CEKLIST.ID – Seiring semakin berkembangnya berbagai brand fashion lokal, produk yang dihasilkan pun semakin beragam, salah satunya Jaket. Mulai dari jaket denim, bomber, parasut, parka, hingga suede, semuanya sudah disediakan oleh berbagai brand lokal dengan harga yang terjangkau namun kualitasnya cukup bersaing. Jika Anda tengah mencari rekomendasi produk jaket brand lokal dengan kualitas yang bagus, baca artikel ini sampai selesai ya!
Tips Memilih Jaket Brand Lokal yang Bagus
Dibandingkan dengan brand yang sudah cukup besar, seperti Levi’s, harga jaket brand lokal memang jauh lebih terjangkau, bahkan banyak produk yang dijual dengan harga kurang dari 300 ribu rupiah. Untuk memperoleh jaket dari brand lokal dengan kualitas terbaik, pertimbangkan beberapa poin di bawah ini.
1. Memastikan bahan yang digunakan
Bahan untuk membuat berbagai jaket brand lokal sebenarnya tergantung pada jenis jaket itu sendiri. Misalnya untuk jaket gunung atau jaket outdoor, digunakan bahan parasut dan taslan untuk membuatnya. Bahan parasut dikenal sebagai bahan yang dapat memberikan kehangatan di tengah udara dingin dan tahan air, tetapi tidak dapat menyerap keringat dengan baik. Sedangkan, untuk bahan taslan juga memiliki sifat waterproof seperti kain parasut sehingga sering dijadikan sebagai alternatif jaket outdoor.
Bahan lain yang juga sering ditemukan pada banyak jaket brand lokal adalah poliester. Meskipun populer sejak tahun 1970-an, namun poliester masih dipilih sebagai bahan jaket ampai sekarang karena ringan, cepat kering, tidak mudah kusut, dan mampu mempertahankan bentuknya dengan baik. Kekurangannya adalah bahan ini tidak dapat mengalirkan udara dengan baik dan cenderung menahan bau, jadi jaket berbahan poliester kurang cocok dikenakan pada aktivitas outdoor yang memicu keringat.
Kalau Anda mencari jaket brand lokal yang cocok dikenakan ketika cuaca panas, misalnya ketika travelling, bisa pilih jaket berbahan kain drill atau denim. Kain drill bertekstur seperti pintalan benang diagonal yang jalinannya sangat kuat satu sama lain dan sekilas terlihat mirip dengan kain denim. Sedangkan untuk kain denim, pada dasarnya merupakan salah satu jenis katun hanya saja sedikit lebih tebal, kuat, dan kaku dibandingkan kain katun pada umumnya. Jaket yang terbuat dari dua bahan tersebut biasanya cenderung tipis, sehingga kurang cocok dipakai pada cuaca dingin.
Sedangkan untuk jaket brand lokal yang sekaligus bisa berfungsi sebagai sweater dan hoodie, biasanya terbuat dari bahan fleece, yaitu kain yang terbuat dari campuran serat wool dan kapas sehingga bertekstur sangat lembut, terasa empuk ketika dipegang, memiliki bulu halus di permukaanya, dan dapat menyerap keringat dengan baik. Bahan lain yang juga sering dimanfaatkan untuk ini adalah baby terry karena bertekstur halus dan juga bisa menyerap keringat dengan baik. Dengan demikian, jaket yang terbuat dari kedua bahan di atas bisa digunakan dalam berbagai cuaca, bahkan cocok sebagai daily outfit.
Meskipun belum banyak, tetapi sekarang sudah ada beberapa jaket brand lokal yang dibuat dari bahan kulit, baik kulit asli maupun sintetis, sehingga tampilannya terlihat mewah. Kalau Anda ingin membeli jaket yang terbuat dari kulit asli, pastikan mempunyai ciri-ciri, seperti tekstur dan tingkat elastisitas yang berbeda-beda, terasa sejuk di cuaca panas dan dan hangat pada cuaca dingin, serta punya aroma khas kulit yang berbeda dari kulit sintesis.
