CEKLIST.ID – Mie instan menjadi salah satu makanan favorit banyak orang karena praktis dan rasanya enak. Baik mie kuah maupun mie goreng, semuanya sama-sama laku di pasaran dan sering dijadikan sebagai kreasi makanan tertentu. Oleh karena itu, pada artikel ini akan dibahas mengenai cara memilih dan rekomendasi merk mie instan terbaik, serta beberapa kreasi keduanya.
Cara Memilih Mie Instan yang Enak

Sekilas tampilan setiap merk mie instan memang tampak sama, namun setiap produk mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Untuk memperoleh mie instan yang paling enak di pasaran, ccoba terapkan beberapa cara di bawah ini.
1. Memilih berdasarkan variannya
Ada tiga jenis mie instan yang beredar di pasaran, ada mie goreng, mie kuah, dan mie yang diberi tambahan suwiran ayam. Dari ketiganya, mie goreng menjadi varian yang paling diminati oleh banyak orang karena rasa dan aroma bumbunya lebih kuat dibandingkan dengan mie kuah. Pembuatan mie goreng juga sangat praktis karena airnya hanya perlu ditiriskan setelah mienya direbus.
Untuk menemani beraktivitas ketika cuaca tengah dingin, maka mie instan varian mie kuah menjadi pilihan paling enak dan tepat. Meski ada tambahan air yang digunakan untuk melarutkan bumbu, rasa mie kuah tidak kalah nikmat dibandingkan dengan mie goreng. Tetapi Anda harus menakar air yang dimasukkan dengan benar supaya rasa bumbu tidak menjadi hambar.
Berikutnya ada mie instan yang diberi dengan tambahan topping suwiran daging ayam asli. Harga mie instan jenis ini memang lebih mahal, tetapi menghadirkan topping yang lebih banyak sehingga tampilannya menjadi tampak mewah dibandingkan dengan mie instan jenis lain. Oleh karena itu, harganya juga lebih mahal dibandingkan dengan mie goreng maupun kuah biasa.

2. Mengetahui pilihan rasa yang ada
Pilihan rasa dari berbagai merk mie instan yang ada di pasaran cukup beragam, salah satunya adalah rasa klasik yang telah ada sejak jaman dulu namun tetap eksis sampai hari ini. Rasa mie instan klasik bisa dibilang timeless dan bisa dikonsumsi oleh siapapun, baik orang dewasa maupun anak-anak. Contoh rasa klasik dari mie instan adalah mie goreng original, mie kuah soto, kaldu ayam, dan bakso sapi.
Saat ini berbagai merk mie instan juga hadir dalam pilihan rasa yang unik, misalnya rasa pedas korea, rendang, ayam rica-rica, ayam lada hitam, atau spicy laksa. Pilihan rasa unik ini cocok dinikmati ketika Anda bosan dengan rasa mie instan klasik dan ingin mengeksplorasi berbagai rasa baru.
3. Mempertimbangkan kalori dalam mie instan
Mie instan menjadi salah satu tantangan terbesar untuk orang-orang yang tengah menjalankan diet, karena kalorinya yang sangat tinggi, bahkan bisa mencapai 400 kkal untuk satu porsi. Untuk mengatasi ini, beberapa merk mie instan berinovasi untuk membuat mie instan rendah kalori yang biasanya tidak terbuat dari tepung, melainkan memanfaatkan bahan lainnya, seperti shirataki.
Bentuk mie yang terbuat dari shirataki tampak seperti bihun, tetapi teksturnya jauh lebih kenyal. Selain aman untuk orang yang diet, mie shirataki juga aman dikonsumsi oleh ibu hamil, terlebih lagi jika pewarnanya menggunakan bayam atau pewarna alami lain.
13 Rekomendasi Merk Mie Instan
Pada berbagai toko makanan di Indonesia, tentu tidak sulit menemukan produk mie instan, termasuk mie instan ala Korea atau Jepang. Berikut ini ceklist.id ulas rekomendasi beberapa merk mie instan yang laris manis di pasaran dan tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.
1. Mie Instan Merk Ladang Lima

