- Basahi tubuh dengan air sebelum menggunakan sabun mandi cair.
- Tuangkan sabun mandi cair ke telapak tangan atau ke mandi sponge.
- Usapkan sabun mandi cair ke seluruh tubuh, dengan fokus pada area yang kering atau berminyak.
- Bersihkan tubuh dengan air, pastikan sabun mandi cair sudah tercuci bersih.
- Gunakan sabun mandi yang sesuai dengan jenis kulit anda, jika kulit Anda sangat kering sebaiknya gunakan sabun mandi yang kurang keras, jika kulit Anda berminyak sebaiknya gunakan sabun mandi yang kurang lembab.
- Setelah mandi, keringkan tubuh dengan Handuk yang lembut, dan jangan lupa untuk mengaplikasikan moisturizer untuk menjaga kulit tetap lembab.
Sedangkan, tips untuk menggunakan sabun Giv yang batangan adalah sebagai berikut.
- Basahi tubuh dengan air sebelum menggunakan sabun mandi batangan.
- Ambil sepotong sabun mandi batangan dan gosoklah di antara kedua tangan Anda. Pastikan untuk menggosok sabun mandi secara merata agar sabun mandi tersebar ke seluruh bagian kulit Anda. Semakin banyak busa yang dihasilkan maka semakin banyak kotoran dan kuman.
- Bersihkan tubuh dengan air, pastikan sabun mandi batangan sudah tercuci bersih.
- Gunakan sabun mandi yang sesuai dengan jenis kulit Anda, jika kulit Anda sangat kering sebaiknya gunakan sabun mandi yang kurang keras, jika kulit anda berminyak sebaiknya gunakan sabun mandi yang kurang lembab.
- Setelah mandi, keringkan tubuh dengan handuk yang lembut dan jangan lupa untuk mengaplikasikan moisturizer untuk menjaga kulit tetap lembab.
- Setelah digunakan, simpan sabun batangan di tempat yang kering dan ventilasi agar sabun tidak cepat melembab dan rusak.
- Gunakan sabun yang memiliki pH yang sesuai dengan kulit agar kulit tidak iritasi.
- Jangan menggunakan sabun yang terlalu keras pada kulit yang sensitif.
- Jangan sampai berbagi sabun batangan dengan orang lain. Hati-hatilah, karena bila sampai Anda berbagi sabun dengan orang yang kondisi kesehatannya tidak Anda ketahui hal tersebut dapat membawa kuman yang menyebabkan penyakit seperti pilek, flu hingga penyakit kulit.
Kesimpulan
Nah, itulah ulasan mengenai cara memilih sabun Giv, rekomendasi varian sabun Giv batangan dan cair hingga harga terbarunya. Dari ulasan rekomendasi diatas, ada banyak varian yang tentunya sangat menarik untuk dicoba. Sebelum memutuskan membeli varian sabun yang Anda sukai, Anda perlu mempertimbangkan beberapa hal seperti yang sudah dijelaskan diatas ya!
Daftar Rekomendasi Lainnya :
- 10 Sabun Batang Terbaik
- 10 Sabun Mandi Cair Terbaik
- 10 Body Wash Terbaik
- 10 Sabun untuk Menghilangkan Jerawat Badan
- 10 Sabun untuk Menghilangkan Panu
- 10 Sabun Mandi Pria Terbaik
Tanggal Pembaharuan