CEKLIST.ID – Anda mungkin salah satu dari para orangtua yang kini buah hatinya sudah mulai beranjak dewasa dan akan memulai pendidikannya di bangku sekolah. Di sekolah anak akan mulai belajar bersosialisasi dengan banyak teman-teman baru. Selain itu, anak Anda juga akan menghadapi pembelajaran bersama teman-temannya. Hal ini membuatnya mungkin harus membawa beberapa keperluan sekolah dan bermain di tasnya.
Menurut beberapa penelitian pada anak-anak sekolah di Spanyol maupun Inggris ternyata tas sekolah mempengaruhi tulang punggung mereka. Hal ini berefek seperti beberapa anak menjadi memiliki postur tubuh yang bungkuk dan beberapanya lagi memiliki sakit punggung di usia yang masih sangat muda.
Anda sebagai orang tua yang bijak tentu tidak ingin hal ini terjadi pada anak Anda. Itu sebabnya perlu memperhatikan secara bijak tas sekolah yang akan digunakan oleh anak Anda untuk menjaga kemungkinan tersebut. Berikut ini akan diberitahukan tips memilih tas sekolah untuk buah hati Anda dengan benar.
Tips Memilih Tas Anak yang Bagus
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, ada beberapa tips yang bisa Anda pertimbangkan sebagai orang tua ketika akan membeli tas anak terbaik yang benar.
1. Pilih Ukuran Berdasarkan Kapasitas Tubuh Si Anak
Memilih tas anak yang paling penting adalah berdasarkan ukurannya. Orangtua sering memilih ukuran tas yang besar untuk anaknya karena akan menampung banyak kebutuhan peralatan sekolah si anak. Hal ini mungkin terasa lebih praktis tetapi membahayakan masa depan kesehatan sianak. Berdasarkan penelitian sebelumnya anak-anak sering menyandang tas yang lebih berat dari kapasitas tubuhnya. Hal ini lah yang menjadi faktor terbesar pengaruh bentuk tulang dan penyakit punggung yang dialami remaja.
Agar menghindari kesalahan tersebut sebaiknya pilih kapasitas yang sesuai dengan berat badan anak Anda. Selain itu, tas ransel dengan dua tali bahu lebih baik dibandingkan tas selempang. Hal ini dapat dilihat dari tumpuan beban yang diletakkan pada kedua Pundak dibandingkan satu Pundak. Beban pada satu pundak tentu tidak seimbang sehingga bisa menyebabkan sakit punggung.
Tas anak dengan ukuran yang terlalu besar mungkin banyak menampung peralatan sekolah seperti banyak buku pelajaran, mainan, alat tulis, dan bekal makan siang anak. Hal ini jugalah yang membuat anak Anda harus menahan beban sehingga mengalami gejala tersebut.
2. Pilih Berdasarkan Tali ataupun Busa Bahu
Tas dengan tali bahu yang kuat dan empuk adalah pilihan yang terbaik dan cerdas untuk anak Anda. Pemilihan berdasarkan tali dan busa bahu menunjukkan bahwa Anda peduli dengan kenyamanan bahu anak Anda. Tali yang kuat dengan busa bahu ternyata membuat tas sandang atau ransel yang digunakan terasa lebih ringan. Hal ini bisa menghindari anak Anda sakit pundak di awal.
Busa bahu ini juga sangat berguna sebagai bantalan sehingga anak tidak mudah pegal dengan beban yang harus ditopangnya setiap harinya. Busa yang empuk menghindari tekanan langsung pada pundak anak Anda. Bahan tali yang kuat tidak selalu berat, karena jika terlalu berat pun tidak bisa membagi tekanan beban secara merata.
3. Pilih Berdasarkan Materialnya
Ketika akan membeli barang, semua orang pasti akan memperhatikan bahan material dari arang tersebut. Hal ini tentunya berpengaruh terhadap kualitas dan ketahanan barang yang akan dibeli. Misalnya saja bahan kanvas yang terasa ringan sangat cocok untuk anak Anda jika ingin menghindari sakit pundak diawal. Ada juga bahan material yang waterproof sehingga lebih mudah dicuci dan mudah kering.
Anda juga bisa menambahkan cover bag di list Anda ketika akan membeli tas anak dengan merk terbaik. Ini merupakan solusi bagi Anda yang tidak memungkinkan untuk tas anak waterproof yang memang memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan tas biasa tanpa waterproof.
