CEKLIST.ID – Memiliki kualitas tidur yang nyenyak adalah kebutuhan semua orang. Namun, tidur terlalu nyenyak juga bisa membuat kita kebablasan sehingga lupa akan waktu. Tipe-tipe tidur setiap orang tentu berbeda-beda dan cara bangunnya juga akan berbeda-beda. Ada seseorang bisa bangun tanpa ada yang membangunkanya, adapula yang sangat sulit untuk dibangunkan. Itu sebabnya jam weker sangat dibutuhkan.
Dengan jam weker, kita bisa bangun sesuai dengan waktu yang kita inginkan. Terlebih saat kita ada acara penting yang mengharuskan bangun diwaktu yang tidak bisa diulur. Selain itu, dengan jam weker Anda juga dapat menyesuaikan suara yang akan membangunkan. Sulit tidaknya seseorang untuk dibangunkan, semuanya bisa disesuaikan dengan jenis jam wekernya agar tetap bisa bangun. Tentunya Anda harus menggunakan jam weker terbaik. Penasaran dengan jenis-jenis jam weker? Simak pada ulasan berikut ini.
Ketahui Jenis-Jenis Jam weker
Jarang diketahui oleh orang, tahukah Anda jam weker memiliki banyak jenis? Walau sudah sangat sering digunakan, orang-orang sering tak memperhatikan apa jenis dari jam weker yang ada dikamar mereka. Apakah Anda salah satunya? Jika benar Anda adalah salah satunya, sekarang adalah waktu yang tepat untuk mengetahui jenis-jenisnya. Simak pada ulasan berikut ini.
1. Jam Weker Manual
Tahukah Anda, jam weker pertama adalah jam weker manual. Sebelum ada jam digital, jam weker manual ini adalah jenis jam weker yang paling banyak digunakan. Terlihat mirip dengan jam dinding, jam weker ini memiliki sepasang kaki sehingga bisa berdiri diatas meja ataupun sisi Tempat Tidur yang memiliki space untuk meletakkan barang-barang kecil.
Selain itu jam weker juga memiliki bel yang mengapit pemukul untuk mengeluarkan suara bising yang akan membangunkan seisi ruangan. Walau sudah Jadul, jam weker ini masih banyak digunakan karena bentuknya yang unik dan juga ikonik yang ampuh membangunkan dan juga bisa digunakan sebagai hiasan kamar.
2. Sunrise Alarm Clock
Yang kedua ada sun rise alarm clock. Jam weker ini didesain dengan versi yang lebih modern. Jam ini memiliki cara yang cukup unik untuk membangunkan penggunanya. Caranya adalah memancarkan sinar seperti matahari terbit serta mengeluarkan suara-suara alam layaknya pagi hari seperti suara burung, air sungai, dan yang lainnya.
Jam weker ini memiliki cara yang lebih elegan untuk membangunkan orang. Perlu diketahui, sunrise alarm clock ini baik digunakan untuk mereka yang memiliki masalah kejiwaan seperti stress, depresi, dan yang lainnya. Dan bagi Anda yang memiliki tidur yang sangat akut dan sulit untuk bangun, Anda tidak direkomendasikan menggunakan jam ini, karena Anda tidak akan bisa bangun justru malah tidur lebih nyenyak.
3. White Noise Alarm Clock
Sama seperti namanya, jam weker ini memiliki suara berupa bunyi-bunyian alam seperti suara ombak, aliran sungai, semilir angin, dan yang lainnya. Jam weker ini sangat cocok digunakan bagi Anda yang memiliki gangguan tidur seperti insomnia agar mendapatkan suasana tidur yang nyaman dan juga damai.
Dengan alarm ini, suara-suara dengkuran yang bisa menggangu tidur. Untuk bisa bangun dengan nyaman, Anda dapat mengatur jam weker ini 30 menit atau 40 menit sebelum Anda harus bangun. Namun perlu diperhatikan, jam weker ini sangat tidak cocok bagi Anda yang memiliki tidur yang akut sulit untuk dibangunkan.
4. Jam Weker Digital
Terakhir ada jam weker jenis digital. Jam ini juga dilengkapi dengan lonceng untuk memberikan suara untuk membangunkan. Untuk bentuknya, jam weker ini memiliki bentuk yang berbeda-beda. Salah satu keunggulan dari jam ini adalah, Anda bisa tetap mengetahui waktu walau kamar Anda dalam keadaan gelap.