2. Mengetahui jenis jaketnya
Salah satu jenis jaket brand lokal yang sangat mudah ditemui di pasaran adalah jaket denim yang terbuat dari kain denim, yaitu kain yang biasa digunakan untuk membuat celana jeans. Jaket denim biasanya didesain dengan model mengecil ke bawah, lengkap dengan saku bobok, dan jahitan bartack yang menegaskan bahwa pada awalnya jaket tersebut merupakan jaket untuk pekerja. Namum sekarang sudah ada beberapa variasi dari jaket denim, seperti jaket denim light-washed atau tanpa lengan dengan potongan cropped.
Jenis jaket brand lokal lainnya adalah jaket bomber yang pada awalnya digunakan oleh para penerbang angkatan udara Amerika Serikat, namun sekarang dapat dikenakan sebagai salah satu fashion item pada pria maupun wanita. Jaket bomber didesain dengan potongan yang pendek, terdapat ritsleting padah bagian depan jaket serta ban elastis pada bagian pinggang dan tangan. Pada awalnya, jaket bomber terbuat dari bahan kulit, tetapi sekarang dibuat dari bahan lainnya, seperti nilon.
Salah satu jenis jaket brand lokal yang sangat cocok dikenakan ketika musim dingin adalah jaket parka. Pada awalnya, jaket ini sering digunakan sebagai jaket untuk bertahan hidup oleh orang-orang yang menempati daerah dengan iklim ekstrem, lalu diadopsi oleh militer sebagai jaket musim dingin. Pada desain aslinya, jaket parka dilengkapi dengan ritsleting dan tudung berlapis bulu sehingga dapat memberikan perlindungan maksimal ketika dingin.
Berikutnya ada jenis jaket anorak yang mungkin masih asing bagi sebagian orang karena tampilannya mirip dengan jaket parka. Biasanya jaket anorak didesain berbentuk pullover yang panjangnya mencapai pinggul, memiliki tudung, dan terdapat ritsleting yang panjangnya mencapai pertengahan jaket. Jaket brand lokal jenis ini biasanya terbuat dari bahan yang tahan angin dan tahan air sehingga cocok dikenakan untuk orang-orang yang sering beraktivitas di luar ruangan.
Kalau Anda menemukan jaket brand lokal yang dilengkapi dengan tali serutan pada bagian tengah, jaket tersebut termasuk jenis drawstring. Beberapa jaket drawstring dilengkapi dengan hoodie untuk menunjang kenyamanan penggunanya. Supaya tetap nyaman dipakai ketika cuaca panas, Anda dapat memilih drawstring yang terbuat dari bahan katun.
3. Memilih warna yang pas dengan rona kulit
Jaket brand lokal untuk laki-laki biasanya hanya tersedia dalam warna netral, seperti hitam, abu-abu, navy, cokelat, olive, dan putih, berbeda dengan jaket untuk wanita yang warnanya lebih beragam, mulai dari warna-warna cerah hingga gelap. Pemilihan jaket ini juga dapat disesuaikan dengan rona kulit Anda. Kalau memilik nadi berwarna kebiruan atau rona kulit cool, akan lebih cocok menggunakan warna jaket yang gelap, seperti biru tua dan hijau tua. Sedangkan untuk menampilkan kesan hangat, warna-warna jaket yang cenderung merah atau warna muda akan lebih cocok dipakai.
Jika Anda memiliki rona kulit warm atau nadi yang berwarna kehijauan, sebaiknya memilih jaket brand lokal berwarna earthone atau bernuansa cokelat, kuning, dan hijau olive. Sedangkan untuk pemilik tone kulit netral yang ditandai dengan warna nadi hijau kebiruan, akan cocok menggunakan beragam warna jaket.
12 Rekomendasi Jaket Brand Lokal Terbaik
Baik di Shopee, Tokopedia, maupun marketplace lain, tidak sulit mencari jaket brand lokal berkualitas bagus. Ada jaket Eiger, Erigo, Cressida, DUST, Adorable Project, dan masih banyak brand lain. Berikut rekomendasi jaket brand lokal berkualitas bagus dari ceklist.id selengkapnya.