4. Sebaiknya Tes Terlebih Dahulu dan Pilih Sesuai Kebutuhan
Tips memilih terakhir yang sebaiknya dilakukan yakni melakukan tes sebelum memutuskan memilihnya. Melakukan pengetesan mungkin alat ukur yang paling tepat untuk Anda gunakan untuk mengetahui apakah anak Anda nyaman menggunakannya. Melalui reaksi anak ketika menggunakan tas yang akan dibeli, Anda para orangtua mungkin akan lebih mudah untuk memutuskan tas yang digunakan.
Selain itu, Anda juga bisa memilih berdasarkan kebutuhan sekolah anak. Misalnya saja anak yang sudah berusia SMP mungkin membutuhkan tas dengan kantong yang banyak karena bisa digunakan untuk menyimpan barang secara terpisah agar lebih rapi. Sementara anak dengan usia di sekolah dasar (SD) atau taman kanak-kanak mungkin tidak cocok dengan tas dengan tas tersebut karena membuatnya lupa meletakkan barangnya di kantong yang mana.
12+ Rekomendasi Merk Tas Anak Terbaik
Beberapa orang tua mungkin tidak selalu memiliki waktu untuk memilih tas sekolah anak bukan? Apalagi anak Anda ingin tas sekolahnya berganti seperti kenaikan kelas maupun pergantian semester. Bagi Anda yang masih bingung memilih tas sekolah anak terbaik, maka berikut ini ceklist.id akan direkomendasikan produk lengkap dengan ulasannya. Anda bisa memilih salah satu dari merek ini untuk si buah hati Anda.
1. Torch Tas Sekolah Backpack
Nama Produk | Torch Tas Sekolah Backpack |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Bagi Anda yang sedang mencari tas sekolah untuk buah hati tercinta, bisa membeli tas dari merk Torch. Dengan kualitas terbaik, tas sekolah yang berasal dari merk Torch tersebut bisa memuat buku dalam jumlah yang banyak dan laptop yang berukuran mencapai 14 inci lho. Tas ini juga sudah menyediakan ruang untuk meletakkan botol minum, sehingga jika anak Anda merasa haus bisa langsung mengkonsumsi air minum yang dibawa.
Hal ini karena adanya kemudahan akses pada tas ini dalam mengambil maupun meletakkan barang-barang yang penting. Ada tiga jenis pilihan warna pada tas sekolah yang keren ini yakni khaki, yellow, dan popcorn yellow. Tentunya, Anda bisa menyesuaikan warna tas yang akan dibeli dengan warna favorit dari sang anak ya. Desain tas ini sangat simpel namun terlihat modern dan berkelas. Jadi, penampilan sekolah si anak akan lebih trendy dan stylish.
Produk ini dibuat menggunakan material khusus yang tahan lama yaitu kanvas Carlito dan poly. Produk ini sangat nyaman digunakan untuk mendukung aktivitas Anda sehari-hari. Terutama bagi yang sedang kuliah, bekerja, atau sekedar bertemu dengan teman-teman. Terdapat chest strap dengan teknologi TRD Foam dan Shoulder S-Strap yang berfungsi agar bagian pundak Anda tidak mudah lelah ketika menggunakan produk ini.
2. Bigmo Tas Ransel Wanita
Nama Produk | Bigmo Tas Ransel Wanita |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Merk tas anak terbaik yang bisa Anda pilihkan yaitu dari Bigmo. Tas ransel yang satu ini sangat cocok digunakan untuk perempuan. Hal ini karena look dari tas yang terlihat feminim dengan warna hijau yang sangat cantik. Sehingga, ketika menggunakan tas ini akan terkesan lebih menarik, simpel, dan modern. Terdapat pula kantong pada bagian internal yang memiliki ukuran sebesar 14 inci.
Produk ini hadir dengan kantong resleting depan, kompartemen utama, dan kantong bagian pinggir yang bisa digunakan untuk menyimpan payung maupun botol air minum. Tas ransel wanita varian Calla merk Bigmo ini bisa Anda gunakan untuk menemani aktivitas sehari-hari. Mulai dari kerja, liburan, jalan-jalan, kuliah, maupun sekolah ya. Kualitasnya sangat bagus dan tahan lama untuk digunakan.