Selain itu, jam weker ini juga memilik fitur set waktu dan juga volume sesuai keinginan penggunanya. Jadi, Anda bisa terhindar dari suara bising jam weker manual yang tidak ada pengaturan suaranya.
Tips Memilih Jam Weker yang Bagus
Sudah tahu 4 jenis jam weker yang biasa kita jumpai saat berkunjung kekamar-kamar orang. Bagaimana dengan Anda? Apa jenis jam weker yang biasa Anda gunakan di kamar? Bagi Anda yang mungkin belum memiliki jam weker dan ingin membeli yang baru. Intip tips berikut ini agar Anda dapat memilih jam weker yang tepat.
1. Pilih cara membangunkan yang Anda inginkan
Memiliki jenis-jenis suara yang berbeda-beda, Anda dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan Anda. Jika Anda memiliki tipe tidur yang sangat sulit untuk dibangunkan, sebaiknya pilih jam weker yang yang memiliki suara bising seperti jam weker manual ataupun digital. Namun, bagi Anda yang memiliki tipe tidur yang mudah untuk bagun, Anda bisa memilih jam weker yang white noise atapun sunrise.
2. Pilih sesuai dengan tampilan waktu yang Anda inginkan
Yang kedua, pilih tampilan waktu yang ada inginkan. Selain analog, jam weker juga tersedia dalam bentuk digital. Untuk tampilan digital, Anda tetap dapat melihat waktu walau ruangan kamar Anda gelap. Cukup sesuaikan dengan kebutuhan Anda.
3. Pilih yang mudah untuk digunakan (khusus untuk anak-anak)
Bagi Anda yang ingin membeli jam weker untuk anak-anak, sebaiknya pilih jam weker yang mudah untuk digunakan. Pilihan utamanya adalah jam weker manual. Selain desainnya yang lucu-lucu, penggunaan dari jam weker ini juga diakui mudah untuk digunakan. Dengan begitu anak-anak bisa dengan mudah menggunakannya tanpa merasa terbebani dan nyaman untuk menggunakan jam weker tersebut. Jadi, setiap pagi ibu tak perlu harus mendatangi kamar anak-anak untuk membangunkan karena sudah ada jam weker yang membantu.
4. Perhatikan fitur snoozenya
Sering terbangun karena sudah mendengar alarm tetapi masih kembali tidur lagi sehingga membuat kita lupa waktu yang berujung terlambat dalam menghadiri suatu acara? Anda perlu jam weker yang memiliki fitur snooze. Fitur ini akan menderingkan kembali jam weker dalam beberapa saat apabila Anda sudah mematikannya. Dengan fitur ini, Anda tidak akan pernah bisa kebablasan lagi hingga lupa waktu.
17 Rekomendasi Jam Weker Digital Unik Anti Malas Bangun
Sudah tahu cara memilih jam weker yang tepat, sekarang saatnya Anda disuguhkan beberapa rekomendasi jam weker digital unik buat yang malas bangun tentunya jam weker dibawah ini bisa menjadi pilihan. Penasaran apa saja produk-produknya? Simak pada ulasan berikut ini.
1. ROBOT Speaker Alarm RB620 Digital

Nama Produk | ROBOT Speaker Alarm RB620 Digital |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi produk jam weker digital unik anti malas bangun dari ROBOT ini tentunya mempunyai desain yang kekinian dan modern. Produk ini sudah dilengkapi dengan tampilan display LED. Sehingga, angka jam bisa terlihat dengan jelas. Terdapat fitur canggih lainnya yang bisa Anda gunakan yaitu dual smart alarm. Dengan begitu, Anda bisa mengatur 2 alarm secara bersamaan dengan kebutuhan tertentu.
Baterai yang digunakan yaitu lithium dengan kapasitas sebesar 1200 mAh. Anda bisa memutar musik selain melihat waktu pada produk jam weker digital ini. Waktu yang dibutuhkan untuk mengisi daya baterai ini yaitu 3 jam dan produk jam ini bisa Anda gunakan selama 5 jam. Untuk output power pada produk ini yaitu 5 watt dengan fitur bluetooth yang digunakan yaitu versi 5.3.
2. JOYKO Digital Alarm ALCL-602D