1. Sch. Hex Lite Jacket
Nama Produk | Sch Hex Lite Jacket |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sch. merupakan salah satu brand lokal yang memproduksi jaket dengan kualitas terbaik. Selain itu, produk jaket yang dihasilkan juga mengikuti trend dan model yang kekinian. Sehingga, penggunanya tidak merasa bosan dengan desain yang monoton. Hal inilah yang menjadi salah satu nilai plus dari brand lokal yang bernama Sch. tersebut. Harga jaket dengan serial Hex Lite yaitu Rp299.500 saja. Dengan harga yang terbilang ekonomis ini mampu menciptakan penampilan istimewa dan fashionable.
Jaket brand lokal bermerk Sch. ini telah dilengkapi dengan pouch sebagai tempat untuk menyimpan jaket. Tersedia ukuran terkecil hingga terbesar yaitu S, M, L, XL, dan XXL yang dapat Anda sesuaikan dengan baik. Produk ini memiliki lengan panjang dan Topi pada bagian atasnya. Dengan modelnya yang modis ini, terdapat 2 buah kantong di bagian depan yang berfungsi untuk menyimpan barang-barang penting milik Anda.
Jaket ini sangat nyaman digunakan dan dibuat dari bahan yang ringan dan tipis. Untuk potongan polanya sendiri yaitu standar. Anda dapat menggunakannya untuk melakukan aktivitas secara outdoor seperti olahraga maupun dalam menjalankan aktivitas sehari-hari lainnya.
2. Screamous Jacket Half Zip Track Top
Nama Produk | Screamous Jacket Half Zip Track Top |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Jaket brand lokal terbaik berikutnya yang tidak kalah terkenal yaitu Screamous. Jaket dengan warna hitam yang mampu memberikan kesan misterius ini hadir dalam beberapa varian ukuran. Mulai dari S untuk ukuran terkecil, M dan L untuk ukuran sedang, dan XL serta XXL untuk ukuran yang besar. Harga setelan jaket dari merk Screamous ini adalah Rp189.000 saja. Motif yang terdapat pada produk ini dibuat menggunakan teknik print.
Material yang digunakan juga tidak kalah menarik yakni berbahan polyester 100%. Dengan demikian, selama Anda menggunakan produk jaket brand lokal dari Screamous ini akan merasa lebih nyaman. Tidak sampai disitu saja, Anda juga akan merasa lebih aktif untuk bergerak dan menjalankan beberapa aktivitas. Uniknya, produk ini bisa digunakan oleh pria dan wanita sekaligus. Kualitas yang diberikan oleh produk ini sangat bagus dan premium.
Sangat direkomendasikan untuk Anda yang hobi melakukan berbagai kegiatan secara outdoor. Produk yang keren dan kekinian ini sangat cocok digunakan untuk melakukan running, riding, dan cycling. Detail produknya memiliki kerah yang dilengkapi dengan resleting.
3. Evernext Jaket Parasut Pria
Nama Produk | Evernext Jaket Parasut Pria |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Evernext Jaket Parasut dibuat dari bahan taslan ZN pada bagian luarnya yang dikenal tahan air dan bagian dalamnya terdapat lapisan fleece supaya tidak panas ketika dipakai. Jaket brand lokal ini dilengkapi dengan banyak kantong beritsleting, yaitu satu saku bagian depan dan 2 saku samping, untuk menjaga barang bawaan tetap aman ketika memakainya dalam kegiatan outdoor. Evernext Jaket Parasut hanya tersedia dalam dua ukuran, yaitu L dan XL dengan tiga varian warna, ada hitam, navy, dan maroon. Harga jaket ini masih terbilang sangat terjangkau, hanya 120 ribuan rupiah.
4. Adorable Project Flauva Bomber Jacket Navy
Nama Produk | Adorable Project Flauva Bomber Jacket |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Didesain dalam warna navy, Adorable Project Flauva Bomber Jacket dibuat dari material cotton drill dengan lapisan furing kain errow yang teksturnya sangat lembut. Jaket brand lokal ini diproduksi di Bandung dan telah terjual hingga ribuan pcs melalui official store Adorable Project. Sejauh ini Adorable Project Flauva Bomber Jacket tersedia dalam lima pilihan ukuran, mulai dari S dengan LD 100 cm sampai dengan XXL dengan LD 116 cm dan dijual dengan harga 190 ribuan rupiah. Selain warna navy, Flauva Bomber Jacket juga tersedia dalam warna maroon dan olive.