Terbuat dari bahan nylon waterproof lining, canvas water repellent, ykk brand zipper set, dan polyester. Sudah dilengkapi dengan garansi terhadap kerusakan jahitan dan telah ada fitur anti air yang sangat membantu Anda. Produk ini juga bisa digunakan untuk menyimpan laptop dengan ukuran 14 inci lho. Ukuran dari tas ini adalah 42 cm x 26 cm x 17 cm.
3. Goto Eggy Tas Ransel Sekolah Anak
Nama Produk | Goto Eggy Tas Ransel Sekolah Anak |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sebagai ibu, Anda harus memperhatikan tentang pemilihan tas sekolah bagi anak agar mereka merasa nyaman saat memakainya. Goto Eggty menawarkan beberapa tas berkualitas yang bisa digunakan oleh si kecil untuk bersekolah. Motif dan karakter yang tersedia juga beragam, sehingga anak akan bisa memilih sesuai dengan keinginannya pribadi.
Merk tas sekolah anak terbaik yang satu ini memiliki bahan berupa EVA yang tentunya tidak akan memberikan ukuran yang memberatkan bagi anak. Punggung mereka akan tetap nyaman saat menggunakan tas ini karena bantalan punggung yang juga menggunakan material yang terbaik bagi anak sekolah. Ukuran yang ada juga disesuaikan dengan usia buah hati yang umumnya tidak akan menggunakan tas melebihi kapasitas dari beban yang harus dibawa oleh mereka.
4. Polohiero Tas Anak Sekolah
Nama Produk | Polohiero Tas Anak Sekolah |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Selanjutnya, hadir dari Polohiero yang merupakan produsen tas sekolah anak dengan bahan kanvas yang nyaman digunakan. Beratnya yang hanya 500 gram ini tidak akan menjadikannya sebagai beban ketiak digunakan oleh sang buah hati. Pilihan warna yang bermacam-macam, bisa disesuaikan dengan keinginan mereka, mulai dari dark blue, ligth blue, pink, red, dan masih banyak lagi lainnya. Sesuaikan saja apa yang diinginkan oleh anak Anda agar mereka semakin senang ketika menggunakannya.
Merk tas sekolah anak terbaik ini tentunya dijamin menjadi produk dengan kualitas terbaik karena dibuat memang diperuntukan bagi pengguna yang berusia SD sampai dengan SMP. Selain itu, bagian punggung dari tas anak Polohiero juga didesain dengan perhitungan yang matang disamping penggunaan bahan yang memang diperuntukkan oleh anak-anak.
5. Esternal Tas Ransel Dinosaurus Anak
Nama Produk | Esternal Tas Ransel Dinosaurus Anak |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Bagi anak laki-laki, tas dari ESTERNAL ini akan sangat cocok digunakan karena memiliki desain dinosaurus dimana menjadi salah satu favorit bagi buah hati laki-laki anda. Desain ini akan membuat mereka bersemangat ketika menggunakannya, apalagi didukung dengan pilihan warna yang banyak sehingga dapat disesuaikan dengan kesukaan anak. Mengenai kualitas, tidak perlu diragukan lagi karena tas ini terjamin menggunakan material yang aman untuk digunakan. Mengenai ukuran, karena kecil, jadi sangat cocok digunakan bahkan untuk beberapa kebutuhan selain sekolah, seperti bermain ataupun kegiatan lainnya.
Merk tas sekolah anak terbaik dari ESTERNAL memiliki bahan yang tebal sehingga penyimpanan buku yang dibawa akan aman. Anak akan merasa nyaman ketika menggunakan tas ini secara mengenai ukuran dan berat juga tidak akan menjadikan beban bagi mereka. Apalagi pilihan warna yang beragam menjadikan mereka bisa memilih sesuai dengan keinginan, dari warna biru, kuning, hijau, dan hitam.
6. Smiggle Bag Backpack Disney Princess
Nama Produk | Smiggle Bag Backpack Disney Princess |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Merk tas sekolah anak yang keenam adalah Smiggle yang telah bekerja sama dengan Disney untuk membuat koleksi edisi eksklusif dan terbatas. Tas yang dihasilkan akan menampilkan Putri Disney favorit anak Anda. Putri Disney tentunya banyak disukai oleh anak-anak perempuan, sehingga tidak perlu khawatir anak Anda tidak menyukai desainnya.