Nama Produk | JOYKO Digital Alarm ALCL-602D |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Produk jam weker digital unik anti malas bangun dari JOYKO ini hadir dengan warna biru, pink, dan putih sekaligus. Produk ini mempunyai ukuran dimensi 13.8 x 4.9 x 78 cm dengan desain yang sangat keren. Ukurannya yang tidak terlalu besar ini bisa Anda letakkan pada bagian mana saja. Bisa kamar tidur atau ruang kerja hingga meja belajar sekalipun tergantung dari kebutuhan penggunaan.
Produk jam weker digital ini sudah dilengkapi dengan suara alarm yang keras, temperature, tanggal, dan bulan. Jenis baterai yang digunakan yaitu baterai AAA yang Tahan Lama digunakan dan awet. Selain itu, sudah dilengkapi dengan smart night light yang bisa membantu Anda untuk tidur lebih nyenyak di kamar pada malam harinya.
3. Informa Jam Weker Kayu Digital

Nama Produk | Informa Jam Weker Kayu Digital |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Jam weker digital terbaik dari Informa tersebut berbentuk kotak yang terasa lebih minimalis dan stylish. Pastinya, bisa menambah dekorasi ruangan rumah Anda. Ukuran dari produk jam ini yaitu 6.3 x 6 x 6.2 cm dan terbuat dari bahan plastik MDF serta plastik ABS yang kualitasnya premium. Sehingga, tidak mudah rusak dan tahan untuk penggunaan jangka panjang.
Sejumlah fitur yang terdapat pada produk jam weker digital unik anti malas bangun ini yaitu lampu, alarm, dan timer. Hal ini dapat membantu Anda untuk bangun tepat waktu dan bisa menggunakan waktu untuk melakukan aktivitas sehari-hari secara lebih efektif serta efisien lagi kedepannya. Tidak hanya bisa diletakkan pada bagian kamar tidur saja, namun bisa Anda tampilkan di ruang keluarga maupun ruang tamu.
4. Sonifer Alarm Digital Minimalis LED

Nama Produk | Sonifer Alarm Digital Minimalis LED |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Jam weker digital dengan konsep minimalis hadir dari Sonifer. Jam weker yang unik tersebut ditenagai oleh baterai AAA dengan jumlah 3 buah. Anda juga bisa mengisi daya baterainya dengan kabel USB. Ukuran dari jam weker digital merk Sonifer ini yaitu 16 x 6 x 2,5 cm yang sudah memiliki 5 tombol dan LED display dengan 4 digit angka.
Kelima tombol ini antara lain down, alarm, mode, up, snooze/light. Kemudian, jam weker digital dari Sonifer juga telah dilengkapi oleh tanggal, alarm, dan temperatur dalam skala Fahrenheit dan skala Celcius. Sonifer sebagai salah satu brand jam weker digital dapat mengukur suhu udara dengan baik. Model jam weker ini sangat minimalis dan elegan, sehingga bisa digunakan untuk dekorasi rumah Anda.
Terdapat lampu backlight yang sangat terang, dimana Anda bisa melihat informasi waktu secara jelas dengan jam weker merk Sonifer. Jika Anda membutuhkan jam weker terbaik sebagai alarm untuk membangunkan tidur Anda, bisa menggunakan jam weker merk Sonifer. Setiap pembelian jam weker Sonifer akan mendapatkan manual book, power cable, dan kartu garansi.
5. Soru Digital Smart Alarm LED

Nama Produk | Soru Digital Smart Alarm LED |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Jam weker dengan merk Soru yang telah berbasis digital ini sudah dilengkapi dengan tampilan LED display dengan 4 digit angka. Adapun 5 buah tombol pada jam weker merk Soru meliputi snooze/light, mode, up, down, dan alarm. Fitur kalender dan temperature juga sudah ada pada jam weker merk Soru ini. Jenis baterai yang digunakan untuk menghidupkan jam weker merk Soru adalah baterai AAA.
Terdapat jam weker merk Soru juga dilengkapi dengan fitur stopwatch dan timer. Tidak hanya berfungsi sebagai penunjuk waktu, jam weker dari Soru bisa dijadikan sebagai pemanis ruangan. Satu paket pembelian jam weker dari Soru ini berisi remote, power cable, dan user manual. Kabel USB pada jam weker ini berfungsi untuk menampilkan LED display dan Fungsi lainnya.
Soru jam weker punya desain yang simpel, minimalis, dan elegan. Tidak hanya bisa diletakkan pada kamar tidur saja, namun bisa ditempatkan pada ruang tamu maupun ruang kerja. Adapun fungsi dari lampu backlight yaitu agar penunjukkan waktu pada jam weker merk Soru lebih jelas. Jam weker ini dapat Anda kendalikan dengan remote dari jarak yang jauh.
6. Jam Weker Digital Unik Bardi Smart Wake Up Light Clock