Nama Produk | Mie Instan Merk Ladang Lima |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Merk mie instan seharga Rp8.900 dari Ladang Lima ini sudah bebas dari komponen gluten. Dengan begitu, kesehatan Anda tetap terjaga dan bisa tetap mengkonsumsi nikmatnya mie instan. Produk ini mudah untuk Anda dapatkan salah satunya melalui Shopee Mall. Pasalnya, produk ini telah berizin halal MUI dan BPOM RI. Tidak mengandung lemak trans dan tidak mengandung kolesterol sama sekali.
Sudah bebas dari MSG dan bahan pengawet. Pastinya, tinggi serat, kaya akan zat besi, dan kaya akan sumber Vitamin E. Gurihnya juga lebih terasa dan cocok bagi Anda yang ingin memulai pola hidup sehat sejak dini. Terdapat bumbu-bumbu dan kandungan rempah-rempah alami yang bisa Anda konsumsi dengan aman.
2. Mie Instan Merk Suksess

Nama Produk | Mie Instan Merk Suksess |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Mie instan dari merk Suksess ini banyak dikonsumsi oleh warga Indonesia karena punya tekstur mie yang kenyal dan lembut. Produk dengan berat bersih 133 gram ini memiliki kisaran harga pasar yaitu Rp3.800. Produk mie instan dengan rasa ayam kremes ini terasa nikmat dan telah halal MUI. Tentunya, aman dikonsumsi. Selain itu, telah dilengkapi dengan sertifikat BPOM yang semakin menjamin keamanannya.
Kremesnya juga lebih banyak bisa dikonsumsi oleh 2 orang sekaligus. Bisa Anda tambahkan berbagai topping sesuai dengan selera dan kebutuhan. Seperti, telur mata sapi, acar, kerupuk, ayam goreng, dan Bawang Goreng. Cocok diandalkan sebagai makanan praktis yang mudah untuk dimasak dan pastinya mampu menghangatkan suasana keluarga Anda.
3. Mie Instan Merk Burung Layang Terbang

Nama Produk | Mie Instan Merk Burung Layang Terbang |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi produk mie instan dari Burung Layang Terbang ini telah mengantongi izin edar halal dan BPOM. Produk yang satu ini memiliki tekstur mie yang tidak lembek dan benyek. Melainkan, sangat kenyal dan enak untuk Anda konsumsi. Pastinya, cita rasa produk mie instan goreng ini jauh lebih mantap. Apalagi jika Anda makan bersama dengan pasangan dan orang-orang tercinta lainnya.
Mie goreng ini dibuat dari mie telur asli 100% dengan rasa yang gurih. Produk ini praktis untuk Anda konsumsi dan sudah dilengkapi dengan bumbu rasa goreng yang sangat istimewa. Harga untuk satu kemasan produknya yaitu Rp4.500. Berat bersih dari kemasan ini yaitu 95 gram.
4. Mie Instan Merk Indomie

Nama Produk | Indomie |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Diproduksi oleh PT Indofood CBP Sukses Makmur, sejarah Indomie dimulai dari tahun 1950-an ketika Fa. Djangkar Djati yang didirikan oleh Djajadi Djaja dkk. pada 1959, kemudian menjadi Sanmaru Food Manufacturing pada April 1970. Merk mie instan Indomie sendiri baru diproduksi pada 1972. Seiring berjalannya waktu, merk Indomie semakin dikenal luas di Indonesia, bahkan telah diimpor ke banyak negara lainnya.
Varian rasa klasik dari Indomie sampai sekarang juga masih bertahan, seperti soto spesial, kari ayam, dan mie goreng spesial. Namun sebagai bentuk inovasi, merk mie instan satu ini juga mengeluarkan berbagai rasa kekinian, seperti seblak jeletot, ayam spesial, soto lamongan, rendang, mie aceh, ayam pop, ayam geprek, sambal rica-rica, hingga mieghetti. Harga berbagai mie instan keluaran Indomie juga sangat terjangkau, mulai dari 2000-an rupiah saja.
5. Mie Instan Merk Mie Sedaap