5. EIGER Across 1.2 Windproof Jacket
Nama Produk | EIGER Across 1.2 Windproof Jacket |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Terbuat dari material 100% poliester berkualitas terbaik, EIGER Across 1,2 Windproof sudah dilengkapi dengan teknologi tropic repellent, tropic windblock, serta terdapat ventilasi pada bagian punggungnya. Semua fitur tersebut akan memastikan penggunanya tetap merasa nyaman kalau mengenakan jaket brand lokal ini ketika traveling dan hiking. Untuk menunjang kegiatan outdoor Anda, pada jaket ini juga sudah terdapat 1 saku dada depan, 2 saku samping, 1 saku dada bagian dalam yang semuanya beritsleting, serta 2 saku samping bagian dalam dengan perekat. Tersedia dalam ukuran L sampai XXL dan tiga pilihan warna, yaitu olive, rust, black, EIGER Across 1,2 Windproof dijual dengan harga 560 ribuan rupiah.
6. Erigo X Parka Jacket Queens
Nama Produk | Erigo X Parka Jacket Queens |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Jaket brand lokal satu ini terbuat dari bahan taslan microfiber yang tampak sporty dan stylish dengan desain warna-warna gelap hingga cerah. Erigo X Parka Jacket Queens memiliki potongan oversize dilengkapi dengan pengait kancing serta sepasang saku di bagian kiri-kanan dada. Tersedia dalam ukuran S/M dan L/XL dengan empat pilihan warna, yaitu hitam, navy, hijau neon, dan teal, produk ini dijual dengan harga 290 ribuan rupiah.
7. Roughneck TJ026 Emerald Gorgeous Trucker Jacket
Nama Produk | Roughneck TJ026 Emerald Gorgeous Trucker Jacket |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Roughneck TJ026 Trucker Jacket terbuat dari bahan kanvas yang cukup ringan dan cocok dipakai untuk beragam aktivitas, baik indoor maupun outdoor. Karena mempunyai model trucker, jaket brand lokal ini lebih cocok dipakai untuk nuansa casual, misalnya dipadukan dengan kaos polos, bawahan jeans, lengkap dengan alas kaki sneakers. Ada lima pilihan ukuran dari Roughneck TJ026 Trucker Jacket yang dapat dipilih, mulai dari S sampai dengan XXL yang semuanya dijual dengan harga cukup terjangkau, sekitar 180 ribuan rupiah saja.
8. DUST Jaket Denim Sangkar D. 61110
Nama Produk | DUST Jaket Denim Sangkar D 61110 |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Seperti jaket denim pada umumnya, DUST Jaket Denim Sangkar D.61110 terbuat dari material 100% katun sehingga akan cocok dikenakan saat musim panas atau traveling. Potongannya yang regular fit dengan kancing pada bagian depan membuat jaket brand lokal ini menampilkan kesan kasual dan easy going ketika dipakai, terlebih lagi kalau dipadukan dengan sepatu kets atau sneakers. DUST D. 61110 tersedia dalam pilihan ukuran S sampai dengan L yang dijual dengan harga 450 ribuan rupiah.
9. Delibra Jaket Suede Malvin
Nama Produk | Delibra Jaket Suede Malvin |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Delibra Jaket Malvin terbuat dari bahan suede premium di bagian luar dan bagian dalamnya dilapisi dengan PC cotton sehingga tetap adem ketika dipakai. Jaket brand lokal yang diproduksi di Bandung ini mempunyai potongan slim fit dan dapat dikenakan oleh pria maupun wanita. Sebagai pengaitnya, dipakai ritsleting YKK Jepang original dan setiap sakunya juga sudah diberi ritsleting. Tersedia dalam ukuran M sampai XXL dengan tiga pilihan warna, yaitu black, coffee, dan brown, Delibra Jaket Malvin dijual dengan harga 230 ribu – 250 ribuan rupiah tergantung varian yang dipilih.