Nama Produk | Bardi Smart Wake Up Light Clock |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Bardi Smart Wake Up Light Clock adalah sala satu smart clock yang unik. Berbeda dari yang lain, smart clock ini dapat membangunkan Anda dengan cahaya yang nyaman. Kondisi pencahayaan mirip matahari terbit yaitu dengan menirukannya dan bertambah terang seiring bertambahnya waktu. Selain itu, Smart clock ini dapat memainkan musik dan juga memiliki fitur radio yang bisa membantu pagi hari Anda bangun lebih alami.
Beberapa fungsi dari device ini yaitu APP Control, Voice Control (Amazon, Alexa, Google Home), pilihan suara alarm teridiri dari 7 set natural sounds dan FM radio. Jam weker pintar ini dapat diset dengan bunyi dari ringan sampai kencang dan dapat berdering 10 hingga 20 menit dan waktu snooze 8 hingga 15 menit. Terdapat pilihan nada sehingga bisa disesuaikan dengan nada kesukaan Anda. Dengan keunikannya tersebut, salah satu jam weker terbaik ini tentunya cocok dijadikan pilihan.
7. Jam Weker Xiaomi Smart Voice Broadcast Table Alarm Clock

Nama Produk | Xiaomi Smart Voice Broadcast Table Alarm Clock |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Xiaomi XiaoAI Smart alarm clock adalah jam meja dengan model yang bagus dan bisa diatur agar mengeluarkan suara sesuai jam tertentu. Kelebihan dari jam weker ini yaitu fitur unik yang dapat mengontrol peralatan dari Xiaomi dengan menggunakan perintah suara.
Tentunya jam weker digital unik ini dapat menjadi smart clock dirumah Anda sepanjang hari. Dengan layar digital yang cukup jelas terlihat membuat jam ini dapat dilihat dari jarak yang cukup jauh. Jam weker digital unik ini dapat bekerja dengan APP Meija, dan memiliki fungsi sebagai alarm clock dinamis, pengaturan dengan suara, dan dapat melakukan kalibrasi waktu secara otomatis.
Tampilan jam weker digital ini menarik dan simple, tentu bisa menjadikan dekorasi meja Anda menjadi lebih aesthetic. Bagaimana tertarik untuk memilikinya?
8. WITTI BEDDI – Intelligent Alarm Clock with Smart Home Integration

Nama Produk | WITTI BEDDI |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Kelima, ada jam weker terbaik dari WITTI BEDDI – Intelligent Alarm Clock with Smart Home Integration. Memiliki jenis tampilan digital, jam weker yang satu ini dilengkapi dengan banyak sekali fitur cerdas.
Selain sebagai alarm, jam weker ini juga bisa digunakan sebagai alat pengisi daya handphone atau tablet sembari Anda sedang tidur. Penggunaanya juga memanfaatkan bluetooth speaker yang bisa Anda gunakan saat ingin mendengarkan lagu relaksasi sebelum tidur.
Setelah bangun, Anda juga bisa mendengarkan playlist music Anda dengan produk yang satu ini. Saat ingin pergi keluar, Anda juga bisa menggunakan smart weker ini untuk melihat informasi lalu lintas dan juga suhu udaranya. Selain itu, jam weker satu ini juga dilengkapi dengan fitur snooze dan tipe membangunkannya adalah dengan cahaya dan juga bunyi-bunyian.
9. Seiko Doldable Stand Alarm Clock QHL069W