Nama Produk | Mie Sedaap |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Selain Indomie, Mie Sedaap menjadi merk mie instan lain yang juga sangat populer di Indonesia. Meski baru diluncurkan pada tahun 2003, namun mie yang diproduksi oleh Wings Food ini sudah menembus pasaran Malaysia dan Nigeria. Mie Sedaap bahkan menjadi satu-satunya merk mie instan di Indonesia yang mendapatkan sertifikasi ISO 22000, jadi kualitasnya sangat terjamin.
Untuk varian rasa yang tersedia juga sangat beragam, ada rasa klasik, seperti soto, ayam bawang, kari ayam, ayam spesial, baso spesial, dan mie goreng kriuk. Merk mie instan ini juga menghadirkan banyak pilihan rasa yang kekinian, seperti sambal goreng, white curry, spicy laksa, korean spicy chicken, ayam bakar limau, dan salero padang. Dikemas dalam kemasan plastik dan cup, harga Mie Sedaap di pasaran mulai dari 2000-an rupiah saja.
6. Mie Instan Merk Lemonilo

Nama Produk | Lemonilo |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
PT Lemonilo Indonesia Sehat atau yang lebih dikenal Lemonilo didirikan pada tahun 2016 dan sejak awal muncul sebagai lokapasar yang menjual produk-produk sehat dan natural, namun harganya terjangkau. Kalau merk mie instan Lemonilo, baru pertama kali diluncurkan pada September 2017 untuk varian mie goreng. Karena permintaan yang semakin meningkat, Mie Instan Lemonilo didistribusikan ke berbagai minimarket maupun supermarket dan kini sudah tersedia di lebih dari 28 wilayah di Indonesia.
Berbagai produk mie dari Lemonilo terbuat dari tepung terigu, tepung mocaf, pewarna bayam, air, garam, dan Baking Soda, tanpa tambahan MSG sama sekali, termasuk untuk bumbunya. Pilihan rasa yang tersedia saat ini juga sangat beragam, ada pedas korea, mie instan goreng, mie rendang, kuah kari ayam, mie goreng konjak, ayam bawang. Harga merk mie instan ini juga tidak terlalu mahal, mulai dari 6000-an rupiah.
7. Mie Instan Merk Mie ABC

Nama Produk | Mie ABC |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Merk mie instan Mie ABC diproduksi oleh PT Heinz ABC Indonesia dan merupakan anak perusahaan dari Kraft Heinz Company yang berasal dari Amerika Serikat. Meski perusahaannya di Indonesia sudah berdiri sejak 16 Februari 1974, namun mie instannya sendiri baru diproduksi pada 1980-an. Kantor pusatnya sekarang berada di Menara Mandiri, Kebayoran Baru, namun pabrik mie instan ini ada di Karawang, Daan Mogot, dan Pasuruan.
Seperti beberapa merk mie instan sebelumnya, berbagai varian Mie ABC juga bisa ditemukan dengan mudah di supermarket, minimarket, dan pasar tradisional. Rasa yang tersedia juga sangat beragam, seperti ayam pedas limau, pedas nampol, ayam bawang, semur ayam pedas, gulai pedas, sup tomat pedas, spicy garlic butter cheese, gulai ayam pedas, spicy mayo cheese, dan saus kacang pedas. Harga yang ditawarkan juga sangat murah, mulai dari 2000-an rupiah saja.
8. Mie Instan Merk Samyang

Nama Produk | Samyang |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Untuk Anda pecinta makanan ala Korea, merk mie instan satu ini mungkin tidak asing lagi. Sebenarnya nama asli dari Mie Samyang adalah Buldalk Bokkeummyeon yang berarti rasa ayam pedas, sedangkan Samyang merupakan nama perusahaan yang memproduksi mie tersebut, yaitu Samyang Foods Inc. Khusus untuk di Indoneisa, Samyang varian spicy hot chicken ramen, carbonara, dan hot chicken ramen chesee telah dilengkapi dengan label halal MUI dan diimpor oleh PT Korinus.
Didirikan pada 15 September 1961 oleh Jeon Jung Yoon, Samyang Foods telah memperoleh sertifikat halal internasional pada 2014, jadi bisa dikonsumsi oleh negara-negara yang mayoritas penduduknya beragama Islam, seperti Indonesia. Selain ketiga pilihan rasa yang disebutkan sebelumnya, merk mie instan ini juga hadir dalam pilihan rasa hot chicken ramen extreme. Sebagai produk impor, harga mie Samyang memang relatif lebih mahal dibandingkan dengan beberapa produk mie instan sebelumnya, sekitar 18 ribuan rupiah.
9. Mie Instan Merk Nissin Ramen