Salah satu produk Tas Ransel yang menjadi rekomendasi dari Smiggle adalah tas ransel klasik Ariel. Tas sekolah yang direkomendasikan ini sangat unik dibandingkan tas sekolah anak lain pada umumnya. Tas ini memiliki cangkang yang dibuat dengan cara di payet. Ada juga resleting bintang laut yang empuk dengan panel warna-warni yang pastinya disukai anak-anak perempuan. Selain itu, ada juga desain princess Cinderella juga menampilkan gaun applique 3D yang menakjubkan, resleting sepatu kaca, dan fabrikasi glitter bertekstur.
Ditambah lagi masing-masing dilengkapi dengan semua fitur biasa dari tas ransel klasik terlaris kami termasuk 3 kompartemen resleting, lengan botol Minuman ganda, saku teknologi internal yang empuk, dan nyaman digunakan. Untuk deskripsi ukurannya tas ini memiliki tali bahu empuk yang dapat disesuaikan ukurannya. Pegangan pembawa yang juga empuk tetapi dengan ukuran P 30 cm x L 42 cm x T 13 cm.
7. Tas Ransel Sekolah Anak Backpack Merk Canon 71589
Nama Produk | Tas Ransel Anak Backpack Canon |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Merk tas sekolah anak terbaik yang selanjutnya bisa Anda pilih datang dari merk Canon. Memiliki berbagai varian warna yang bisa anak Anda pilih. Untuk pilihan yang direkomendasikan memiliki warna utama ungu yang disukai anak- anak perempuan. Tas ransel ini nyatanya memiliki kualitas yang cukup baik meskipun berasal dari Brand Lokal Indonesia. Bagi Anda yang sedang mencari tas sekolah anak terbaik dengan harga yang cukup ekonomis dan berkualitas maka tas ini adalah jawabannya.
Terbuat dari bahan material yang berkualitas yakni polyester yang ringan, lembut, dan nyaman di kulit. Selain itu, bahannya cukup lentur tetapi tidak mudah melar sehingga bisa digunakan untuk waktu yang lama. Hal ini tentu bukan lain karena kualitasnya yang tahan lama digunakan hingga bertahun-tahun. Untuk ukurannya tersedia dalam ukuran yakni 42 × 28 × 15 cm. tidak lupa juga tersedia 2 kantong luar untuk meletakkan botol minum anak dan pembelian tas ini Anda juga akan mendapatkan pelindung tas dari hujan.
8. Okiedog New Wildpack Junior Backpack Dino
Nama Produk | Okiedog New Wildpack Junior Backpack Dino |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Salah satu produk tas sekolah anak yang masih menempuh Pendidikan di TK (taman kanak-kanak) adalah dari merk Okiedog. Produk dari Okiedog yakni New Wildpack Junior Backpack Dino memanglah dirancang bagi anak dengan rentang usia 3 tahun hingga 6 tahun. Memiliki desain 3D dengan warna yang cerah dan gambar binatang dengan telia yang manis. Merk Okiedog diketahui memang berfokus pada tas sekolah anak dengan konsep yang ceria yang tergambar dari desainnya yang lucu dan imut.
Meskipun begitu, merk ini tidak pernah melupakan fungsionalitasnya untuk menghasilkan yas yang kuat, berkualitas, ringan, dan nyaman saat digunakan. Tas ini memiliki saku depan yang sudah waterproof dengan tali bahu yang empuk dan dapat disesuaikan. Bahan material pembuatannya adalah phthalate-free, Azo, PVC, juga BPA yang bebas dari nikel maupun cadmium. Memiliki ruangan yang luas dengan nametag di dalamnya dan berat 1 kg saja.
9. Tas Merk JanSport Right Pack
Nama Produk | Tas Anak JanSport |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Beberapa dari Anda mungkin sudah mengenal tas sekolah anak yang berikut ini. Tas sekolah dari jansport sudah banyak digunakan oleh para remaja sekolah karena memang kualitasnya yang mampu bertahan hingga waktu yang cukup lama. Tas sekolah ini memiliki desain yang sederhana dengan pilihan warna yang beragam.
Bahannya yang ringan dan cukup luas untuk dimasukkan buku pelajaran hingga laptop dengan ukuran 14 hingga 15 inch. Meskipun memiliki beban yang berat didalamnya Anda tidak perlu khawatir dengan bahu Anda. Hal ini karena bahannya yang terbuat dari premium cordura & suede bottom dengan bantalan tali bahu yang empuk. Sudah Waterproof dengan kapasitas kantong hingga 31 liter.