Nama Produk | Seiko Doldable Digital Alarm |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Selanjutnya, ada jam weker terbaik terbaik dari Seiko Doldable Stand Alarm Clock QHL069W. Menjadi salah satu produk Jepang yang berkualitas dan juga awet, jam weker Seiko ini sudah dikenal dengan tampilan yang sangat relevan dengan kualitasnya. Selain itu, jam weker ini juga memiliki fitur kalender dan juga snooze yang bisa membangunkan penggunanya dengan suara alarm semakin keras apabila kita belum bangun.
Untuk desainnya, jam weker ini memiliki desain yang cukup modern yang bisa digunakan juga sebagai hiasan di kamar. Memiliki tampilan layar LCD, jam weker seiko ini memiliki ketahanan yang awet, kuat, dan juga tahan lama.
Tak ketinggalan juga, jam weker negara Jepang yang ini juga memilki fitur penghitung mundur yang bisa digunakan untuk mengatur alarm berapa jam Anda ingin tertidur. Fitur ini sangat cocok digunakan saat Anda ingin tidur siang ataupun ingin tertidur sejenak apabila memiliki sedikit waktu. Jadi, Anda bisa mengaturnya pada penghitung mundur jam tersebut.
10. Casio DQ-750F

Nama Produk | Casio DQ-750F |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Produk jam weker terbaik selanjutnya adalah Casio DQ-750F. Jam weker brand Jepang yang satu ini tersedia dalam berbagai macam warna pada tampilan LCDnya. Jam weker ini memiliki fitur kalender dan juga temperatur. Memiliki banyak macam warna, jam weker ini memiliki tampilan LCD yang cukup besar dan juga keren. Jadi, tunggu apalagi, miliki sekarang juga.
11. Sonic Alert The Sonic Bomb Alarm Clock With Super Shaker

Nama Produk | Sonic Alert The Sonic Alarm Clock |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Next, selanjutnnya ada jam weker terbaik dari Sonic Alert The Sonic Bomb Alarm Clock With Super Shaker. Selain suara, jam weker ini juga dilengkapi dengan fitur getar yang bisa membangunkan Anda secara lebih efektif. Tak lupa juga, jam weker ini dilengkapi dengan fitur snooze untuk membangunkan Anda walau Anda sangat sulit untuk bangun. Bagi Anda yang mungkin sulit untuk bangun apabila hanya mendengarkan suara saja, jam weker ini bisa membantu Anda Anda bangun dengan getaran.
12. Philips Wake-Up Light

Nama Produk | Philips Wake Up Light |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Jam weker terbaik berikutnya adalah Philips Wake-Up Light. Memiliki design yang sangan mewah, jam weker ini juga memiliki cara yang elegan dalam membangunkan penggunanya. Jam weker ini memiliki ciri khusus membangunkan dengan suara-suara alam yang menyenangkan pada pagi hari.
Dengan begitu, Anda bisa bangun dengan segar dan juga nyaman tanpa adanya suara-suara bising. Perlu diketahui, suara-suara alam tersebut sangat baik untuk kesehatan. Selain bisa menenangkan orang yang sedang dalam gangguan jiwa seperti sterss, suara tersebut juga dapat memberikan ketenangan pada penggunannya dipagi hari, sehingga penggunanya dapat memersiapkan diri memulai hari-hari dengan tenang pula. Selain suara alam, jam weker ini juga memiliki cara unik lainnya yaitu dengan memberikan cahaya terang seperti cahaya matahari dipagi hari.
13. Tokuniku Gun Alarm Clock

Nama Produk | Tokuniku Gun Alarm Clock |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Rekomendasi jam weker terbaik berikutnya adalah Tokuniku Gun Alarm Clock. Memiliki bentuk yang sangat unik, jam weker satu ini juga memiliki cara membangunkan yang cukup unik. Selain membangunkan dengan suara alarm, jam weker ini juga memiliki gun sesuai dengan namanya.
Gun tersebut bisa diarahkan pada orang yang ingin dibangunkan. Bila penggunanya tidak bangun untuk menghentikan alarm tersebut, maka gun atau pistol tersebut akan menembaki peluru ke arah sasaran. Sangat, unik bukan? Bagi Anda yang memiliki tidur yang cukup akut dan sulit untuk dibangunkan, Anda perlu mencoba jam alarm yang satu ini. Dijamin Anda akan terbangun dari tidur Anda dengan perasaan ceriah dan semangat.
14. Protmex Projection Alarm Clock