10. Tome Ame Haka Windbreaker Jacket Dark Green
Nama Produk | Tome Ame Haka Windbreaker Jacket Dark Green |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Tome Ame Haka Windbreaker Jacket mempunyai dua lapisan, yaitu lapisan dalam terbuat dari cotton combed 40s yang bertekstur lembut dan bagian luar poliester yang tahan air maupun angin. Jaket brand lokal ini mempunyai potongan oversize namun hanya tersedia ukuran all size fit to XL yang lingkar dadanya mencapai 120 cm dan panjang badan 60 cm. Pada bagian depan jaket terdapat sepasang saku yang dilengkapi dengan kancing, jadi barang-barang kecil bawaan Anda akan aman di dalamnya. Produk ini dapat dibeli pada official store Tome Ame dan harganya 330 ribuan rupiah.
11. Cressida Jaket Hoodie Pria The Next Level D149A
Nama Produk | Cressida Jaket Hoodie Pria The Next Level D149A |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Terbuat dari material katun baby terry, jaket brand lokal ini sama sekali tidak transparan, ringan dan tidak melar. Dilengkapi dengan tudung pada bagian belakang, Cressida jaket hoodie akan memberikan tampilan kasual sekaligus sporty ketika dipakai. Jaket ini memadukan warna abu-abu pada bagian badan dan navy di bagian lengan sehingga cocok dipadukan dengan berbagai warna bawahan. Cressida Jaket Hoodie Pria The Next Level D149A tersedia mulai dari ukuran S sampai XL dan dibanderol sekitar 280 ribuan rupiah di official store Cressida.
12. Executive Long Sleeve Corduray Jacket Camel
Nama Produk | Executive Jacket |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Kalau Anda mencari jaket brand lokal yang fleksibel dikenakan untuk style apapun, Executive Long Sleeve Corduray Jacket bisa jadi pilihan tepat. Dibuat menggunakan bahan corduray yang nyaman digunakan, jaket ini dilengkapi dengan triple pocket di bagian depan dan horn button sebagai pengaitnya. Executive Long Sleeve Corduray memiliki potongan regular fit dengan warna camel yang sangat cocok dipadukan dengan kaos berwarna putih. Produk ini tersedia mulai dari ukuran S sampai L dan dijual dengan harga 270 ribuan rupiah.
Tips Membersihkan Jaket Sesuai Bahannya
Untuk semua jenis pakaian, termasuk jaket brand lokal, diperlukan pencucian yang sesuai dengan bahannya. Berikut tips membersihkan jaket sesuai dengan bahannya:
- Bahan kulit dan suede bisa dicuci menggunakan kain lembap yang sudah dicelupkan dalam larutan sabun, usapkan lembut ke jaket, bilas, dan keringkan dengan cara menepuk ringan permukaan jaket menggunakan Handuk, lalu angin-anginkan.
- Bahan denim bisa dicuci dengan cara direndam di air deterjen selama 15 menit, lalu gunakan sikat yang lembut untuk meluruhkan kotorannya, dan jemur di tempat teduh.
- Jaket outdoor bisa dicuci dengan dibilas langsung dengan air bersih tanpa direndam, bersihkan kotoran membandel menggunakan sikat gigi, lalu jemur pada tempat yang teduh.
Kesimpulan
Kualitas yang ditawarkan oleh berbagai jaket brand lokal bisa dibilang tidak kalah dari jaket impor, bahkan harganya lebih terjangkau dan dapat dibeli melalui marketplace. Pada artikel ini sudah dibahas secara lengkap mengenai cara memilih dan rekomendasi berbagai jaket dari merk lokal, serta beberapa tips untuk mencucinya.
Daftar Rekomendasi Lainnya :
- 10 Brand Outdoor Lokal Terbaik
- 10 Sepatu Brand Lokal Terbaik
- 10 Baju Brand Lokal Indonesia
- 10 Merk Sepatu Wanita Lokal Terbaik
- 10 Merk Sepatu Lari Lokal Terbaik
- 10 Merk Sepatu Sneaker Lokal Terbaik
- 10 Hoodie Brand Lokal yang Bagus
- 10 Merk Jaket Terkenal
Tanggal Pembaharuan