Nama Produk | Nissin Ramen |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Merk mie instan Nissin Ramen merupakan hasil produksi dari Nissin Foods yang didirikan pertama kali oleh Momofuku Ando, seseorang yang menemukan mie instan kemasan dan mie instan cup pertama di dunia. Setelah melalui serangkaian penelitian, pada 25 Agustus 1958, Ando menemukan Chicken Ramen, kemudian disusul penemuan cup noodle pada tahun 1971. Seiring berjalannya waktu, Nissin Foods terus melebarkan sayap ke berbagai negara, termasuk Indonesia untuk mengekspor sekaligus mengembangkan produk yang sesuai dengan cita rasa masing-masing negara.
Di Indonesia, berbagai pilihan rasa dari Nissin Ramen sudah dipasarkan secara luas melalui swalayan, minimarket, dan e-commerce. Hadir dalam pilihan rasa hot chicken, hot spicy, premium hot chicken, mushroom, dan carbonara, merk mie instan ini dijual dengan harga mulai dari 4000-an rupiah.
10. Mie Instan Merk Fitmee

Nama Produk | Fitmee |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Jika Anda tengah menjalankan program diet namun tetap ingin mengonsumsi mie instan, FITMee bisa jadi pilihan yang tepat. Merk mie instan ini merupakan produksi PT FIT Indonesia Tama yang terbuat dari bahan utama Shirataki kering sehingga jumlah kalorinya jauh lebih rendah dibandingkan dengan mie instan yang terbuat dari tepung terigu. Karena terbuat dari shirataki, FITMee memiliki tekstur yang kenyal sepert jeli, berwarna putih bening, mengandung sekitar 97%, dan sisanya berupa serat.
Di awal peluncurannya, FITMee tersedia dalam dua pilihan rasa, yaitu rasa Mie Soto dengan kalori hanya 60 kkal dan Mie Goreng Korea dengan kalori 150 kkal. Namun sekarang FITMee juga memiliki pilihan rasa lainnya, yaitu bayam goreng pedas, carbonara, dan ayam bawang. Sebagai merk mie instan yang diklaim tinggi serat, keto friendly, dan tidak mengandung kolesterol, harga mie ini memang cukup mahal, mulai dari 20 ribuan rupiah.
11. Mie Instan Merk Mie Gaga

Nama Produk | Mie Gaga |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Merk mie instan satu ini diproduksi oleh PT Jakarana Tama Food Industry yang berbasis di Jakarta. Produk Mie GAGA SENDIRI diperkirakan memegang 2,9% pangsa pasar mie instan di Indonesia. Pada April 2017, PT Jakarana Tama Food Industry mengeluarkan varian GaGa 100 Extra Pedas untuk orang-orang yang kurang puas dengan rasa pedas mie instan pada umumnya.
Berbagai produk dari Mie Gaga bisa ditemukan dengan mudah di minimarket maupun swalayan terdekat, baik kemasan plastik maupun cup-nya. Hadir dalam pilihan rasa goreng ekstra pedas, soto segaar, goreng spesial, esktra pedas jalapeno, lada hitam, dan chipottle, merk mie instan ini dijual dengan harga mulai dari 2000-an rupiah.
12. Mie Instan Merk Supermi

Nama Produk | Supermi |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Selain Indomie, PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk juga mengeluarkan merk mie insta lainnya, yaitu Supermi. Produk satu ini bahkan diluncurkan sejak tahun 1969 oleh PT Lima Satu Sankyo Industri Pangan yang merupakan perusahaan patungan Jepang-Indonesia. Namun pada tahun 1986, pabrik Supermi mengalami masalah internal sehingga diambil alih oleh PT Indofood Interna Corp. hingga saat ini berada di bawah naungan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk.
Dibandingkan dengan Indomie, Supermi memang dijual dengan harga sedikit lebih murah, namun tetap menawarkan rasa yang enak. Rasa yang tersedia juga sangat beragam, ada ayam bawang, kaldu ayam, semur ayam pedas, mie goreng rasa ayam, mie goreng rasa ayam pangsit, dan soto daging.
Dalam beberapa waktu terakhir, Supermi juga mengeluarkan varian produk Supermi Nutrimi yang dibuat dengan brokoli, Kaldu Jamur, lengkap dengan topping jagung dan wortel. Merk mie instan ini bisa dibeli di minimarket, swalayan, pasar tradisional, maupun e-commerce dan harganya mulai dari 2000-an rupiah.
13. Mie Instan Merk Ashitaki