Nama Produk | Projection Alarm Clock |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Masih ditopik jam weker terbaik, produk rekomendasi selanjutnya adalah Protmex Projection Alarm Clock. Pernah dibangunkan oleh jam weker Proyektor? Coba saja dengan jam weker yang satu ini. Sama seperti proyektor biasanya yang memancarkan film ke diding, jam weker ini juga melakukan pemancaran yaitu pemancaran waktu.
Jam weker proyektor ini dapat berputar 90 derajat sehingga waktu akan terpancarkan hingga langit-langit kamar. Pancaran dari produk ini adalah pancaran cahaya berwarna merah yang mudah untuk dilihat.
Fitur-fitur yang tersedia pada jam weker yang satu ini adalah snooze dan juga radio clock. Fitur snooze ini berfungsi untuk membunyikan kembali jam weker dengan suara yang lebih keras apabila penggunanya belum bangun dan radio clock berfungsi untuk mengupdate waktu secara otomatis. Jadi, Anda tak perlu set waktu secara manual.
15. Digital Flying Alarm Clock

Nama Produk | Flying Alarm Clock |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Daftar jam weker terbaik selanjutnya adalah Digital Flying Alarm Clock. Apakah bunyi jam weker benar-benar bisa membangunkan Anda? Ataukah Anda hanya terbangun untuk mematikannya saja? Tak sedikit orang sering melakukan hal tersebut.
Saat mendengar bunyi jam weker, penggunanya terbangun hanya untuk mematikan jam tersebut dan kembali tidur sehingga tak jarang orang-orang bisa telat bangun padahal sudah mengatur alarm pada jam weker. Sekarang ini, hal tersebut sudah sangat sering terjadi. Dan sekarang sudah tak masalah lagi karena sudah ada Digital Flying Alarm Clock.
Brand ini menegeluarkan jam weker yang bisa membangunkan kita secara terperinci. Caranya adalah menerbangkan baling-baling pada bagian atas jam dan Anda harus mengembalikan baling-baling tesebut agar jam weker tersebut berhenti mengeluarkan suara-suara. Dengan begitu, Anda akan merasa lebih bugar dan rasa ngantuk pada pagi hari pun akan hilang saat Anda mulai menangkap baling-baling.
16. IKEA Klockis

Nama Produk | IKEA Klockis |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Berikutnya ada jam weker terbaik dari IKEA Klockis. Jam weker yang satu ini dibuat dari bahan ABS dan polycarbonate plastik dengan ukuran yang cukup kecil. Memiliki fitur pengatur waktu dan hari, suhu serta timer, jam ini juga dilengkapi dengan lampu sehingga penggunanya bisa melihat waktu walau berada dalam kamar yang gelap. Jam alarm ini merupakah salah satu jam weker manual yang bisa mengeluarkan suara bising untuk membangunkan siapa saja yang berada dekat dengan alarm tersebut.
17. LEGO Star Wars Darth Vader Alarm Clock

Nama Produk | Star Wars Darth Vader Alarm Clock |
---|---|
Voucher & Diskon | Lihat Promo ShopeeMall |
Terakhir ada jam weker terbaik dari LEGO Star Wars Darth Vader Alarm Clock. Apakah Anda adalah penggemar lego? Jam weker ini bisa menjadi rekomendasi baik untuk Anda sebab, jam tersebut memiliki bentuk seperti layaknya karakter lego.
Jam weker ini memikiki berbagai kelebihan seperti tersedia dalam banyak kharakter, bisa digunakan sebagai hiasan kamar juga dan bisa digunakan untuk membangunkan anak-anak di pagi hari.
Daftar Rekomendasi Lainnya :
- 10 Jam Dinding Terbaik
- 10 Jam Tangan Kayu Terbaik
- 10 Jam Tangan Pria Terbaik
- 10 Jam Tangan Wanita Terbaik
Kesimpulan
Nah, itulah beberapa daftar produk rekomendasi jam weker terbaik anti malas bangun dan juga review-reviewnya. Gimana? Apakah Anda sudah menemukan produk jam weker yang cocok untuk Anda? Tunggu apalagi, yuk pesan sekarang juga di toko kesayangan Anda. Jangan sampai kelewatan ya.
Tanggal Pembaharuan