Memiliki banyak jenis kantong yang bisa anak Anda gunakan untuk menyusun peralatan sekolahnya agar lebih rapi. Ukuran tas sekolah anak ini adalah 45,5 cm x 33 cm x 14 cm.
10. Tas Sekolah Ransel Anak Merk Adidas Classic Backpack
Nama Produk | Tas Anak Adidas Classic Backpack |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Tas ransel merk adidas memanglah tidak diragukan lagi akan kualitasnya. Sangat cocok digunakan bagi anak sekolah SMP maupun SMA yang mungkin memiliki banyak kegiatan ekstrakurikuler. Hal ini karena tas ransel ini bisa menampung banyak perlengkapan yang anak Anda mungkin butuhkan di sekolah hingga jam ekstrakulikulernya. Meskipun tas merek ini terkenal dengan harganya yang cukup mahal. Namun, produk yang satu ini termasuk ergonomis dibandingkan produk backpack adidas lainnya.
Bahan material penyusun tas ini adalah 100% recycled polyester plain weave yang membuatnya sudah waterproof. Memiliki ukuran medium yakni 34 cm x 25 cm x 11 cm dengan sebuah kantong depan dan dua kantong di sampingnya. Tidak perlu takut pegal karena tas ini sudah memiliki bantalan bahu pada talinya sehingga nyaman di pundak anak-anak. Jangan lupa untuk memastikan produk original ketika membelinya secara online ya!
11. Tas Sekolah Ransel Merk Catenzo
Nama Produk | Tas Sekolah Ransel Catenzo |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Pembelian produk rekomendasi tas sekolah anak yang satu ini akan mendapatkan bonus pelindung hujan. Tas ransel dari merk Catenzo yang satu ini memang dirancang untuk anak sekolah dasar hingga SMA. Bisa menampung perlengkapan sekolah yang cukup banyak karena memiliki ukuran yang lumayan besar yakni 29 cm x 12 cm x 42 cm.
Tas ini banyak digunakan oleh pelajar karena bahannya yang terbuat dari Cordura. Keunggulan tas dengan bahan ini adalah memiliki kualitas yang kuat sehingga tidak mudah lecet ataupun tergores. Tersedia dua kantong untuk menyimpan botol minum. Ada juga kantong depan yang cukup besar dan juga komponen utamanya yang bisa menampung hingga laptop sekalipun.
12. Tas Ransel Sekolah Anak Dinosaurus Merk Tonga
Nama Produk | Tas Sekolah Anak Dinosaurus Tonga |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Bagi anak sekolah yang menyukai dinosaurus wajib memiliki tas yang satu ini. Tas ransel ini memiliki desain dinosaurus yang mencolok sehingga banyak disenangi anak-anak. Tas ransel dari merk tango ini cukup terjangkau di kantong para orangtua. Ukurannya yang tidak begitu besar membuatnya banyak digunakan oleh anak sekolah dasar.
Memiliki bahan tas terbuat dari kanvas sehingga ringan namun cukup kuat dan tahan lama. Memiliki ukuran Panjang 28 cm dengan tinggi 17 cm dan lebar 5 cm. Tas sekolah ini dijamin bisa buat anak lainnya iri karena membuat yang menggunakan seolah olah sedang membawa dinosaurus. Jadi tunggu apalagi, buruan beli sebelum kehabisan stoknya.
12. Tas Ransel Junior Merk Faber-Castell
Nama Produk | Tas Ransel Junior Faber-Castell |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Produk dari merk Faber-Castell biasanya terkenal dengan pensil maupun Crayon warna-warninya. Siapa sangka ternyata faber castell memiliki produk tas ransel sekolah yang bisa Anda pilih. Warna tasnya memiliki warna yang ceria namun tetap calm dan manis sehingga membuat anak lebih semangat untuk berangkat ke sekolah. Selain dipakai kesekolah, tas merk faber castell ini uga tetap kece jika dibawa ke tempat les atau kumpul bersama teman-teman.
Ada tiga pilihan warna yang bisa dipilih yakni pink warna merah dengan sedikit warna orange di bagian bawahnya. Untuk warna yang ketiga adalah abu-abu dengan biru yang cerah di bagian bawahnya sehingga membuatnya tetap manis meskipun warna utamanya gelap. Memiliki bantalan ahu dijamin tidak akan pegal meskipun dipakai ke sekolah seharian. Rekomendasi tas sekolah anak ini juga memiliki fitur tali serut untuk mencegah barang anak Anda terjatuh. Hal ini kita ketahui karena setiap anak tentunya sangat aktif ketika sedang bermain di sekolah.