Nama Produk | Ashitaki |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Ashitaki menjadi pilihan merk mie instan lain untuk orang-orang yang tengah menjalankan program diet, karena terbuat dari bahan baku shirataki yang sangat rendah kalori. Semua produk keluaran Ashitaki telah dijalankan berdasarkan Good Manufacturing (GMP) serta telah tersertifikasi Halal (MUI), jadi aman dikonsumsi oleh siapapun.
Meski merupakan mie diet, varian rasa Mie Ashitaki sudah sangat beragam, ada rasa original, rendang, soto, tomyum, kari pedas, veggie original, veggie bulgogi, creamy sauce, dan kari ayam. Untuk harganya, Mie Instan Ashitaki dijual dengan harga mulai dari 20 ribuan rupiah.
Berbagai Kreasi Mie Goreng dan Mie Kuah
Berbagai merk mie instan yang telah disebutkan sebelumnya bisa dikreasikan menjadi banyak kreasi yang enak dan mudah dibuat. Berikut beberapa resepnya.
A. Mie tek-tek
Bahan-bahan:
- Mie instan rasa apapun
- Kol
- Sawi
- 2 buah cabai rawit, potong-potong
- 1 siung bawang putih, cincang
- 2 sdm minyak goreng
- Garam dan gula
- Air secukupnya
Cara membuat:
- Panaskan minyak, tumis cabai dan bawang putih sampai harum, tambahkan air secukupnya dan didihkan.
- Masukan sayuran dan mie instan, masak keduanya sampai mie jadi empuk.
- Masukan bumbu mie instan, garam, dan gula, aduk rata.
- Jika rasanya sudah pas, angkat mie lalu sajikan.
B. Mie goreng belacan
Bahan-bahan:
- 1 bungkus mie instan goreng
- 1 butir telur
- 3 bakso iris
- Sawi manis iris
- 50 ml air
- Kecap Manis, garam
Bahan bumbu halus:
- 4 siung Bawang Merah
- 1 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah besar
- Cabai rawit hijau atau merah
- 1/2 bungkus Terasi
Cara memasak:
- Rebus mie terlebih dahulu, tiriskan dan letakkan di satu wadah.
- Masak telur dengan cara diurak-arik.
- Tumis bumbu halus hingga matang, masukkan bakso dan tumis sampai matang.
- Masukkan air, sawi manis, dan aduk sampai sawinya layu.
- Masukkan mie, telur, garam, kecap dan bumbu mie instan, aduk rata dan masak hingga airnya habis.
- Koreksi rasa, sajikan kalau rasanya sudah pas.
Kesimpulan
Mie instan menjadi bahan makanan andalan pada berbagai situasi, terutama untuk anak kos. Di Indonesia sendiri ada cukup banyak merk mie instan yang terkenal enak hingga ada juga merk mie yang dibuat khusus dengan kalori yang sangat rendah dan rekomendasi produknya sudah dibahas pada artikel ini ya.
Daftar Rekomendasi Lainnya :
- 10 Mie Goreng Instan Terbaik
- 10 Mie Pedas Instan di Indonesia
- 10 Merk Mie Telur Terbaik
- 10 Varian Indomie Kuah Terenak
- 10 Varian Rasa Pop Mie Terenak
- 10 Pasta Merk La Fonte Terbaik
- 10 Bumbu Kuah Bakso Instan
- 10 Bakso Sapi Kemasan yang Enak
- 10 Snack Camilan dari Kentang yang Enak
- 10 Coklat yang Enak & Terkenal
Tanggal Pembaharuan