14. Tas Ransel Anak Sekolah 3D Karakter SuperHero Merk CIJI
Nama Produk | Tas Ransel Anak Sekolah 3D Karakter SuperHero CIJI |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Sebelumnya telah direkomendasikan tas sekolah bagi anak perempuan dengan gambar para princess di Disney. Jika Anda memiliki anak lelaki maka yang satu ini bisa menjadi list tas sekolah yang bisa Anda pertimbangkan. Tas ransel dari CIJI memiliki banyak desain para superhero seperti spiderman, batman, dan masih banyak lagi. Tas dengan karakter ini tentunya baik untuk anak Anda untuk merangsang kemampuan imajinatif anak.
Tas ini juga sudah dilengkapi dengan fitur spons 3D pada talinya sehingga punggung tetap nyaman ketika digunakan. Bahan material pembuatannya yakni nilon sehingga anak menjadi lebih nyaman ketika membawanya ke sekolah karena terasa lebih ringan dibandingkan tas dengan bahan material lainnya. Memiliki ukuran 23 cm x 15 cm x 28 cm sehingga cocok digunakan pelajar yang masih duduk di sekolah dasar maupun TK.
15. Herschel Backpack Nova Mid Volume Backpack
Nama Produk | Herschel Backpack Nova Mid Volume Backpack |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Produk rekomendasi yang ke limabelas datang dari merk Herschel yakni Backpack Nova Mid Volume. Dengan nuansa desain yang menembus era apa saja masih tetap cantik, menarik dan elegan ketika digunakan. Dengan warna Coklat dengan print garis dan kotak-kotak bisa digunakan baik pria maupun Wanita. Tas cantik ini terbuat dari bahan material polyester yang banyak digunakan dalam pembuatan task arena ringan tetapi kuat dan tahan lama.
Memiliki resleting yang kuat dengan kantong utama yang besar dan bisa menampung laptop sekalipun. Pada bagian atasnya ada handle yang bisa digunakan untuk menggenggam tas Anda. Memiliki 3 kantong kecil yakni di bagian depan dan samping kanan kirinya yang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan barang.
16. Moejoe Fluffy Unicorn Bag
Nama Produk | Moejoe Fluffy Unicorn Bag |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Ingin anak menggunakan tas dengan bentuk yang unik dan menarik? MOEJOE Fluffy Unicorn ini bisa dijadikan sebagai pilihan untuk buah hati. Dengan bulu halus yang dipadupadankan warna-warna soft ini cocok digunakan untuk sekolah maupun berpergian dengan variasi tanduk dan kuping unicorn yang akan menambah kesan menggemaskan ketika digunakan. Model warna bagian tas juga dibuat seperti hologram yang semakin menarik untuk digunakan.
Merk tas sekolah anak terbaik dari MOEJOE dilengkapi dengan adjuster dibagian tali untuk mengatur panjang atau pendek tali yang sesuai dengan anak. Material bahan yang digunakan juga dijamin berkualitas sehingga ketika digunakan akan tetap terasa enteng. Karena, penggunaan bentuk model dari tas yang trendy dan cute, tas ini cocok untuk anak perempuan dari usia PAUD hingga SD bahkan SMP.
Kesimpulan
Akhirnya sampai pada kesimpulan dan penutup dari banyaknya informasi dan review dari produk yang telah diberikan sebelumnya. Bagaimana? Apakah Anda tertarik untuk membeli salah satu merk tas sekolah anak terbaik yang direkomendasikan? Jika iya, Anda bisa membelinya bersama dengan sibuah hati di toko terdekat di kota Anda.
Selain itu, Anda mungkin bisa membelinya secara online untuk menjadi hadiah, kejutan untuknya. Jangan sampai ketinggalan informasi menarik lainnya karena masih banyak artikel lainnya yang mungkin bisa membantu Anda dalam memilih produk-produk keseharian Anda.
Daftar Rekomendasi Lainnya :
- 10 Tas Ransel Pria Terbaik
- 10 Tas Ransel Wanita Terbaik
- 10 Merk Tas Wanita Lokal Terbaik
- 10 Tas Ransel Laptop Terbaik
- 10 Tas Selempang Kecil Wanita Terbaik
- 10 Toko Mainan Anak Online
Tanggal Pembaharuan